Liputan6.com, Jakarta - Kepala Badan Ketahanan Pangan Kementrian Pertanian Agung Hendriadi, mengatakan bahwa tambahan pasokan bawang putih dan gula pasir minggu depan sudah tersedia. Hal ini dikarenakan impor mulai masuk.
“Untuk saat ini saya perlu sampaikan titik berat kita pada bawa putih dan gula pasir, mudah-mudahan akhir bulan ini atau minggu depan bawang putih dan gula pasir sudah mulai masuk, yang lainnya saya rasa aman, karena kita memproduksi terus,” kata Agung dalam keterangan daringnya, Rabu (1/4/2020).
Baca Juga
Menurutnya alasan kenapa dua komoditas tersebut mengalami kendala, dikarenakan bawang putih tumbuh di daerah sub-tropis, sedangakan Indonesia merupakan negara tropis, sehingga sangat sulit untuk memproduksi dalam negeri.
Advertisement
Selain itu, sempat terjadi kelangkaan gula pasir, dikarenakan Indonesia sebelumnya mengalami kemarau yang ekstrim, sehingga menyebabkan telatnya menggiling tebu.
“Gula kita ada keterlambatan giling karena cuaca kemarau tahun yang lalu, sehingga giling kita terlambat, gula baru kita giling,” ujarnya.
Stimulus Impor
Tapi menurut Agung, pemerintah melalui Menteri Koordinator perekonomian dan Kementerian Perdagangan telah membuat stimulus-stimulus untuk pemasukan bawang putih dan gula pasir, yakni dengan melakukan impor.
“Karena dua komoditas ini kita tergantung pada impor,” ujarnya.
Sementara itu, untuk komoditas lain seperti beras, jagung, bawang merah, cabe, daging ayam dan telur, ia menyebut cukup atau aman. Namun, yang terpenting sekarang adalah bagaimana tugas Kementrian pertanian menjaga para petani untuk terus mampu berproduksi.
Advertisement