Sukses

Top 3: Kisah Erick Thohir Bertemu Peneliti Vaksin AstraZeneca

Berikut ini 3 artikel terpopuler di kanal bisnis Liputan6.com pada Sabtu 24 Juli 2021.

Liputan6.com, Jakarta - Viral pemuda asal Indonesia yang ikut dalam proyek pembuatan vaksin bagi Covid-19. Adalah Indra Rudiansyah yang menjadi bagian dari tim uji klinis vaksin AstraZeneca.

Menteri BUMN Erick Thohir mengaku bangga dan terharu. Erick mengungkap ternyata Indra masih memiliki keterkaitan dengan BUMN, yaitu sebagai karyawan PT Bio Farma.

Artikel mengenai pertemuan Erick Thohir dengan Indra Rudiansyah menjadi salah satu artikel yang banyak dibaca. Selain itu masih ada beberapa artikel lain yang layak untuk disimak.

Lengkapnya, berikut ini 3 artikel terpopuler di kanal bisnis Liputan6.com pada Sabtu 24 Juli 2021:

1. Cerita Erick Thohir Bertemu Peneliti Vaksin AstraZeneca, Ternyata Karyawan BUMN

Menteri BUMN Erick Thohir bercerita mengenai pertemuannya dengan salah satu tim uji klinis vaksin AstraZeneca asal Indonesia, Indra Rudiansyah.

Dalam Live Instagram @erickthohir, Jumat (23/7/2021), Erick mengungkap ternyata Indra masih memiliki keterkaitan dengan BUMN, yaitu sebagai karyawan PT Bio Farma.

"Saya terus terang ketemu Indra tahun kemarin kalau nggak salah Oktober-November, waktu pertama kali meeting dengan AstraZeneca. Saya nggak tahu Indra dari mana waktu itu," kata Erick Thohir.

Simak artikel selengkapnya di sini

 

 

 

2 dari 3 halaman

2. Harga Minyak Naik Dibayangi Kasus Covid-19 Dunia

Harga minyak naik tipis pada hari Kamis, memperpanjang kenaikan yang dibuat di sesi sebelumnya di tengah ekspektasi pasokan yang lebih ketat hingga 2021 karena ekonomi pulih dari krisis virus corona.

Dikutip dari CNBC, Jumat (23/7/2021), harga minyak mentah Brent naik USD 1,56, atau 2,2 persen, menjadi menetap di USD 73,79 per barel, setelah naik 4,2 persen di sesi sebelumnya.

Harga minyak mentah West Texas Intermediate (WTI) AS naik USD 1,61, atau 2,3 persen, menjadi menetap di USD 71,91 per barel, setelah naik 4,6 persen pada hari Rabu.

Simak artikel selengkapnya di sini

 

3 dari 3 halaman

3. Daftar Negara yang Tutup Pintu Kunjungan dari Luar Negeri

Banyak negara saat ini melarang kunjungan, atau memperketat aturan kunjungan dari luar negaranya selama pandemi Covid-19. Pemerintah Indonesia pun melarang orang asing, termasuk pekerja asing masuk ke Indonesia mulai 21 Juli 2021.

Negara-negara yang melarang atau memperketat aturan masuk ini tidak hanya di wilayah Asia, tapi juga termasuk Amerika Serikat (AS), Eropa hingga Timur Tengah.

Berikut beberapa negara yang melarang atau memperketat aturan orang asing masuk disebabkan pandemi Covid-19:

Simak artikel selengkapnya di sini

Video Terkini