Sukses

Kenalkan Pria di Balik Kesuksesan BTS, Ternyata Tak Lepas dari Peran Bos Amazon

Miliarder Bang Si-hyuk sekarang menduduki posisi 16 dalam daftar Orang Terkaya Korea Selatan Versi Forbes.

Liputan6.com, Jakarta Nama besar yang diusung BTS selaku boy band K-Pop sensasional tak lepas dari andil Bang Si-hyuk. Pendiri dan CEO Hybe (sebelumnya Big Hit Entertainment) yang menyatukan BTS pada 2013 ini ternyata turut terinspirasi dari kesuksesan Bos Besar Amazon, Jeff Bezos.

Pria berusia 48 ini merupakan miliarder baru, pasca kekayaannya melonjak menyusul pencatatan saham perdana (IPO) Hybe pada Oktober 2020. Dia sekarang menduduki posisi 16 dalam daftar Orang Terkaya Korea Selatan Versi Forbes.

Melansir CNA Luxury, Jumat (4/6/2021), berikut 6 fakta yang perlu diketahui tentang Bang Si-Hyuk:

Bang mengungkapkan, mendengarkan para penggemar jadi kunci kesuksesannya selama ini. Dalam sebuah wawancara pada 2019, ia mengaku bahwa dirinya terinspirasi dari obsesi pelanggan Jeff Bezos ketika datang ke Amazon.

"Saya tidak membaca banyak buku oleh para pemimpin bisnis atau CEO, tetapi baru-baru ini saya membaca sesuatu oleh Jeff Bezos tentang obsesi dengan pelanggan ini. Kami selalu fokus pada konten dan penggemar," kata Bang.

Karir sebagai Komposer Musik

Bang mengenyam pendidikan di Universitas Nasional Seoul dengan mengambil studi Estetika. Sebelum memulai karirnya sebagai eksekutif rekaman, Bang adalah seorang seniman terlebih dahulu.

Dia bergabung dengan JYP Entertainment (salah satu dari tiga besar agensi hiburan Korea Selatan) pada 2007 sebagai produser dan penulis lagu utama perusahaan. Saat di JYP, ia memproduseri dan menggubah untuk Rain, Wonder Girls, 2AM, Baek Ji-young, dan banyak lagi.

Julukan Hitman Bang

Dirinya mendapat nama panggung Hitman Bang sejak berada di JYP. Sebagai produser dan komposer, ia dikenal berkat kepiawaiannya dalam membuat lagu-lagu hits.

Nama panggung ini juga yang mengilhami nama perusahaannya Big Hit Entertainment, sebelum berganti nama menjadi Hybe pada Maret tahun ini.

Akuisisi Justin Bieber

Pada April 2021, Hybe mengakuisisi Ithaca Holdings, label rekaman Amerika Serikat yang mengelola Justin Bieber, Ariana Grande, Demi Lovato, J Balvin, dan banyak lagi. Merujuk laporan Bloomberg, kesepakatan itu bernilai USD 1 miliar.

Akuisisi Ithaca merupakan lompatan besar pertama ke pasar Negeri Paman Sam untuk Hybe. Bang menyatakan, bergabungnya Hybe dan Ithaca Holdings yang tak terelakkan menandai dimulainya petualangan baru yang tidak mungkin dibayangkan oleh siapa pun.

“Kedua perusahaan akan bekerjasama secara erat memanfaatkan rekam jejak kesuksesan, pengetahuan, dan keahlian kami yang telah terbukti untuk menciptakan sinergi, melampaui batas, dan mendobrak hambatan budaya," ujar Bang.

 

Saksikan Video Ini

2 dari 2 halaman

Punya Kekayaan USD 2,9 Miliar

Bang sendiri jadi miliarder pendatang baru pasca Hybe melakukan listing di Pasar Modal Korea Selatan pada Oktober 2020.

Menurut Forbes, kekayaan bersih Bang mencapai USD 2,9 miliar. Kekayaannya melonjak setelah pengumuman akuisisi Ithaca Holdings.

Sebagai miliarder baru, Bang juga melakukan debutnya di Daftar Kaya Korea Forbes yang diumumkan pada 2 Juni 2020 dengan peringkat ke-16.

Dekat dengan BTS

Meski punya banyak kesibukan bisnis, Bang ternyata dilaporkan sangat dekat dengan tiap personil BTS.

Itu terlihat dari sebuah unggahan yang dikeluarkan Kim Seok-jin atau Jin BTS di WeVerse pada Maret 2021.

Dalam foto dan video yang dipublikasikan tersebut, Bang terlihat tampak sangat bersahabat dengan Jin dengan membuatkannya masakan rumahan.

Sebelum IPO, Bang juga menghadiahkan kepemilikan saham Hybr kepada seluruh anggota BTS. Pemberian saham tersebut diklaim untuk memperkuat kemitraan jangka panjang dengan artis-artis besar dan peningkatan moral.