Liputan6.com, Jakarta Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat pertumbuhan ekonomi Indonesia sepanjang tahun 2021 mencapai 3,69 persen (yoy). Sementara pada kuartal IV 2021, pertumbuhan ekonomi nasional hanya tumbuh 1,06 persen
Kepala BPS, Margo Yuwono mengatakan, pertumbuhan ekonomi Indonesia di 2022 ini lebih baik dibandingkan tahun 2020 yang minus 2,07 persen (yoy).
Baca Juga
"Secara kumulatif selama tahun 2021 atau ctc (ekonomi Indonesia) tumbuh 3,69 persen," kata Kepala BPS, Margo Yuwono di Kantor BPS, Jakarta Pusat, Senin (7/2).
Advertisement
Margo menjelaskan, pada kuartal IV-2021 pertumbuhan ekonomi nasional hanya tumbuh 1,06 persen (qtq). Namun bila dibandingkan secara tahunan pertumbuhan ekonomi pada kuartal terakhir tahun lalu tumbuh 5,02 persen (yoy).
Pada kuartal IV-2021 ini pertumbuhan ekonomi dari PDB mencapai Rp 4.498,0 triliun. Sedangkan bila dihitung harga konstan saat ini Rp 2.845,9 triliun.
Reporter: Anisyah Al Faqir
Sumber: Merdeka.com