Sukses

7 Tanda Karier yang Anda Jalani Sesuai dengan Passion

Sebelum terlambat, ada baiknya Anda mengenali apakah karier Anda saat ini sudah sesuai passion atau belum? Apa saja tanda-tandanya?

Liputan6.com, Jakarta Tak sedikit orang khusus bagi yang baru saja meniti karier, pasti ada rasa bingung, apakah karier yang dijalani saat ini sudah tepat sesuai dengan passion atau belum.

Pertanyaan ini acap kali menjadi bahan renungan karena terkadang bekerja hanya dijadikan sebagai alasan untuk menghilangkan status pengangguran. 

Jadi, tak heran bila seseorang sering keluar masuk perusahaan karena memang pekerjaan yang dijalani saat ini memang belum sesuai dengan passion dirinya. Hal ini tentunya bisa menjadi penghambat kesuksesanmu di masa depan.

Sebelum terlambat, ada baiknya Anda mengenali apakah karier Anda saat ini sudah sesuai passion atau belum? Apa saja tanda-tandanya?

Simak ulasannya seperti yang dikutip dari Cermati.com berikut ini, Senin (1/6/2020).

1. Senang Bekerja

Anda tidak pernah datang terlambat datang ke kantor, bahkan merasa lebih senang ketika bekerja ketimbang libur. Apalagi jika Anda sering merasa tidak sabar dan tidak merasa terbebani dalam menghadapi tantangan pekerjaan.

Selain itu, Anda juga tidak pernah cemberut saat bos memberikan tugas atau projek baru. Anda justru berupaya untuk menyelesaikan tugas dengan penuh semangat dan sukacita, seakan-akan semua tugas itu bisa Anda selesaikan dengan mudah dan cepat. 

2. Pekerjaan Tidak Bikin Stress

Stres? No way! Bekerja merupakan hal paling membahagiakan. Hari-hari juga terbebas dari perasaan stress karena Anda cukup menikmati setiap aspek dari pekerjaan yang ada.

Meskipun pekerjaan menumpuk, meeting berhari-hari, bahkan bolak-balik tugas ke luar kota, Anda tidak mengeluh lelah dan menyerah. 

Sebaliknya, Anda akan memotivasi diri agar tetap semangat untuk menjalani dan menyelesaikan tugas-tugas ini. Bahkan sampai merelakan waktu untuk menyusun daftar pekerjaan mana yang harus diselesaikan lebih dulu, sehingga tak ada satupun pekerjaan yang terlewatkan.

 

2 dari 3 halaman

3. Selalu Tampak Ceria

Menunjukkan ekspresi wajah negatif, seperti cemberut, murung atau marah justru akan memicu perasaan dan pikiran negatif yang membuat Anda malas bekerja.

Akibatnya, pekerjaan apapun tidak bisa diselesaikan karena mood untuk bekerja pun sudah tidak ada. Yang diinginkan kala itu hanya duduk diam, merenung dan meratapi nasib.

Namun, hal ini tidak akan menimpa Anda yang sudah menemukan karier yang tepat sesuai passion. Anda akan tampil ceria di depan banyak orang.

Anda percaya kalau keceriaan ini akan memberi energi positif kepada orang-orang di sekitar, sehingga mereka juga semangat dan bahagia selama bekerja.

4. Semangat untuk Belajar

Di tengah-tengah banyaknya tugas, Anda masih mau menyisihkan waktu untuk belajar. Bukan hanya belajar secara formal di lembaga tertentu yang menawarkan sertifikasi, tapi juga belajar secara non-formal dari setiap kesalahan yang dilakukan saat bekerja.

Dengan belajar, bisa menambah ilmu dan wawasan yang pada dasarnya bisa dijadikan modal untuk mengembangkan diri.Belajar tidak membuat Anda menjadi capek atau bosan, melainkan happy.

Bahkan pada beberapa kesempatan, Anda berani membuat tantangan untuk mengetahui proporsi kemampuan yang dimiliki.

Apabila kemampuan ini dirasa kurang, maka Anda pun akan menambah jam terbang untuk belajar

 

3 dari 3 halaman

5. Bebas dari Gejolak Negatif dalam Diri Sendiri

Musuh terbesar adalah diri sendiri, dan hal ini dialami saat menjalani karier. Biasanya jalur karier yang tidak sesuai keinginan akan menimbulkan gejolak batin yang dapat mempengaruhi kebahagiaan.

Perasaan sedih, kecewa, dan marah kerap kali datang karena pada dasarnya Anda tidak menyukai pekerjaan ini. Anda ingin cepat-cepat keluar dari keterpurukan, namun situasi tidak mendukung.

Apabila karier tepat sesuai passion, maka hidup akan terbebas dari semua gejolak batin.

Tidak ada lagi namanya mood yang berubah-ubah ataupun air mata, karena Anda sudah cukup bahagia dengan pekerjaan yang sekarang.

6. Suka dengan Lingkungan Tempat Kerja

Bukan hanya suka dengan pekerjaannya saja, tapi juga dengan orang-orang yang ada di kantor. Anda merasa kalau kehadiran mereka membawa energi positif yang membuat Anda yakin kalau ini adalah karier yang tepat.

Cara mereka berbagi ilmu, pengalaman, visi, dan misi memberimu pandangan sekaligus keyakinan kalau karier Anda akan semakin membaik dari hari ke hari.Jadi tidak ada lagi yang namanya lingkungan kerja yang toxic, apalagi rekan kerja yang saling sikut-sikutan demi jabatan.

Semua dilakukan secara fair dengan sistem kekeluargaan. Ketika yang satu berhasil, maka yang lain pun ikut bahagia.

7. Tidak Ada Lagi “I hate Monday”

Nyesek rasanya ketika mengetahui kalau hari Minggu akan segera berlalu. Kenapa? Because Monday is coming! Banyak orang tidak menyukai hari Senin karena harus kembali bekerja. Tapi, hal ini sama sekali tidak terjadi pada Anda yang sudah jatuh hati dengan pekerjaan yang sudah sesuai passion.

Apapun harinya, mau itu Senin, Selasa, Rabu, Kamis, atau Jumat, semua akan dilalui dengan perasaan dan semangat yang sama. 

Wujudkan Impian, Kerja sesuai dengan Passion Berkarier sesuai passion adalah hal paling membahagiakan. Sebanyak apapun masalah tentang kerjaan, Anda tidak akan pernah mengeluh.

Semuanya dilewati dengan penuh sukacita karena apa yang Anda kerjakan dan selesaikan bisa memberi kebahagiaan secara lahir dan batin. So, temukan pekerjaan yang paling tepat agar Anda bisa lebih menikmatinya. Semangat ya!