Sukses

PTPP Raih 3 Penghargaan di Asian Power Awards 2020

PTPP meraih penghargaan dalam ajang Asian Power Awards 2020.

Liputan6.com, Jakarta - PT PP (Persero) Tbk atau PTPP meraih penghargaan dalam ajang Asian Power Awards 2020. Dalam ajang penghargaan bertaraf internasional tersebut, Perhasil menyabet 3 (tiga) penghargaan sekaligus, yaitu pertama, kategori Diesel-Fired Power Project of The Year (Gold) untuk Proyek Diesel Engine Power Plant (DEPP) Senayan 101 MW, Jakarta.

Kedua, kategori Fuel Power Plant of the Year (Silver) untuk Proyek Scattered Diesel Dual Fuel Engine (SDFE) Mobile Power Plant Package 1 (120 MW). Ketiga, kategori Power Plant Upgrade of the Year – Indonesia untuk Proyek Diesel Engine Power Plant (DEPP) Senayan 101 MW, Jakarta.

"Perseroan sangat bangga sekali dapat meraih penghargaan tersebut selama 5 tahun berturut-turut. Penghargaan yang diterima oleh Perseroan ini merupakan apresiasi atas kerja keras dari seluruh insan Perseroan," kata Direktur Operasi 3 PTPP Eddy Herman Harun dalam keterangan tertulis di Jakarta, Kamis (12/11/2020).

Asian Power Awards merupakan ajang penghargaan bergengsi yang dijuluki sebagai Oscar dari Industri Tenaga Listrik. Asian Power Awards 2020 merupakan ajang penghargaan yang diselenggarakan untuk ke-16 (enam belas) kalinya. Dimana dalam ajang tersebut, Perseroan bersaing dengan perusahaan asing lainnya yang ada di wilayah Asia.

Di tengah kondisi pandemic Covid-19 yang melanda di seluruh dunia, ajang Asian Power Awards 2020 ini diselenggarakan secara virtual sejak 27 Oktober sd 03 November 2020.

Perusahaan yang dinobatkan dalam ajang penghargaan tersebut merupakan perusahaan luar biasa yang memiliki proyek dengan terobosan dan inisiatif terobosan di sektor energi atau kelistrikan di Asia. Pada 2020 ini, terdapat sekitar 50 perusahaan yang ada di Asia berhasil dianugerahi Oscardari Industri Tenaga Listrik.

“Kami berharap dengan menerima penghargaan Asian Power Awards 2020 ini dapat memotivasi Perseroan untuk dapat menumbuhkan inovasi-inovasi di industri tenaga listrik yang lebih baik dan inovatif di tahun-tahun mendatang. Perseroan juga berharap dapat mempertahan gelar juara di ajang ini tiap tahunnya," jelas dia.

Tahun ini merupakan tahun ke-5 dimana PTPP berhasil menjadi juara dalam ajang Asian Power Award sejak tahun 2016 sd 2020. Ajang penghargaan tersebut diselenggarakan oleh Asian Power Magazine yang merupakan media yang berbasis di Siangapura khusus publikasi industri pembangkit listrik dan transmisi yang didistribusikan di Kawasan Asia Pasifik.

"Tidak lupa ucapan terima kasih kami sampaikan kepada stakeholder yang telah mendukung dan memberikan kepercayaan kepada Perseroan, yaitu Indonesia Power sebagai Customer dan Wartsila selaku Equipment Partner Perseroan,” ujar Eddy.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

2 dari 2 halaman

PTPP Rombak Susunan Direksi dan Komisaris 2 Anak Usaha

PT PP (Persero) Tbk melakukan perombakan susunan pengurus anak perusahaanya. Adapun perombakan susunan pengurus anak perusahaan dilakukan terlebih dahulu pada PT PP Presisi Tbk (PPRE) dan PT PP Properti Tbk (PPRO).

Perubahan tersebut dilakukan dalam Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) PPRE dan PPRO yang diselenggarakan pada Kamis 8 Oktober 2020 lalu Pelaksanaan RUPS Luar Biasa tersebut diselenggarakan dengan menerapkan protokol kesehatan Covid-19 yang sangat ketat dengan adanya pembatasan jumlah peserta yang hadir di dalam ruang rapat.

Dalam pelaksanaan RUPS Luar Biasa tersebut, terdapat 2 Mata Acara yang memerlukan persetujuan Pemegang Saham, yaitu Perubahan Anggaran Dasar dan Perubahan Susunan Pengurus.

“Perubahan susunan pengurus adalah hal yang lazim dilakukan dalam suatu perusahaan. Di PPRE terdapat salah satu direksi yang memasuki masa purnabakti sehingga diperlukannya pergantian pengurus, dan direksi yang kini diangkat memiliki kapasitas untuk memperkuat PPRE kedepan. Sedangkan Jajaran Direksi PPRO yang sebelumnya telah lama menjabat telah berhasil membawa PPRO untuk melakukan IPO dan membranding nama PPRO sampai dengan saat ini, kini saatnya untuk melakukan penyegaran.  Beberapa posisi diisi oleh direksi-direksi muda yang memiliki pengalaman di bidang investasi dan konstruksi," kata Direktur Utama PTPP Novel Arsyad dalam keterangan tertulis di Jakarta, Sabtu (10/10/2020).

PTPP melakukan perombakan jajaran Dewan Komisaris dan Direksi PPRE dan PPRO dimana dengan adanya perubahan tersebut akan membawa optimisme baru dalam perusahaan.

PTPP telah menunjuk beberapa generasi muda yang berpengalaman dibidangnya untuk menduduki posisi sebagai Direktur di kedua anak perusahaannya itu. PTPP optimistis dengan dilakukannya perombakan susunan pengurus di PPRO dan PPRE dapat mendukung program strategis PTPP selaku holding dari kedua anak perusahaannya tersebut.

"Perubahan ini juga merupakan strategi PTPP untuk mengoptimalkan kinerja jangka panjang perusahaan, serta memperkuat posisi PTPP sebagai salah satu perusahaan konstruksi dan investasi terkemuka di Indonesia. Saat ini, PTPP juga tengah mempersiapkan satu tahapan transformasi bisnis baru sebagai salah satu langkah perusahaan untuk meningkatkan nilaitambah di mata para stakeholders,” ungkap dia.

Berikut perubahan susunan pengurus PPRO:

Komisaris

1. Agus Purbianto Komisaris Utama

2. Aryanto Sutadi Komisaris Independen

3. Wahyu Indro Widodo Komisaris Independen

Direksi

1. Sinurlinda Gustina M Direktur Utama

2. Deni Budiman Direktur Keuangan

3. Rudi Harsono Direktur Operasi 1

4. Thomas Arso Anggoro Direktur Operasi 2

5. Fajar Saiful Bahri Direktur Business Development & HCM

 

Berikut perubahan susunan pengurus PPRE:

Komisaris

1. Muhammad Toha Fauzi Komisaris Utama

2. Indra Jaya Rajagukguk Komisaris Independen

3. Rukmini Triastuti Komisaris Direksi

Direksi

1. Rully Noviandar Direktur Utama

2. Benny Pidakso Direktur

3. M. Wira Zukhrial Direktur

4. M. Darwis Hamzah Direktur.