Liputan6.com, Jakarta - Sebagian orang terkadang merasa tidak puas dengan pekerjaan yang dimiliki saat ini. Hal ini membuat banyak dari mereka mulai membuka bisnis idamannya sendiri.
Namun, masih banyak di antara mereka yang takut untuk memulai bisnis yang mereka idam-idamkan karena takut akan gagal dan bingung bagaimana untuk memulainya.
Selain itu, mengubah karier dan pekerjaan yang digeluti sekarang memang tak hanya memulai bisnis. Ada juga pekerjaan lain yang bisa dilakukan dengan pekerjaan yang digeluti saat ini.
Advertisement
Apalagi menemukan pekerjaan yang menyenangkan dan bermakna bagi Anda merupakan aktutalisasi diri. Hal itu pun bergantung pada Anda.
Sebelum mengatasi ketidaksukaan dengan pekerjaan dan tidak membawa kebahagiaan, ada sejumlah kegiatan yang bisa dilakukan mulai dari olahraga, meditasi, dan investasikan waktu dan hobi Anda. Buku pun bisa menjadi salah satu inspirasi Anda.
Pakar karier, Emma Gannon pun membagikan rekomendasi buku bagi Anda yang ingin ubah karier tetapi takut dan khawatir dengan perubahan yang akan terjadi, seperti dikutip dari laman Inc, Sabtu (23/2/2019):
Baca Juga
1. Linchpin: Are You Indispensable? - Seth Godin
Gannon merekomendasikan buku ini untuk siapa saja yang merasa kewalahan dan bingung.
"Kita sangat kewalahan pada saat ini dengan kemungkinan serta pilihan-pilihan. Karena internet telah membuka dunia begitu banyak," ujar dia.
Gannon menuturkan, kalau Godin ingin membantu Anda mendapatkan kembali apa yang menjadi dasar dan mencari tahu apa yang Anda buat, mengapa ingin membuatnya? Siapa yang ingin Anda jangkau? Serta untuk apa?
2. Artist's Way: A Course in DIscovering and Recovering Your Creative Self - Julia Cameron
Mengapa memasukkan buku untuk artis dalam daftar untuk orang-orang yang bingung tentang karier mereka? Karena sebelum Anda dapat membangun karier yang Anda sukai, Anda harus mencari tahu apa yang Anda sukai.
Cameron menawarkan praktik nyata yang dapat membantu itu. "The Artist’s way adalah untuk siapa saja yang berpikir. Saya ingin memiliki proyek sampingan, tetapi saya ingin tahu apa yang akan terjadi. Ini adalah titik awal yang sangat baik untuk menemukan apa yang membuat Anda bersemangat," klaim Gannon.
Selanjutnya
3. The Decision Book: Fifty Models for Strategic Thinking - Mikael Krogerus and Roman Tschäppeler
Membangun karier yang Anda cintai hampir pasti akan melibatkan mengambil proyek baru, mencoba hal-hal dan menguji sesuatu di berbagai bidang. Bagaimana Anda menyesuaikan semua itu dengan kehidupan Anda yang sudah sibuk tanpa benar-benar kehilangan akal?
Gannon berjanji kalau buku ini akan membantu Anda menemukan jawabannya. "Ini buku yang luar biasa. Jika Anda bingung bagaimana melewati hari dengan berbagai proyek Anda, itu memberi tahu Anda bagaimana memprioritaskan hari Anda," tutur dia.
4. How to Not Always Be Working- Marlee Grace
Dapat menemukan pekerjaan yang Anda sukai merupakan sebuah anugerah yang sangat besar, tapi hal tersebut juga dapat menimbulkan keburukan.
Salah satunya adalah membuat Anda menjadi sangat bersemangat dan pada akhirnya bekerja sepanjang waktu yang akan membuat diri Anda lelah. Dengan buku ini, Anda akan mendapatkan solusi untuk terhindar dari hal tersebut.
5. My Creative (Side) Business: The Insightful Guide to Turning Side Projects into a Full-Time Creative Business - Monika Kanokova
Buku ini berisikan hasil wawacara pengusaha-pengusaha sukses yang berhasil membuat usaha sampingannya menjadi usaha utama. Selain itu, buku ini juga berisikan begitu banyak tips yang dapat membantu Anda untuk berbisnis.
"Apa yang saya sukai dari buku ini adalah banyak wawancara dengan orang-orang yang menjadikan bisnis sampingan mereka menjadi bisnis utama. Mereka bukan orang terkenal," kata Gannon.
Ia menuturkan, ada banyak pelajaran yang bisa dipetik dari orang-orang yang tidak selalu meneriakkannya dan cek media sosial setiap hari. “Buku ini benar-benar membuka mata saya, dan saya menemukan banyak orang menarik yang melakukan pekerjaan menarik. Ini penuh dengan tips,” tutur dia.
Saksikan video pilihan di bawah ini:
Advertisement