Liputan6.com, Jakarta - Dalam beberapa tahun terakhir, kekayaan bersih Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump naik turun. Ia mendapatkan kekayaan miliaran dolar AS. Kekayaan tersebut juga berasal dari perusahaan ayahnya yang juga pengusaha properti.
Tak hanya kekayaan Donald Trump saja yang menjadi sorotan tetapi juga kekayaan keluarganya. Asal mula kekayaan keluarga juga menjadi perhatian mulai dari bisnis properti menantunya, perusahaan putri Donald Trump yang rahasia.
Kebanyakan bisnis yang dijalani memang dibangun oleh keluarga Trump sendiri. Lalu berapa nilai kekayaan masing-masing keluarga Trump? Berikut seperti dikutip dari cheatsheet.com:
Advertisement
Baca Juga
1.Donald Trump
Nilai kekayaan: USD 3,1 miliar (sekitar Rp 43,21 triliun, asumsi kurs Rp 13.940 per dolar Amerika Serikat)
Pekerjaan: Presiden AS
Menjabat sebagai Presiden AS ke-45, Donald Trump (71) menghasilkan gaji USD 400 ribu per tahun. Dia telah sumbangkan gajinya setiap tiga bulan kepada agen termasuk the National Park Service dan Departemen Perhubungan.
Sebelumnya ia sebagai pembawa acara reality show NBC The Apprentice yang dibayar USD 60 juta per tahun. Donald Trump usai lulus kuliah, dirinya bekerja di perusahaan real estate Trump Organization. Adapun properti yang dimilikinya Trump Tower sebesar USD 288 juta dan Trump World Tower sebesar USD 290 juta.
2. Jared Kushner
Nilai kekayaan: USD 740 juta (sekitar Rp 10,31 triliun)
Pekerjaan: Penasihat senior untuk Presiden AS
Menantu Donald Trump ini bekerja sebagai penasihat senior Presiden AS. Trump menugaskannya untuk menengahi perdamaian dalam konflik Israel-Palestina. Untuk upaya ini, ia melakukan perjalanan ke Israel dan Palestina untuk bertemu dengan para pemimpin.
Sebelum bergabung dengan Gedung Putih, Kushner (37) merupakan CEO perusahaan real estate ayahnya Charles Kushner dan perusahaan penerbitan New York Observer.
3. Ivanka Trump
Nilai kekayaan: USD 740 juta (sekitar Rp 10,31 triliun)
Pekerjaan: Penasihat senior untuk Presiden AS
Putri Presiden Trump tertua ini juga bergabung ke Gedung Putih sebagai penasihat seniornya. Perempuan berusia 36 tahun ini juga seorang pebisnis, desainer dan penulis. Dia juga pindah dari New York ke Washinton DC pada 2017 dengan suaminya Jared Kushner yang juga menjadi penasihat presiden.
Dalam perannya dia hadiri forum G20 pada Juli 2017 untuk kritik sejumlah orang. Dia dinilai tidak memenuhi syarat untuk duduk di kursi presiden di antara para pemimpin dunia. Ivanka Trump juga baru-baru ini memberikan sambutan pada pembukaan kedutaan besar AS di Yerusalem pada Mei 2018.
Eric Trump
4. Eric Trump
Nilai kekayaan: USD 300 juta (Rp 4,1 triliun)
Pekerjaan: Direktur Eksekutif Trump Organization Trust
Seperti abangnya, putra kedua Trump ini bekerja sebagai Direktur Eksekutif Trump Organization dan wali amanant. Hingga 2016, ia juga memimpin the Eric Trump Foundation, sebuah badan amal yang kumpulkan uang untuk Rumah Sakit Anak-anak St Jude.
Eric Trump (34) bersikeras tidak berbicara dengan ayahnya tentang bisnis untuk menghindari konflik kepentingan. “Kami tidak berbicara tentang bisnis. Yang dia katakan biasanya apakah perusahaan tertentu telah alami laba dan rugi kuartalan,” ujar dia kepada Fortune.
5. Donald Trump Junior
Nilai kekayaan: USD 200 juta (sekitar Rp 2,78 triliun)
Pekerjaan: Direktur Eksekutif Trump Organization Trust
Anak tertua Donald Trump dan Ivana Trump ini seorang pengusaha. Dia juga bekerja sebagai Direktur Eksekutif Trump Organization Trust. Ia mengawasi aset ayahnya selama masa kepemimpinan menjadi presiden.
Ia juga membantu ayahnya kampanye pada pemilihan presiden pada 2016. Ia hadapi kritik karena bertemu dengan pengacara Rusia yang menjanjikan informasi soal Hillary Clinton. Kehidupan pribadinya juga jadi sorotan ketika berpisah dari sang istri Vanessa.
6. Melania Trump
Nilai kekayaan: USD 50 juta (sekitar Rp 696,97 miliar)
Pekerjaan: Ibu negara Amerika Serikat
Melania Trump (48) datang ke Amerika Serikat dari Slovenia dan mulai bekerja sebagai model di New York. Dia pernah berpose untuk sampul Vogue, Glamour, Vanity Fair, In Style, Allure dan banya lagi. Setelah menikahi Trump, ia mengembangkan dan menjual perhiasan serta produk perawatan kulit.
Sebagai ibu negara AS, ia juga membuat proyek memerangi bullying dan penyalahgunaan narkoba di kalangan anak muda.
7.Tiffany Trump
Nilai kekayaan: USD 10 juta (sekitar Rp 139,41 miliar)
Pekerjaan: Mahasiswa sekolah hukum
Putri bungsu Donald Trump ini sedang kuliah di Georgetown Law School. Pada tahun sebelumnya ia merilis sebuah single lagu berjudul Like a Bird. Ia juga ikut membantu ayahnya dalam kampanye pemilihan presiden AS pada 2016.
Saksikan video pilihan di bawah ini:
Advertisement