Sukses

1,85 Juta Warga Jabodetabek Terima Bansos Beras Presiden Tahap II

Bansos Beras Presiden tahap II ini disalurkan lebih cepat 4 hari dari target waktu yang ditetapkan, atau pada 15 Juni 2020.

Liputan6.com, Jakarta Perum Bulog kembali menyelesaikan penugasan untuk menyalurkan bantuan sosial (bansos) Beras Presiden tahap II kepada 1,85 juta warga yang terkena dampak wabah Covid-19. Bansos disalurkan ke wilayah Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi (Jabodetabek).

Direktur Utama Perum Bulog Budi Waseso menyampaikan, bansos Beras Presiden tahap II ini disalurkan lebih cepat 4 hari dari target waktu yang ditetapkan, atau pada 15 Juni 2020.

"Setelah sukses menyalurkan program bansos Beras Presiden tahap pertama dengan tepat waktu pada Mei lalu dan dengan kualitas beras premium, kali ini Bulog juga kembali menyelesaikan dengan lancar penugasan bansos Beras Presiden tahap II dalam waktu 15 hari sejak ditugaskan pada 1 Juni lalu," jelas dia dalam keterangan tertulis, Jumat (19/6/2020).

Pria yang dikenal dengan sapaan Buwas ini mengatakan, pihaknya juga membentuk tim monitoring dan evaluasi (Monev) yang bertugas memastikan agar proses penyaluran bansos Beras Presiden kepada keluarga penerima manfaat (KPM) sebanyak 25 kg per keluarga, berjalan lancar dan tepat waktu sesuai dengan standar kualitas beras premium.

Penyaluran bansos tersebut dilakukan melalui Kementerian Sosial, di mana Bulog menyediakan stok beras bagi keluarga yang rentan dan terdampak Covid-19 sebanyak 1,85 juta keluarga Penerima Manfaat (KPM) yang mulai disalurkan sejak 1 Juni lalu.

 

Saksikan video di bawah ini:

2 dari 2 halaman

Tahap I

Sementara penugasan tahap I ditujukan kepada 1,4 juta warga. Total penugasan penyaluran bansos Beras Presiden yang diselesaikan Bulog sebanyak 3,25 juta warga Jabodetabek.

Buwas juga menyatakan kebanggannya akan hasil kerja tim Monev yang bekerja efektif dalam memantau dan menyelesaikan berbagai dinamika yang terjadi di lapangan.

Dia pun menegaskan bahwa upaya mendiskreditkan BULOG akan ditangani secara tegas sesuai hukum yang berlaku, terlebih lagi ini merupakan bantuan untuk warga yang mengalami kesusahan.

"Kami terus berkoordinasi dengan pemerintah pusat maupun daerah untuk membantu mensukseskan program pemerintah selama masa penangan penyebaran pandemi Covid-19 dan selanjutnya Bulog juga sangat siap menjalankan penugasan penyaluran bantuan sosial selanjutnya dari pemerintah," tegasnya.

  • Bantuan sosial (bansos) adalah upaya pemberian bantuan yang bersifat tidak tetap agar masyarakat dapat meningkatkan taraf kesejahteraan.
    Bantuan sosial (bansos) adalah upaya pemberian bantuan yang bersifat tidak tetap agar masyarakat dapat meningkatkan taraf kesejahteraan.

    Bansos

  • Bulog adalah sebuah lembaga pangan di Indonesia yang mengurusi tata niaga beras.

    bulog