Sukses

Siapa Minat, Lowongan Kerja Terbaru BCA untuk Lulusan S1 dan S2

PT Bank Central Asia Tbk (BCA) membuka lowongan kerja terbaru. Kesempatan ini diperuntukkan bagi lulusan S-1 dan S-2.

Liputan6.com, Jakarta PT Bank Central Asia Tbk (BCA) membuka lowongan kerja terbaru. Kesempatan ini diperuntukkan bagi lulusan S1 dan S2.  

BCA adalah salah satu bank swasta berdiri sejak 1957 yang berkantor pusat di Jakarta.

Melansir dari laman resmi https://karir.bca.co.id/, Senin (26/7/2021), berikut rincian posisi lowongan kerja yang dibuka untuk fresh graduate atau berpengalaman (experienced).

Fresh Graduate

1. Wealth Management Program (WMP)

Deskripsi Pekerjaan: Product specialist yang bertugas dalam menawarkan solusi investasi keuangan kepada nasabah.

Lulusan program dapat melakukan edukasi investasi di kantor cabang BCA dan dapat mendukung pencapaian target cabang dari produk investasi.  

Persyaratan:

- Lulusan S-1 dengan IPK 3.00 dan berusia maksimal 24 tahun.

- Lulusan S-2 dengan IPK 3.25 dan berusia maksimal 26 tahun.

2. Staf Legal Korporasi

Deskripsi Pekerjaan: Bertanggung jawab memastikan kepatuhan perusahan terhadap semua hukum dan peraturan yang berlaku bagi perusahaan, mengani proses litigasi, memeriksa (review) dokumen dari sisi hukum, serta memberikan pendapat atau opini dari sisi hukum kepada internal perusahaan sesuai kebutuhan.  

Persyaratan:

- Lulusan S-1 atau S-2 dengan IPK minimal 2.75.

- Latar belakang pendidikan Hukum.

- Berusia maksimal 27 tahun.

- Fresh graduate atau pengalaman 1-2 tahun.

3. Relationship Officer

Deskripsi Pekerjaan: Memastikan nasabah mendapatkan solusi keuangan yang sesuai dengan kebutuhan para nasabah termasuk melakukan analisa kelayakan kredit bagi calon debitur.  

Persyaratan:

- Lulusan minimal S-1 dari semua jurusan dengan IPK minimal 2.75.

- Berusia maksimal 24 tahun.

4. Staf Recruitment

Deskripsi Pekerjaan: Melakukan proses seleksi karyawan, membantu proses rekrutmen kandidat, bekerja sama dengan unit kerja untuk pemenuhan kebutuhan karyawan di unit kerja, serta mengembangkan ide-ide baru mengenai proses seleksi karyawan serta membuat konsep seleksi karyawan yang sesuai dengan perkembangan dan perubahan tuntutan bisnis.  

Persyaratan:

- Lulusan minimal S-1 jurusan Psikologi dengan IPK minimal 3.00.

- Berusia maksimal 26 tahun.  

5. IT Trainee

Deskripsi Pekerjaan: Program untuk mempersiapkan tenaga profesional di bidang IT. Lulusan program akan diangkat menjadi karyawan tetap dan ditempatkan di divisi IT BCA.  

Persyaratan:

- Lulusan S-1 dengan IPK minimal 3.00 dan berusia maksimal 24 tahun.

- Lulusan S-2 dengan IPK minimal 3.25 dan berusia maksimal 26 tahun.

- Latar belakang pendidikan dari jurusan Teknik Informatika, Sistem Informasi, Teknik Komputer, Statistik, Fisika, Matematika, Teknik Industri, Teknik Mesin, atau Teknik Elektro.

 

Saksikan Video Ini

2 dari 5 halaman

Posisi Lainnya

6. Management Development Program (MDP)

Deskripsi Pekerjaan: Program pelatihan mengenai perbankan (pemasaran, audit, pengembangan, dan lain-lain).  

