Sukses

5 Nasihat Jadi Orang Kaya Ala Warren Buffett

Belajar mengenai kekayaan dan kehidupan dari Warren Buffett.

Liputan6.com, Omaha - Sebagai investor paling terkenal di dunia, pastinya menarik mendengar petuah inspiratif dari Warren Buffett. CEO Berskhire Hathaway ini baru saja berulang tahun ke-88 pada 30 Agustus kemarin, dan dia belum pensiun.

Semenjak Berskhire Hathaway berdiri, Buffett telah mengumpulkan banyak uang, dan menyumbangkannya dengan tidak kalah banyak. Dia berulang kali menekankan bahwa dirinya beruntung bisa begitu sukses, dan itu membuatnya sering mendermakan rezekinya ke pada masyarakat.

Tak ayal bila banyak orang yang kagum dan ingin belajar dari miliarder berjulukan Penyihir dari Omaha ini. Dilansir dari Forbes dan sumber lainnya, berikut 5 kutipan inspiratif yang pernah diucapkan Warren Buffett.

2 dari 6 halaman

1. Aset Terpenting

"Aset yang saya paling hargai, di samping kesehatan, adalah sahabat-sahabat yang menarik, beraneka ragam, dan bertahan lama."

Uang atau saham bukanlah yang terpenting bagi Buffett. Dia lebih mementingkan kesehatan dan sahabat ketimbang uang di rekeningnya.

 

3 dari 6 halaman

2. Solusi Melawan Defisit

Solusi Warren Buffett untuk melawan defisit sangatlah luar biasa pragmatis dan patut dicontoh. Sayang, para politikus pasti akan kocar-kacir duluan bila saran ini dilaksanakan.

"Saya bisa mengakhiri defisit dalam 5 menit. Kau tinggal mengesahkan hukum yang menyebut setiap ada defisit yang 3 persen lebih dari GDP, semua anggota Kongres (MPR) yang menjabat tidak boleh dipilih lagi."

4 dari 6 halaman

3. Reputasi

"Butuh 20 tahun untuk membangun reputasi dan 5 menit untuk menghancurkannya."

Sesuatu yang perlu kita ingat. Di zaman media sosial ini, makin banyak orang yang aibnya dibuka, entah karena benci atau sekadar iseng. Tentunya kita tidak perlu menjadi orang seperti itu.

 

5 dari 6 halaman

4. Mengenai Harta

"Lebih dari 99 persen kekayaan saya akan disumbangkan ke filantropis pada masa hidup atau kematian saya."

Kedermawanan Buffett bukanlah rahasia. Dia dan sahabatnya, yakni Bill Gates, memang terkenal suka mendonasikan harta, dan mendorong orang super kaya lain untuk melakukan langkah serupa.

6 dari 6 halaman

5. Investasi Terbaik

"Investasi paling penting yang bisa kamu buat adalah pada dirimu sendiri."

Kutipan pamungkas dari Warren Buffett. Ia mengingatkan bahwa investasi pada diri sendiri agar meningkatkan kemampuan diri sendiri.

Video Terkini