Sukses

Top 3: PLN Padamkan Listrik di 22 Wilayah di Jakarta Akibat Banjir

Simak rangkuman 3 berita paling dicari.

Liputan6.com, Jakarta Hujan kembali mengguyur Jakarta dan sekitarnya menyebabkan banjir. Kondisi ini membuat PT PLN mematikan aliran listrik pada beberapa wilayah di Jakarta.

Langkah mematikan listrik demi menjaga keselamatan masyarakat agar tidak keseterum listrik. PLN memadamkan listrik pada 22 titik di Jakarta.

Artikel ini menuai perhatian pembaca Liputan6.com di kanal bisnis. Simak rangkuman 3 berita paling dicari, Sabtu (25/1/2020):

1. PLN Padamkan Listrik di 22 Wilayah di Jakarta Akibat Banjir

Hujan yang mengguyur Jakarta dan sekitarnya sejak Jumat pagi (24/1/2020) membuat sebagian wilayah banjir. PT PLN Unit Induk Distribusi (UID) Jakarta Raya ‎mengambil langkah memadamkan listrik pada 22 titik untuk keamanan masyarakat.

Dikutip dari situs resmi PLN Jakarta Raya,‎ pada pukul 12.30 WIB, ada 22 wilayah yang mengalami pemadaman listrik akibat terendam banjir.

Adapun 22 wilayah tersebut diantaranya, Kebon Kelapa, Kemayoran, Gunung Sahari‎, Cempaka Putih, Ancol, dan Mangga Dua.

Sebelumnya, Executive Vice President Corporate Communication dan CSR PLN, I Made Suprateka mengatakan, PLN akan memadamkan listrik pada wilayah yang mengalami banjir. Pemadaman juga berlaku pada wilayah yang tidak terendam tetapi di sekitarnya mengalami banjir.

Berita selanjutnya

 

2 dari 2 halaman

2. Dampak Virus Corona, Kemenhub Larang Maskapai Indonesia Terbang ke Wuhan

Mengantisipasi kemungkinan masuknya wabah virus corona melalui jalur penerbangan, Direktorat Jenderal Perhubungan Udara menyampaikan bahwa menindaklanjuti NOTAM G0108/20 yang diterbitkan oleh International Notam Office Beijing, maskapai Indonesia yang melakukan penerbangan dari dan ke Kota Wuhan, China untuk sementara tidak dapat dilakukan.

Saat ini ada dua maskapai penerbangan nasional yang memiliki rute penerbangan ke Kota Wuhan yaitu Sriwijaya Air dan Lion Air.

Berita selengkapnya

3. Ingin Jadi Miliarder? Belajarlah dari Warren Buffet

Kekayaan Warren Buffett mencapai puluhan miliar dolar Amerika. Strateginya dalam berinvestasi memang cerdas, dari sini dia mampu mengumpulkan kekayaan dengan begitu mudah.

Tetapi jika itu sangat mudah, munngkin muncul pertanyaan. Mengapa tidak banyak orang yang bisa kaya seperti Buffett?.

Usut punya usut, upaya yang dilakukan Buffet membutuhkan disiplin, kesabaran, dan naluri yang tidak dimiliki orang lain. Dia pun menerapkan beberapa aturan bagi dirinya.

Berita selanjutnyaÂ