Persyaratan:

- Lulusan S-1 dengan IPK minimal 3.00 dan berusia maksimal 24 tahun.

- Lulusan S-2 dengan IPK minimal 3.25 dan berusia maksimal 26 tahun.

7. IT Engineer

Deskripsi Pekerjaan: Application Developer, IT Infrastructure (Storage Area Network/SAN, Mainframe System, Server & Operating System, Automation, Network, Data Center Operation, Data Center Facility Management, Data Warehouse & Data Mining, IT Risk & Governance, IT Architecture, IT Service Management & Service Quality, IT Security, dan Project Quality Assurance.  

Persyaratan:

- Lulusan S-1 dengan IPK minimal 2.75.

- Latar belakang pendidikan atau pekerjaan di bidang IT Komputer.

- Berusia maksimal 27 tahun.

8. Data Center Specialist

Deskripsi Pekerjaan: Mengelola operasional data center dan Disaster Recovery Center (DRC) yang meliputi pemeliharaan, pengawasan, dan pengembangan sarana infrastruktur data center facility.  

Persyaratan:

- Lulusan S-1 dengan IPK minimal 3.00.

- Latar belakang jurusan Teknik Informatika, Teknik Elektro, atau Sistem Informasi.

- Pria berusia maksimal 26 tahun.

9. DevOps Engineer

Deskripsi Pekerjaan: Menganalisis, merancang, dan mengimplementasikan CI/CD, serta mengembangkannya, bekerja sama dengan pengembang untuk menerapkan praktik terbaik dalam proses pengembangan dan penerapan aplikasi, dan sebagainya.  

Persyaratan:

- Lulusan S-1 dengan IPK minimal 3.00.

- Latar belakang jurusan Teknologi Informasi.

- Berusia maksimal 27 tahun.

10. Data Analyst 

Deskripsi Pekerjaan: Melakukan pengolahan data secara kuantitatif maupun kualitatif untuk pendapatkan pemahaman yang menyeluruh, mendapatkan valuable insight dari data yang telah diolah untuk dijadikan dasar dalam pengambilan keputusan dalam perusahaan, serta menyajikan dan presentasi laporan hasil pengolahan data kepada top management BCA.  

Persyaratan:

- Lulusan S-1 dengan IPK minimal 2.75.

- Latar belakang pendidikan jurusan Statistik, Matematika, IT, atau Ekonomi.

- Berusia maksimal 26 tahun.

 

 

3 dari 5 halaman

Berpengalaman

1. Banker Program

Deskripsi Pekerjaan: Program pelatihan mengenai perbankan yang menyeluruh, pengalaman on the job training di berbagai unit kerja di BCA, serta kesempatan untuk terlibat langsung dalam menangani suatu proyek.  

Persyaratan:

- Lulusan S-1 dengan IPK minimal 3.25 dan berusia maksimal 24 tahun.

- Lulusan S-2 dengan IPK minimal 3.50 dan berusia maksimal 26 tahun.

- Memiliki pengalaman bekerja maksimal 2 tahun.

- Bagi lulusan baru (fresh graduate) memiliki IPK minimal 3.50 (S-1) dan 3.60 (S-2), berprestasi, dan aktif organisasi (Akademis/nonakademis).

2. Team Leader Data Analytic & Business Review

Deskripsi Pekerjaan: Menyusun strategi dan formula parameter data nasabah per produk wealth untuk menghasilkan data propensity, melakukan evaluasi model bisnis & leads generation untuk line of business wealth (bancassurance dan investasi), memberikan masukan kepada tim bisnis-produk-sales atas hasil evaluasi bisnis dan data yang telah dilakukan, dan sebagainya.  

Persyaratan:

- Lulusan minimal S-1 dengan IPK minimal 2.75 dan berusia maksimal 35 tahun.

- Latar belakang pendidikan jurusan Teknik Informatika atau statistika.

- Memiliki pengalaman bekerja minimal 3 tahun di bidang data analytic atau business analyst.

