Liputan6.com, Jakarta - Bekerja di perusahaan impian dengan gaji besar, kedudukan tinggi, dan lingkungan kerja yang nyaman. Ini tentu menjadi impian semua orang.
Namun, mencapai mimpi tersebut tidak semudah yang dibayangkan. Bagaimana jika perusahaan impian Anda sedang tidak membuka lowongan kerja? Jangan berputus asa dulu.
Advertisement
Baca Juga
Menurut pendiri Business Network International Ivan Misner, sebuah bisnis yang sukses akan memiliki lowongan pekerjaan.
“Prosesnya memang membutuhkan waktu dan usaha namun tidak mustahil untuk dilakukan,” sambungnya.
Mengutip Money Talks News, ini 6 kiat untuk memperoleh pekerjaan impian Anda meskipun perusahaan tersebut sedang tidak membuka lowongan.
1. Bersihkan media sosial
Baik Anda mencari pekerjaan dengan cara tradisional atau mencari posisi yang tidak diiklankan, ini tetap menjadi langkah penting.
Pastikan akun media sosial Anda bebas dari perilaku yang memberi kesan negatif. Periksa juga foto-foto yang di-tag pada Anda. Misner menambahkan, hindari adanya penggunaan kata kasar.
Akun media sosial penting karena akan memberikan gambaran singkat mengenai siapa diri Anda dan perilaku yang akan ditampilkan di tempat kerja.
2. Andalkan jaringan
Departemen SDM atau bagian Human Resource (HR) mungkin terlihat menjadi tempat yang paling logis untuk memperkenalkan diri Anda kepada sebuah perusahaan. Namun, Misner menganjurkan untuk juga mencari alternatif lain.
“Bagian HR terus dibombardir dengan surat atau e-mail yang masuk,” ujar Misner.
Alih-alih mengajukan diri kepada bagian HRD, strategi lain yang lebih baik adalah dengan membangun jaringan dan koneksi secara personal dengan orang yang bekerja pada perusahaan itu.
Bahkan jika seseorang tersebut bekerja di departemen yang berbeda, ia tetap menjadi peluang untuk membuka jalan karier Anda menuju pekeraan impian.
Advertisement
3. Jangan berhenti pada satu perusahaan atau industri
Misner mengatakan jangan berasumsi seseorang tidak bisa membantu Anda apabila mereka bekerja pada perusahaan atau industri yang berbeda dari yang Anda sasar. Misner menjelaskan adanya “angka Dunbar”.
Menurut antropolog Robin Dunbar, manusia dapat membina hingga 150 hubungan sosial yang stabil. Ini artinya, membangun jaringan dengan satu orang memiliki jangan yang jauh lebih luas.
"Saat saya berbicara dengan satu orang, saya sebenarnya berbicara dengan 150 orang lainnya,” tutur Misner.
4. Hadiri acara yang dapat memperluas koneksi
Terkadang hubungan personal juga terbatas dan tidak selalu bisa membantu Anda. Menghadiri acara-acara pada industri terkait seperti konferensi atau pameran adalah cara lain untuk bertemu dengan individu-individu yang dapat membantu Anda.
Begitu bertemu dengan orang yang tepat, jangan langsung “menjual” diri Anda. Berikan pujian terlebih dahulu pada perusahaannya dan tanyakan apabila ia tahu bagaimana cara mendapat kerja di sana.
Kemudian dengarkan jawabannya. Pada tahap ini, kumpulkan informasi sebanyak-banyaknya untuk menentukan langkah selanjutnya.
5. Lakukan PR Anda
Saat membangun jaringan, sesuaikan bahasa dan gaya bicara Anda dengan lawan bicara.Lakukan riset terkait tren pada industri dan perusahaan tersebut.
Terlebih lagi, Anda juga harus memiliki pemahaman yang baik tentang latar belakang orang dari perusahaan yang Anda hubungi secara langsung.
Periksa biodata dan laman LinkedIn mereka. Pahami pengalaman profesional mereka. Ini tidak hanya menunjukkan keseriusan Anda, tapi juga memungkinkan Anda untuk menemukan kesamaan yang bisa membantu Anda menjalin hubungan yang baik.
6. Jelaskan keahlian Anda
Menurut Misner, kesalahan terbesar yang dilakukan orang adalah nampak putus asa. “Anda harus terlihat percaya diri,” sambung Messner.
Pahami kebutuhan perusahaan dan persiapkan diri untuk menjelaskan mengapa Anda bisa membantu perusahaan mencapainya. Ini terutama penting jika perusahaan yang Anda sasar sedang tidak membuka lowongan.
Hal lain yang bisa Anda lakukan adalah dengan menawarkan diri untuk mencoba melakukan pekerjaan secara langsung jika pilihan tersebut memungkinkan.
Ini menunjukkan ketertarikan Anda sekaligus memberikan Anda gambaran mengenai pekerjaan yang akan dikerjakan. Selain itu, perusahaan jika bisa menilai langsung kinerja Anda.
Dengan mengikuti 6tips ini dengan giat dan terus berusaha, Anda akan bisa mendapat pekerjaan impian yang didamba-dambakan. (Felicia Margaretha)
Saksikan video pilihan di bawah ini:
Advertisement