Sukses

Sri Mulyani di Hari Lahir Pancasila: Sila dalam Pancasila Jadi Modal Indonesia Hadapi Pandemi

Pada peringatan Hari Pancasila ini, Menkeu mengajak masyarakat untuk mendalami makna dan nilai yang terkandung dalam sila-sila Pancasila.

Liputan6.com, Jakarta Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati turut memperingati hari lahir Pancasila pada 1 Juni 2021 ini. Pada peringatan Hari Pancasila ini, Menkeu mengajak masyarakat untuk mendalami makna dan nilai yang terkandung dalam sila-sila Pancasila, tidak hanya sekadar mengetahui dan menghapalnya saja.

"Pada peringatan hari lahir Pancasila ini, mari kita ingat kembali maknanya. Tidak boleh hanya menjadi sekedar lambang, tapi nilai-nilai yang terkandung pada kelima sila Pancasila harus dapat dicerminkan pada sikap masyarakat sehari-hari," ujar Sri Mulyani dikutip dari akun Instagramnya @smindrawati, Selasa (1/6/2021).

Menkeu mengungkapkan, Pancasila, yang dicetuskan oleh Presiden RI pertama Ir. Soekarno, menjadi dasar negara Indonesia yang juga jadi falsafah hidup seluruh rakyat Indonesia, terutama dalam masa pandemi yang sulit seperti saat ini.

Menurutnya, sila-sila dalam Pancasila bisa menjadi modal kuat bagi Indonesia agar segera melewati pandemi ini.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram

Sebuah kiriman dibagikan oleh Sri Mulyani Indrawati (@smindrawati)

"Seperti kepercayaan kepada Tuhan YME, persatuan seluruh rakyat Indonesia untuk mencapai kemakmuran yang berkeadilan sosial adalah penopang dan kekuatan bagi Indonesia dalam berjuang melawan pandemi," katanya.

 

Saksikan Video Ini