Sukses

4 Cara Nikmati Libur Panjang Tanpa Pusing Pikirkan Kerjaan

Banyak pegawai masih memikirkan pekerjaan dan tidak benar-benar memanfaatkan waktu libur yang dimiliki.

Liputan6.com, Jakarta - Saat berpikir soal sukses, biasanya Anda akan bicara soal fokus, kegigihan dan kerja keras. Namun salah satu bagian dari sukses yang seringkali diabaikan adalah menyegarkan tubuh dan pikiran dengan berlibur.

Melansir laman Forbes, sayangnya, masih banyak pegawai yang justru tidak bisa menikmati waktu libur. Itu lantaran kebanyakan pegawai masih memikirkan pekerjaan dan tidak benar-benar memanfaatkan waktu libur yang dimiliki.

Sebagian pegawai merasa takut pekerjaan tidak beres saat ia tinggalkan, takut atasan menelepon di tengah waktu berlibur dan berbagai perasaan khawatir lain. Untuk itu, berikut empat trik agar Anda bisa nikmati libur panjang tanpa pikirkan pekerjaan:

1. Pastikan Anda produktif di hari kerja

Orang cerdas selalu tahu kapan waktunya untuk menyegarkan tubuh dan pikiran. Begitu pula dirinya tahu bahwa ia harus produktif di waktu kerja.

Dengan begitu, ia akan merasa waktu libur sebagai hadiah atas kemampuannya untuk selalu bekerja produktif. Ingatlah, Anda juga manusia yang memiliki keterbatasan untuk tidak selalu memikirkan pekerjaan.

2. Jalin komunikasi yang baik dengan rekan kerja

Sebelum berlibur, pastikan rekan kerja Anda mengetahui bahwa Anda akan mengambil libur panjang. Siapkan juga rencana-rencana kerja yang bisa dilakukan untuk menutupi ketidakhadiran Anda di kantor.

Dengan mengambil langkah-langkah proaktif seperti itu, Anda tak perlu mengkhawatirkan pekerjaan tidak terselesaikan saat sedang berlibur.

 

2 dari 2 halaman

3. Orang sukses bekerja cerdas

Banyak yang mengkhawatirkan dirinya dianggap tak serius bekerja karena mengambil libur panjang. Ingat, orang sukses bukanlah mereka yang menggunakan seluruh waktunya untuk bekerja.

Tapi orang sukses merupakan mereka yang bekerja dengan cerdas. Sebelum pergi berlibur, pastikan seluruh tugas tuntas dan tak mengganggu pekerjaan orang lain. Dengan begitu, Anda bisa menikmati libur panjang.

4. Ingat, pekerjaan memang tak ada habisnya

Sebagian besar orang, selalu memikirkan pekerjaan di masa libur lantaran merasa terlalu banyak tugas yang harus diselesaikan. Jangan sampai Anda juga jatuh pada jebakan tersebut.

Ingat, pekerjaan tak akan pernah ada habisnya. Maka anggaplah libur sebagai penghargaan diri.

Video Terkini