Sukses

Allianz Siapkan 3 Prioritas Utama untuk Bertahan saat Pandemi Covid-19

Allianz tetap mempertahankan level pelayanan kepada seluruh pelanggan dan partners di tengah pandemi Covid-19.

Liputan6.com, Jakarta - PT Asuransi Allianz Life Indonesia (Allianz) menyiapkan 3 prioritas utama demi menjaga kelangsungan bisnis dan kepercayaan nasabah asuransi selama masa pandemi Covid-19.

Country Manager dan Direktur Utama Allianz Life Indonesia Joos Louwerier mengatakan, bertahan di tengah pandemi bukan perkara mudah.

"Kami harus menyesuaikan diri, itu jadi hal yang paling sulit. Sekitar 90 persen orang saat ini working from home (WFH). Oleh karenanya kami menyiapkan 3 prioritas utama yang sangat ketat," paparnya dalam sesi interview bersama Liputan6.com, Jumat (11/12/2020).

Prioritas pertama, yakni memastikan kesehatan dari para pegawai Allianz. Joos menyatakan, seluruh pekerjanya, partner bisnis dan orang-orang yang terlibat bersama Allianz harus selamat dari ancaman pandemi.

"Hal pertama adalah keselamatan orang-orang kami. Kita fokus untuk itu. Jadi sekitar 20-50 persen pegawai kami sudah tak ada di kantor sejak Maret 2020. Kami hanya punya 10 persen pegawai yang kerja di kantor," ungkapnya.

Selanjutnya, Allianz dikatakannya tetap mempertahankan level pelayanan kepada seluruh pelanggan dan partners. Allianz disebutnya terus berupaya untuk menjaga pelayanan asuransi agar tetap baik dan cepat. Itu semua demi mempertahankan performa perusahaan.

"Allianz telah menyusun rencana untuk tahun ini sejak 2019. Tapi kemudian keadaan jadi seperti ini, mau tak mau harus kami terima. Tapi kami tetap menjaga tujuan kami," tuturnya.

Namun, Joos tetap berbangga diri, sebab berkat usaha dari seluruh tim di Allianz Indonesia, perusahaan tetap mampu mencapai target-targetnya pada tahun ini.

"Jadi kita identifikasi 3 prioritas tersebut untuk menangani krisis ini. Kami berupaya untuk semuanya, dan saya pikir semuanya telah dilaksanakan dengan sangat sukses," ujar Joos.

Saksikan video pilihan berikut ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Begini Cara Akses Program Asuransi Allianz #ProteksiCumaCuma di Aplikasi Gojek

Sebelumnya, Allianz Indonesia dan GoPay meluncurkan program #ProteksiCumaCuma untuk memberikan proteksi asuransi jiwa terhadap berbagai macam risiko, termasuk perlindungan terhadap COVID-19 kepada pelanggan Gojek pengguna GoPayPlus.

“Kami antusias memperkenalkan program #ProteksiCumaCuma ini kepada masyarakat karena yang ingin kami tawarkan adalah kemudahan akses terhadap perlindungan asuransi, mungkin masih banyak masyarakat yang merasa akses terhadap program asuransi itu sulit,” kata Head of digital Partnership Allianz life Indonesia Danis Samagan dalam Konferensi Pers Peluncuran Program #ProteksiCumaCuma Oleh Allianz Indonesia dan GoPay, Rabu (28/10/2020).

Oleh karena itu dengan Kerjasama antara Allianz Indonesia dan GoPay bisa memberikan informasi dan kemudahan kepada masyarakat Indonesia khususnya pengguna GoPay untuk bisa mengakses perlindungan asuransi dengan program tersebut.

“Mengenai proteksi diri yang ditawarkan dalam program ini adalah produk asuransi jiwa berjangka untuk memberikan perlindungan terhadap resiko kematian, resiko kematian ini disebabkan oleh sebab apapun baik karena sakit penyakit termasuk covid-19 nya maupun kematian yang disebabkan oleh kecelakaan,” jelasnya.

Program ini berlaku bagi pengguna GoPay yang sudah mengupgrade ke GoPayPlus, dan maksimum pengguna dibatasi sampai 65 tahun saja. Selanjutnya bagi pengguna program tersebut akan mendapatkan pelayanan konsultasi 1x gratis kepada dokter umum yang bekerjasama dengan Halodoc.

“Setelah asuransi disetujui oleh Allianz customer bisa menggunakan nomor sertifikat yang yang kami informasikan sebagai kode voucher yang bisa digunakan di aplikasi halodoc,” ujarnya.

Demikian untuk bisa menggunakan program  #ProteksiCumaCuma, pengguna GoPay harus meng upgrade dulu ke GoPayPlus di aplikasi GoPay dengan mengupload foto KTP, lalu selfie bersama KTP, lalu klik “Submit”.

Kemudian, bisa dilanjutkan mendaftar program  #ProteksiCumaCuma yang nanti akan ada iklan Banner Allianz x GoPay Plus dan pemberitahuan di inbox aplikasi Gojek. Lalu pengguna akan diarahkan ke blog “Klik di sini”

“Nanti teman-teman akan diarahkan ke 1 halaman milik GoPay ada terdapat informasi tentang program ini di sini tinggal klik saja ada tulisan “disini”, kemudian nanti pengguna itu akan diarahkan untuk masuk ke landing page atau halaman website dari Allianz,” pungkasnya.   

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.