Liputan6.com, Jakarta - Memasuki bulan Ramadan, kamu bisa memulai sejumlah bisnis untuk menghasilkan pundi-pundi uang. Apalagi ada banyak persiapan yang membutuhkan uang ketika nanti semakin mendekati dengan hari Lebaran, misalnya persiapan mudik, menyelenggarakan jamuan Lebaran, mempersiapkan angpao Lebaran, beli baju baru, dan sebagainya.
Kamu bisa saja mencoba berhemat untuk menambah uang atau menggunakan THR untuk memenuhi sebagian besar kebutuhan tersebut. Namun, jika masih tidak cukup, kamu bisa mencoba mencari penghasilan tambahan dengan cara-cara berikut seperti dikutip dari HaloMoney.co.id:
Advertisement
Baca Juga
Â
1. Jualan takjil kepada teman-teman
Salah satu jenis makanan dan minuman yang jelas akan laku keras dijual di bulan Ramadan adalah takjil. Kalau kamu tidak bisa memasak, kamu bisa mencoba menjalankan bisnis ini bersama teman yang pandai memasak, atau kerjasama dengan saudara.
Minimal, kamu bisa menjual takjil ke teman-teman di kampus atau kantor. Lumayan bukan untuk menambah penghasilan selama Ramadan?
Â
2. Bantu menjualkan busana muslim
Busana Muslim akan laku keras selama bulan Ramadan karena banyak yang mencari baju baru untuk merayakan Lebaran.
Kalau kamu tidak punya usaha terkait bidang fashion, kamu bisa kerjasama dengan teman atau saudara kamu yang memilikinya. Kamu bisa menjadi pihak yang mempromosikan barang dagangan dan mendapat komisi atas penjualan baju.
Baca juga: 5 Tips Pengelolaan Keuangan Bijak Menjelang Akhir Bulan Ramadan
Â
Advertisement
3. Manfaatkan keahlian kerajinan tangan dengan membuat parsel Lebaran
Parsel Lebaran yang dijual di pusat perbelanjaan cenderung memiliki harga yang mahal. Nah, kalau kamu punya keahlian di bidang ini, kamu bisa tawarkan jasa membuat parsel Lebaran ke kantor atau teman-teman kamu yang sedang mencari parsel Lebaran dengan lebih murah dari harga beli di pusat perbelanjaan.