3. Data Center Network Engineer

Deskripsi Pekerjaan: Mengelola jaringan data center dan kantor pusat yang meliputi Network Internet Banking & e-Channel, Network Intranet, Network Host to Host & WAN (Network Business Partners, ATMs, Branches, & EDCs), Network Remote Office & LAN Head Quarter, serta Network Monitoring & Security.   

Persyaratan:

- Lulusan minimal S-1 dengan IPK minimal 2.75 dan berusia maksimal 30 tahun.

- Latar belakang pendidikan jurusan Teknik Komputer, Teknik Elektro, atau Teknik Informatika.

- Memiliki pengalaman kerja di bidang network menjadi nilai lebih.

4. Senior IT Engineer

Deskripsi Pekerjaan: Senior Application Developer, Senior IT Cloud & Server Engineer, dan Senior IT Architecture.  

Persyaratan:

- Lulusan minimal S-1 dengan IPK minimal 2.75 dan berusia maksimal 35 tahun.

- Latar belakang pendidikan jurusan yang berhubungan dengan IT.

- Pengalaman bekerja minimal 4 tahun.  

5. Digital Innovation Solutions Specialist

Deskripsi Pekerjaan: Mendesain solusi digital yang untuk dapat mendukung BCA dalam melakukan inovasi di era digital.  

Persyaratan:

- Lulusan S-1 dengan IPK minimal 2.75 dan berusia maksimal 35 tahun.

- Memiliki pengalaman kerja minimal 3 tahun sebagai Business Analyst dan Project Manager untuk pengembangan produk digital.

 

4 dari 5 halaman

Posisi Lainnya

6. SAP Engineer

Deskripsi Pekerjaan Basic Engineer: Melakukan support untuk implementasi project SAP dan sistem SAP yang sudah berjalan, melakukan yearly capacity planning, melakukan troubleshoot, error handling, dan error resolution di sistem SAP terkait fungsi BASIS, dan sebagainya.  

Deskripsi Pekerjaan SAP ABAP Programmer: Berdiskusi dengan user terkait kebutuhan enhancement di SAP, melakukan coding ABAP, Unit Testing, dan System Integration Test sesuai dengan requirement yang sudah disepakati dengan user, dan sebagainya.  

Persyaratan:

- Lulusan S-1 dengan IPK minimal 3.00 dan berusia maksimal 30 tahun.

- Latar belakang pendidikan atau pekerjaan di bidang IT, Komputer, Teknik Elektro, atau Telekomunikasi.

- Memiliki pengalaman memegang role SAP Basis Engineer atau SAP ABAP Programmer menjadi nilai tambah.

7. IT Human Capital Specialist

Deskripsi Pekerjaan: Mengelola sumber daya manusia di bidang IT.   

Persyaratan:

- Lulusan S-1 dengan IPK minimal 3.00 dan berusia maksimal 30 tahun.

- Latar belakang pendidikan jurusan Psikologi, Teknik Industri, atau Teknik Informatika.

- Memiliki pengalaman kerja di HR minimal 2 tahun, lebih disukai apabila pengalaman kerja di HR untuk IT.

8. Personal Banker

Deskripsi Pekerjaan: Menjalin relasi jangka panjang dengan para nasabah, khususnya dalam mengelola portfolio mereka.  

Persyaratan:

- Lulusan minimal S-1 dengan IPK minimal 2.75 dan berusia maksimal 29 tahun.

- Memiliki pengalaman bekerja minimal 3 tahun sebagai Marketing di perbankan.

5 dari 5 halaman

Tahapan Seleksi

1. Seleksi Administrasi

2. Tes Online

3. Wawancara Rekrutmen

4. Wawancara User

5. Tes Kesehatan

Pelamar dapat melakukan pendaftaran melalui platform kalibrr.com. Pendaftaran dibuka hingga 31 Desember 2021. Untuk informasi lebih lanjut dapat mengakses laman https://karir.bca.co.id/.

Reporter: Shania

Â