Sukses

Mobil di Bawah 1500 cc Paling Banyak Diproduksi sampai November

Gaikindo mencatat mobil dari jenis 4x2 yang berkapasitas silinder (cc) di bawah 1500 menjadi produk paling banyak diproduksi kurun waktu Januari sampai November 2012 mencapai 502.236 unit.

Kenaikan penjualan  kendaraan mendorong produsen meningkatkan produksi mereka di Indonesia. Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo) mencatat mobil dari jenis 4x2 yang berkapasitas silinder (cc) di bawah 1500 menjadi produk paling banyak diproduksi kurun Januari sampai November 2012 mencapai 502.236 unit.

Gaikindo dalam situs resminya menyebutkan share produksi mobil tersebut mencapai 65 persen dari keseluruhan produksi dalam sebelas bulan yang mencapai 988.157unit. Adapun produsen mobil tipe 4x2 di bawah 1500 cc seperti Daihatsu dengan mereka Grand Max, Luxio, Sirion, Terios, Xenia.

Kemudian Ford dengan mobilnya Fiesta. Honda dengan produknya Freed, Mitsubishi mobilnya seperti  Maven, Nissan dengan produknya Grand Livina serta Suzuki dengan Ertiga.

Khusus pada November saja, produksi mobil sebesar 100.300 unit, naik 6,15 persen dibandingkan Oktober yang tercatat sebesar 94.488 unit.  Dengan produksi terbanyak juga masih dari jenis 4x2 sebesar 63.874 unit.

Secara rinci, produksi mobil selama sebelas bulan di tahun ini terdiri dari mobil jenis sedan sebesar 4.364 unit, kemudian jenis 4x2 sebanyak 642.544 unit, mobil jenis 4x4 sebanyak 41.484 unit, bus sebesar 5.027 unit.

Kemudian pick up atau truk 294.738 unit. Namun untuk mobil jenis double cabin tercatat tidak ada produksi nasional. Seperti diketahui, kendaraan tersebut masih diimpor para produsen seperti dari Thailand. (NUR/IGW)




    Video Terkini