Sukses

Top 3: Potret Komodo Adang Truk Proyek di Pulau Rinca

Berikut ini tiga artikel terpopuler di kanal bisnis Liputan6.com pada Selasa, 27 Oktober 2020

Liputan6.com, Jakarta - Jagat dunia maya tengah diviralkan foto seekor Komodo yang seakan mengadang truk proyek yang tengah mengangkut besi. Foto tersebut diunggah di Twitter oleh akun @KawanBaikKomodo. 

"Sedih! Komodo berhadap2an dengan truk proyek bangunan Wisata Jurassic di Pulau Rinca.

U pertama kalinya Komodo2 ini mendengar deru mesin2 mobil dan menghirup bau asapnya. Akan spt apa dampak proyek2 ini ke depannya? Masih adakah yg peduli dg konservasi?" tulis akun tersebut.

Artikel mengenai aksi komodo dekati truk proyek ini menjadi salah satu artikel yang banyak dibaca. Selain itu, masih ada beberapa artikel lain yang layak untuk disimak.

Lengkapnya, berikut ini tiga artikel terpopuler di kanal Bisnis Liputan6.com pada Selasa, 27 Oktober 2020:

1. Viral, Komodo Adang Truk Proyek di Pulau Rinca

Jagat dunia maya tengah diviralkan foto seekor Komodo yang seakan mengadang truk proyek yang tengah mengangkut besi. Foto tersebut diunggah di Twitter oleh akun @KawanBaikKomodo. 

"Sedih! Komodo berhadap2an dengan truk proyek bangunan Wisata Jurassic di Pulau Rinca.

U pertama kalinya Komodo2 ini mendengar deru mesin2 mobil dan menghirup bau asapnya. Akan spt apa dampak proyek2 ini ke depannya? Masih adakah yg peduli dg konservasi?" tulis akun tersebut.

Postingan di Twitter tersebut langsung mengundang banyak tanggapan dari warganet lainnya.

Di antaranya, dikatakan oleh @dewimaulati. "Sedih bgt. Komodo tu ada org dateng aja merasa terganggu dan bisa gigit ngebunuh musuh, dan skrng harus berhadapan sm para mobil2 proyek ini!!Yg lbh kasian sbnernya warga sekitar harus diusir dr tmpt tinggal mereka yg udh puluhan tahun demi proyek ini dan warga kalah sm negara," tulisnya.

Baca artikel selengkapnya di sini

2 dari 3 halaman

2. Pemerintah Bakal Pangkas Jenjang Jabatan PNS, Benarkah?

Birokrasi yang tidak berbelit-belit mulai dari alur pelayanan sampai dengan jenjang pengambil keputusan menjadi salah satu arahan Presiden untuk menyederhanakan birokrasi.

Kepala Badan Kepegawaian Negara (BKN), Bima Haria Wibisana dalam pembahasan penyederhanaan birokrasi melalui forum Akselerasi Reformasi Birokrasi Nasional dengan Kementerian PANRB pada Jumat, 23 Oktober 2020 lalu mengatakan bahwa orientasi penyederhanaan birokrasi bukan terletak pada pemangkasan jenjang jabatan, melainkan pada tujuan Pemerintah untuk menciptakan iklim baru birokrasi.

Kepala BKN menyebutkan bahwa realisasi untuk menciptkan iklim baru birokrasi secara tidak langsung mulai berjalan sejak penerapan sistem kerja ASN atau PNS pada tatanan normal baru.

"Sistem kerja Work from Home-Work from Office (WFH-WFO) berdampak pada perubahan tren pekerjaan ASN, meliputi peningkatan volume, konektivitas kerja, peningkatan tuntutan big data, dan peningkatan transaksi dan interaksi pekerjaan secara digital. Dampak penerapan sistem kerja adaptasi baru ini akan mempengaruhi peta kebutuhan kompetensi ASN," jelas dia dalam keterangan tertulis Jumat (26/10/2020).

Baca artikel selengkapnya di sini

3 dari 3 halaman

3. Berbayar Mulai 30 Oktober 2020, Cek Daftar Tarif Tol Manado-Bitung

Sejak jalan tol Manado-Bitung di pulau Sulawesi Utara ini dibuka untuk umum tanpa tarif pada Rabu (30/9/2020), akhirnya PT Jasa Marga (Persero) Tbk melalui anak usaha PT Jasamarga Manado Bitung (JMB) menetapkan Jalan Tol tersebut akan mulai dikenakan tarif pada 30 Oktober 2020 pukul 00.00 WITA.

“Ini sudah sebulan gratis, berdasarkan SK Menteri PUPR dan sosialisasi terhadap masyarakat Sulut maka tol ini akan dikenakan tarif terhitung pada tanggal 30 Oktober pukul OO.OO WITA atau pergantian dari tanggal 29 Oktober 2020 pukul 00.00 WITA. Jadi tengah malam WITA,” kata George dalam konferensi pers virtual Jasa Marga sosialisasi pemberlakuan tarif Jalan Tol Manado-Bitung, Senin (26/10/2020).

Berikut jumlah tarif yang diberlakukan pada empat gerbang tol (GT), yakni GT Manado, GT Airmadidi, GT Kauditan dan GT Danowudu.

Baca artikel selengkapnya di sini

Video Terkini