Sukses

Sambut Kemerdekaan RI ke-75, BP Batam Gelar Pertunjukan Seni di Taman Rusa

Pelaksanaan kegiatan pertunjukan seni di Taman Rusa Sekupang, Batam disesuaikan dan memperhatikan protokol Kesehatan pencegahan Covid-19.

Liputan6.com, Jakarta - Memperingati Hari Kemerdekaan RI ke-75, BP Batam menggelar berbagai pertunjukan seni di Taman Rusa Sekupang, Batam. Salah satu acaranya adalah karnaval dengan bertajuk Merah Putih yang menampilkan pakaian adat, kostum art wear, dan kostum fashion carnaval

Acara carnaval makin semarak dengan pertunjukan tari kreasi dan hiphop oleh Sanggar Seni Trendy Club, Batu Aji.

Yanie, Pimpinan Sanggar Trendy Club Batam mengatakan, tujuan penyelenggaraan pertunjukan seni ini adalah dalam rangka memperingati Hari Kemerdekaan RI yang ke-75.

“Walaupun dalam kondisi pandemik seperti ini, kami ingin mengajarkan kepada anak-anak untuk menumbuhkan rasa nasionalisme bahwa besok Senin tanggal 17 Agustus 2020 adalah Hari Kemerdekaan RI,” kata Yanie, Minggu (16/8/2020).

Ia menambahkan, pelaksanaan kegiatan ini disesuaikan dan memperhatikan protokol Kesehatan pencegahan Covid-19.

Pertunjukkan seni dibagi dalam beberapa sesi, dengan rangkaian acaranya terdiri dari penampilan karya seni rupa, pertunjukkan karnaval dengan tema Merah Putih, karnaval baju adat, kostum etnik, kostum art wear, dan kostum fashion karnaval, serta pertunjukan tari kreasi dan hiphop.

General Manager Hunian, Gedung, Agribisnis dan Taman Herawan mengatakan, kegiatan hari ini merupakan pertunjukan seni yang dilaksanakan oleh Sangar Seni Trendy Club Batam.

“Ini sebagai bentuk pertanda bahwa kita harus segera kembali bergerak untuk menghidupkan kembali kegiatan-kegiatan ekonomi, pendidikan, dan sosial dengan tatanan kehidupan baru, walaupun dengan menerapkan protokol kesehatan,” ujar Herawan.

Herawan juga menyambut positif pelaksanaan karnaval seni diselenggarakan di lokasi wisata Taman Rusa BP Batam, Sekupang.

“Kami berharap semoga ke depannya Tama Rusa semakin dikenal oleh masyarakat luas, tidak hanya sebagai tempat rekreasi, tetapi juga tempat untuk kegiatan seni budaya,” kata Herawan.

 

** Saksikan "Berani Berubah" di Liputan6 Pagi SCTV setiap Senin pukul 05.30 WIB, mulai 10 Agustus 2020

2 dari 2 halaman

Penghilang Penat

Herawan menambahkan, Jogging Track Taman Rusa Sekupang awalnya hanya dijadikan tempat berolah raga para pegawai BP Batam yang menetap tidak jauh dari lokasi. Namun, seiring berjalannya waktu Taman Rusa Sekupang terus dikembangkan dan dilengkapi berbagai fasilitas, kemudian dibuka untuk masyarakat umum.

Kini, Taman Rusa Sekupang menjadi salah satu lokasi untuk menghilangkan penat masyarakat Kota Batam untuk berakhir pekan.

Selain dapat berolah raga dengan pemandangan asri yang dipenuhi pohon-pohon rindang, membuat lokasi tersebut tetap sejuk dan nyaman.

Tidak hanya itu, di lokasi tersebut juga terdapat beberapa hewan rusa yang menjadi magnet bagi para pengunjung. Pengunjung dapat memberi rusa makanan berupa wortel dari luar kandang rusa.

Tentunya para pengunjung Taman Rusa wajib mengikuti protokol kesehatan pencegahan Covid-19, selalu mengenakan masker, menjaga jarak fisik, serta menjaga kebersihan diri dan lingkungan.Turut hadir dalam kegiatan tersebut Kepala Biro Humas, Promosi dan Protokol BP Batam, Dendi Gustinandar.(Rilis BP Batam)

Video Terkini