Sukses

Lakukan Ini Bila Ingin Memulai Bisnis Sampingan

Tak selamanya berusaha itu sulit, lakukan ini bila ingin memulai bisnis sampingan

Liputan6.com, Jakarta Di tengah semakin mahalnya biaya hidup, hanya mengandalkan gaji sepertinya tidak akan cukup. Terlebih bagi yang memiliki gaji tidak terlalu besar, namun punya tanggungan yang lumayan menguras saldo rekening.

Jika demikian adanya, alih-alih bisa sedikit menyisihkan uang untuk ditabung, yang terjadi malah justru Anda mengalami defisit keuangan di akhir bulan. Maka punya usaha atau bisnis sampingan jadi salah satu solusi bagi Anda yang ingin mendapatkan penghasilan tambahan selain gaji bulanan.

Memang, pada awalnya Anda membutuhkan modal. Namun, setelah bisnis Anda berjalan sekian waktu, keuntunganlah yang akan didapat. Lantas, bagaimana tips memulai bisnis sampingan?

Tak selamanya berusaha itu sulit, lakukan ini bila ingin memulai bisnis sampingan, seperti dikutip dari Cermati.com.

1. Sesuaikan dengan Kemampuan dan Kondisi

Anda suka masak? Jika ya, maka usaha kuliner adalah jenis bisnis yang paling ideal untuk dijalankan. Namun, sesuaikan dengan kondisi dan kemampuan yang Anda punya, dan jangan dipaksakan.

Maksudnya seperti ini, jika kiranya Anda hanya punya waktu di akhir pekan, maka membuka jasa katering khusus akhir pekan lebih memungkinkan ketimbang Anda membuka restoran yang lebih memerlukan banyak waktu.

Begitu juga dengan kondisi finansial. Jangan memaksa untuk membuka bisnis sampingan yang sekiranya membutuhkan dana tidak sedikit. Anda bisa saja meminjam dana ke bank, namun ingat bahwa meminjam ke bank Anda akan dihantui oleh utang cicilan yang berbunga.

2 dari 4 halaman

2. Fokus, Jangan Terpecah Ingin Bisnis ini dan itu

Terkadang, Anda merasa ingin memiliki banyak usaha dengan anggapan bahwa semakin banyak bisnis yang dimiliki, akan semakin banyak keuntungan yang didapat. Hal ini tidak salah, namun jika bisnis Anda sudah berjalan lama dan telah berkembang.

Untuk tahap awal, apalagi niatnya masih sebatas bisnis sampingan, sebaiknya fokus hanya pada satu bisnis saja. Ini agar Anda bisa fokus dalam menjalankan dan mengembangkan bisnis.

Memiliki banyak usaha di fase-fase awal berbisnis hanya akan membuat pikiran Anda terpecah yang malah berpotensi membuat kinerja Anda jadi tidak optimal.

3. Buat Perencanaan yang Matang di Atas Kertas, Bukan di Angan

Setelah menentukan ingin membuka bisnis sampingan apa, saatnya untuk Anda membuat perencanaan bisnis. Langkah ini tentu saja penting karena segala sesuatu di dalam kehidupan ini, termasuk berbisnis, memerlukan perencanaan yang matang agar nantinya dapat berjalan lancar dan minim hambatan.

Perencanaan tersebut meliputi persiapan produk, keuangan, target konsumen, dan strategi pemasaran produk atau jasa yang Anda tawarkan.

3 dari 4 halaman

4. Optimalkan Internet Marketing untuk Menjangkau Calon Konsumen

Berkaitan dengan kondisi zaman sekarang yang serba online, maka Anda pun harus bisa beradaptasi dengan hal ini, termasuk ketika hendak menjalankan bisnis sampingan.

Optimalkan pemasaran produk maupun jasa Anda menggunakan internet, baik dengan membuat website, atau lewat media sosial. Anda juga bisa memanfaatkan beragam marketplace yang kini tengah menjadi tren belanja di masyarakat.

5. Perbanyak Koneksi dengan Berbagai Cara

CEO Trans Corp., Khairul Tanjung pernah berkata, “Zaman dahulu banyak anak banyak rezeki. Sekarang banyak koneksi banyak rezeki”. Ini dia hal yang perlu Anda perhatikan.

Dengan memiliki banyak koneksi, Anda jadi semakin mudah untuk memasarkan produk atau jasa yang dimiliki oleh bisnis Anda. Jadi mulai dari sekarang, rajin-rajin bersosialisasi.

4 dari 4 halaman

6. Jangan Lupakan Pekerjaan Utama

Kendati saat ini Anda memiliki bisnis sampingan, jangan sampai pekerjaan utama Anda di kantor jadi terbengkalai. Memang, kesannya sulit untuk melakukan dua pekerjaan sekaligus, bekerja di kantor dan mengurus bisnis sampingan. Namun, dengan manajemen waktu yang baik, seharusnya hal ini tidak begitu menghambat.

7. Jangan Berpikir Bahwa Semuanya Mudah

Optimis itu baik, tapi jangan sampai berlebihan dan malah membuat Anda jadi menyepelekan hal ini. Sekecil apapun bisnis yang hendak Anda geluti, selalu berpikir bahwa hal ini tidak serta merta mudah dilakukan.

Anda juga perlu memikirkan berbagai kemungkinan-kemungkinan terburuk selama menjalankan bisnis. Ini penting agar Anda dapat senantiasa mencari cara untuk mempertahankan bisnis.

Mulai Bisnis dari Sekarang

Nah, tak sulit bukan untuk melakukan usaha sendiri walau itu bisnis sampingan? Dengan tujuh tips di atas, sudah siapkah Anda untuk memulai bisnis sampingan Anda sendiri?

Kalau sudah siap, jangan menunda lagi dan mulailah untuk menjalankan bisnis sampingan. Selamat mencoba dan semoga bermanfaat!