Liputan6.com, Jakarta - Platform digital pertama yang menyediakan layanan hukum, Kontrak Hukum, memberikan penawaran menarik bagi Anda yang memiliki bisnis ataupun baru ingin memuiainya melalui Promo 12.12 dari 12-19 Desember 2020.
Promo 12.12 dari Kontrak Hukum menawarkan berbagai layanan seperti pembuatan badan usaha, pendaftaran merek, jasa notaris, pembuatan kontrak, dan izin PIRT mulai dari Rp 1 juta. Promo 12.12 juga merupakan bentuk komitmen Kontrak Hukum dalam membantu memperkuat perekonomian Indonesia dalam hal legalitas dengan memberikan layanan terpercaya, termudah, dan terjangkau.
“Kami sadar bahwa 2020 merupakan tahun yang penuh tantangan bagi perekenomian Indonesia maupun global, namun, gairah membangun bisnis masih ada dengan adanya lebih dari 30 ribu pembentukan PT baru yang tercatat pada Berita Negara,” ujar Founder dan CEO Kontrak Hukum, Rieke Caroline dalam keterangan tertulis di Jakarta, Jumat (11/12/2020).
Advertisement
"Hal ini tentunya merupakan indikasi baik dan kami juga berharap keadaan akan semakin membaik pada tahun 2021," lanjut dia.
Meskipun angka pembentukan badan usaha bertambah, masih banyak pengusaha yang belum sadar akan pentingnya legalitas untuk mendukung perkembangan bisnisnya.
Padahal, banyak keuntungan yang bisa didapatkan apabila sebuah bisnis mempunyai legalitas yang lengkap; misalnya membuka kesempatan baru dalam meningkatkan penjualan, dinilai lebih kredibel oleh masyarakat, serta terlindung dari berbagai potensi sengketa yang ada.
“Kontrak Hukum hadir untuk memberikan solusi bagi pengusaha yang ingin mengembangkan bisnisnya, namun tidak mempunyai pengalaman terkait legalitas. Melalui kesempatan Promo12.12 ini, Kontrak Hukum ingin memberikan solusi lengkap untuk mengembangkan bisnis dengan mudah, cepat, dan tentunya berkualitas di penghujung tahun ini,” ujar Rieke.
Kontrak Hukum adalah platform digital pertama yang menawarkan layanan legal dengan terpercaya, termudah, dan terjangkau kepada ribuan UMKM dan startup di Indonesia sejak 2016.
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:
Belanja di Lazada Pakai OVO, Banjir Ribuan Promo Harbolnas 12.12
Platform e-commerce Lazada menggandeng dompet digital OVO untuk memudahkan transaksi para pelanggan Lazada dalam membayar belanjaan mereka.
Mengutip siaran resmi OVO, Kamis (10/12/2020), fitur pembayaran OVO di Lazada ini sudah bisa digunakan mulai 8 Desember 2020. Head of Corporate Communications OVO Harumi Supit mengatakan, pihaknya menyambut baik kolaborasi ini dalam rangka mendorong kemajuan ekonomi digital di Indonesia.
"Kami melihat tren pergeseran transaksi ke arah digital dan penjualan secara online yang terus meningkat, sehingga kami terus menjalin kolaborasi strategis dengan berbagai mitra, untuk menjaga stabilitas ekonomi seraya mendukung transisi dari transaksi offline ke online," ujar Harumi.
Chief Marketing Officer Lazada Indonesia Monika Rudijono mengatakan, kolaborasi pembayaran dengan OVO bakal memperkuat opsi pembayaran yang telah ada.
"Seiring dengan terus berkembangnya kebutuhan dan keinginan masyarakat yang semakin melek digital, kami di Lazada terus berinovasi dan menjalin kolaborasi dengan mitra strategis demi bisa memberikan pengalaman berbelanja yang menyenangkan untuk para konsumen. Kehadiran OVO di platform Lazada akan semakin melengkapi opsi pembayaran non-tunai di platform kami," katanya.
Tentunya dalam menyambut kolaborasi ini, OVO dan Lazada menawarkan ribuan promo 12.12 setiap hari selama periode 12-14 Desember 2020. Setiap transaksi belanja di Lazada dengan menggunakan pembayaran OVO akan memperoleh cashback sebesar 12 persen, maksimum Rp 15.000 dengan transaksi minimum sebesar Rp 75.000 menggunakan OVO Cash.
Lalu, ada juga diskon hingga Rp 15.000 dengan berbelanja minimal Rp 50.000 khusus untuk pengguna baru Lazada yang menggunakan OVO Cash.
Advertisement