Sukses

Bagian Seleksi CPNS, Ini Update Jumlah Pelamar Sekolah Kedinasan 2021

Pendaftaran sekolah kedinasan 2021 telah dimulai pada 9 April lalu.

Liputan6.com, Jakarta Peminat pendaftaran Sekolah Kedinasan 2021 terus bertambah. Badan Kepegawaian Negara (BKN) melaporkan jika jumlah pelamar sekolah kedinasan yang sudah membuat akun mencapai 162.702 peserta.

Sementara yang telah memilih sekolah kedinasan 2021 sebanyak 78.636 peserta dan melakukan submit 41.216.

Data ini diupdate BKN hingga Senin, 21 April 2021 pk.17.54 WIB, melalui akun resmi Faceook @BKNgo.id.

Pendaftaran sekolah kedinasan telah dimulai pada 9 April lalu. Setelah itu, pendaftaran untuk calon pegawai negeri sipil (CPNS) dan pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK) juga akan dibuka pada Mei/Juni 2021.

Seleksi CASN 2021 memberikan ruang bagi masyarakat lulusan SMA/sederajat untuk menjadi ASN melalui jalur sekolah kedinasan maupun dengan mengikuti seleksi CPNS dan PPPK.

Plt. Deputi bidang SDM Aparatur Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) Teguh Widjanarko menjelaskan, pada dasarnya lulusan SMA/sederajat dapat mendaftar sekolah kedinasan dan seleksi CPNS.

"Sekolah kedinasan membutuhkan lulusan sekolah dengan ijazah SMA/sederajat. Sedangkan untuk CPNS dan PPPK, memang terdapat formasi untuk lulusan SMA, namun sangat terbatas," jelas Teguh, Minggu (18/4/2021).

Lanjut Teguh, calon pelamar harus yakin dengan pilihan yang akan diambilnya, baik mendaftar ke sekolah kedinasan atau mengikuti seleksi CPNS dan PPPK.

 

 

Saksikan Video Ini

2 dari 2 halaman

Daftar Berikutnya

Pendaftaran sekolah kedinasan 2021 yang merupakan bagian dari seleksi CASN 2021 yang resmi dibuka pada 9 April 2021.

Rencananya pendaftaran sekolah kedinasan, ditutup pada 30 April 2021.

Pendaftaran sekolah kedinasan 2021 dapat dicek di laman dikdin.bkn.go.id serta laman sekolah kedinasan masing-masing.