Liputan6.com, Jakarta - Manajemen Pelaksana (PMO) Kartu Prakerja mengumumkan penerimaan peserta kartu prakerja gelombang 7 pada hari ini, Kamis (10/9/2020).
Lewat akun Instagram Kartu Prakerja, pemerintah mengucapkan selamat bagi yang lolos seleksi dan mengingatkan pengumuman akan dikirim lewat SMS.
"Selamat bagi Sobat yang telah mendapat SMS pengumuman sebagai penerima Kartu Prakerja Gelombang 7," tulis Kartu Prakerja di akun instagram @prakerja.go.id.
Advertisement
Bagi yang sudah menerima kartu Prakerja Gelombang 7, bisa mengikuti langkah-langkah berikutnya untuk mengikuti pelatihan. Empat langkah tersebut tentunya sangat mudah.
1. Cek dashboard akun Prakerja untuk memastikan dana pelatihan sudah tersedia
2. Bandingkan pelatihan di Bukalapak, Mau Belajar Apa, Pintaria, Pijar Mahir, Sisnaker, Sekolahmu, atau Tokopedia
3. Pilih pelatihan sesuai kebutuhanmu
4. Beli pelatihan dan bayar dengan kartu Prakerja Gelombang 7.
Saat ini, pihak PMO sedang dalam tahap mengirimkan dana ke akun peserta Prakerja secara bertahap. Bila dana Prakerja Gelombang 7 belum tersedia, disarankan sabar dan mengecek akun Prakerja secara berkala.
Melalui laman yang sama, PMO Kartu Prakerja mengingatkan bahwa program kartu Prakerja Gelombang 7 hanya bisa digunakan satu kali. Artinya tiap pemilik akun harus memilih pelatihan yang tepat sesuai kebutuhan dan minat masing-masing.
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:
Pemerintah Terus Cairkan Insentif Kartu Prakerja
Manajemen pelaksana (PMO) Program Kartu Prakerja mengaku terus memberikan insentif kepada peserta kartu Prakerja yang telah menyelesaikan pelatihan. Namun, Head of Communications Manajemen Pelaksana Kartu Prakerja, Louisa Tuhatu belum bisa menyebutkan total dari keseluruhan insentif yang telah digelontorkan.
“Insentif terus dibayarkan kepada penerima Kartu Prakerja, jumlah totalnya belum bisa kami sampaikan sekarang karena sangat dinamis,” ujar dia kepada Liputan6.com, Jumat (4/9/2020).
Meski begitu, Louisa mengatakan manajemen pelaksana program Kartu Prakerja terus melakukan pembayaran insentif setiap harinya. Louisa kembali mengingatkan, insentif tetap akan diberikan kepada peserta yang telah menyelesaikan seluruh rangkaian pelatihannya.
“Setiap hari ada pembayaran. Insentif pertama diberikan setelah penerima Kartu Prakerja menyelesaikan pelatihan pertamanya, sudah menerima sertifikat, sudah memberikan ulasan dan rating terhadap pelatihan yang telah diikutinya,” jelas dia.
Seperti diketahui, setiap peserta program Kartu Prakerja akan mendapat paket manfaat senilai Rp 3,55 juta. Adapun rinciannya, terdiri dari bantuan pelatihan sebesar Rp 1 juta. Kemudian insentif pasca pelatihan sebesar Rp 600 ribu per bulan untuk empat bulan, serta insentif survei kebekerjaan dengan total Rp 150 ribu.
Advertisement
Pengumuman, Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 8 Telah Dibuka
Program Kartu Prakerja Gelombang 8 telah resmi dibuka. Hal tersebut diumumkan manajemen Program Kartu Prakerja melalui akun Instagram @prakerja.go.id.
"Gelombang 8 Kartu Prakerja telah dibuka!," tulis akun tersebut, Kamis (10/9/2020).
"Kunjungi situs resmi kami di www.prakerja.go.id untuk membuat akun dan mendaftar Kartu Prakerja. Bagi Sobat yang akunnya sudah diverifikasi, jangan lupa untuk login dan klik 'Gabung' ke Gelombang 8 agar dapat masuk ke tahap seleksi," kata akun tersebut.
Sebelum mendaftar, pastikan hal-hal berikut ini:
1. Warga Negara Indonesia
2. Berusia di atas 18 tahun
3. Tidak sedang sekolah/kuliah
Cara daftar:
1. Buka www.prakerja.go.id pada browser handphone atau komputer kamu
2. Siapkan nomor Kartu Keluarga serta NIK kamu, masukkan data diri dan ikuti petunjuk pada layar untuk menyelesaikan proses pemeriksaan akun
3. Siapkan kertas dan alat tulis untuk mengikuti tes motivasi dan kemampuan dasar secara online.
4. Klik 'Gabung' pada gelombang yang sedang dibuka
5. Nantikan pengumuman peserta yang lolos seleksi gelombang melalui SMS