Sukses

Punya Bisnis Online? Ini Cara Ampuh Tarik Pembeli Lewat Website

Jika Anda merupakan salah satu penggiat bisnis online, ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk menarik pembeli.

Liputan6.com, Jakarta Makin banyaknya pengguna internet di Indonesia semakin membuka peluang lebar bagi bisnis online untuk berkembang. Kini semakin mudah bagi seseorang untuk menjalani bisnis terutama di dunia digital.

Jika Anda merupakan salah satu penggiat bisnis online, ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk menarik pembeli. Salah satunya adalah dengan membangun website bisnis dengan menarik.

Founder Elven Digital Laksmana Mustika mengatakan, agar sebuah website bisnis digital bisa mendatangkan pembeli dalam jumlah banyak yang bisa dilakukan adalah dengan membangun situs yang ramah pengguna. Selain itu konten yang ada dalam website juga harus menarik baik dari segi isi maupun gambar.

"Website itu loading speed-nya itu harus cepet. dan kedua dari internalnya mereka harus bagus, dari kontennya dari gambar-gambarnya harus menarik," kata Laksmana saat ditemui di acara talkshow Bisnis Cerdas Milenial di Era Digital di Jakarta, Sabtu (24/2/2018).

Selain itu Laksmana mengungkap, tidak ada salahnya untuk menyewa jasa desainer grafis demi membuat tampilan website semakin menarik. Pelaku bisnis online juga bisa melihat tampilan beberapa website luar negeri sebagai referensi.

"Jadi sewalah desainer atau kalau engga, harus bisa pake gambar yang menarik. Jangan lupa untuk liat preferensi-preferensi dari website yang sudah ada juga," tambah Laksmana.

Untuk desain yang sedang populer, pria yang juga berprofesi sebagai konsultan digital branding ini mengungkap website dengan tampilan minimalis masih menjadi primadona. Selain itu kebanyakan website bisnis online populer mampu mengkomunikasikan identitas merek mereka dengan baik.

"Kalo sekarang lebih clean ya, lebih minimalis website -nya yang populer. Tapi kembali lagi, ada yang enggak minimalis cuma tetep mereka bisa bikin desain yang bagus dan enak dilihat. Jadi tergantung dari pemilik brandnya mau komunikasiin seperti apa," kata dia.

2 dari 2 halaman

Kesuksesan Bisnis Tak Dipengaruhi Jumlah Pengikut di Medsos

Di era yang sudah serba digital, media sosial (medsos) jadi salah satu platform yang sering dimanfaatkan pebisnis untuk memperluas keterjangkauan pasar dalam memasarkan produknya.

Tidak hanya itu, banyak juga perusahaan dan merek ternama yang juga memperkuat keberadaannya di dunia digital lewat berbagai platform media sosial.

Itulah mengapa, jumlah followers atau pengikut di media sosial jadi faktor yang sering diperhitungkan oleh pelaku bisnis. Menurut mereka, semakin banyak pengikutnya di media sosial maka semakin sukses pula bisnis yang dijalani.

Tapi ternyata, hal ini tidaklah sepenuhnya benar. Anggota DPRD DKI Jakarta Yuke Yurike yang juga menjabat sebagai Wakil Kepala Bidang Ekonomi Kreatif PDI Perjuangan mengatakan, jumlah pengikut di media sosial bukan satu-satunya faktor yang bisa berkontribusi pada kesuksesan bisnis.

Ia mengatakan, pengikut di media sosial yang banyak memang bisa membuat produk yang dijual bisa dikenal orang lebih luas. Tapi seorang pebisnis seharusnya bisa lebih fokus untuk mengembangkan produk yang ia miliki.

"Sekarang kan misalnya seseorang punya followers banyak kan jatohnya barang dia sebenarnya bisa diketahui orang lebih baik. Tapi yang terpenting itu adalah produknya sendiri, produk ini bisa dijual apa tidak. Kalau produknya bagus pasti akan ada yang beli," kata Yuke di acara Bisnis Cerdas Milenial di Era Digital di Jakarta, Sabtu (24/2/2018)

"Jadi fokusnya lebih baik mengembangkan produk, Kita harus punya nilai tambah nilai tambah lain dalam produk yang dijual," tambah dia lagi.

Â