Liputan6.com, Jakarta Menteri BUMN Erick Thohir dan Menteri Perdagangan Muhammad Lutfi meresmikan Pasar Purworejo. Menteri Erick menyebut, langkah ini sebagai dorongan terhadap pedagang untuk melirik pasar digital atau online.
Ia menyebutkan, Kementerian BUMN dan perusahaan pelat merah sedang gencar mendukung keberpihakan terhadap UMKM. Salah satunya yang dijalankan oleh Bank Rakyat Indonesia (BRI).
Baca Juga
“Kami memang di BUMN lagi coba rajut terus bagaimana keberpihakan terhadap UMKM. Salah satunya BRI sekarang sedang membangun sebuah sistem bersama yang namanya Pasar ID (PaID) itu supaya para pedagang pasar ini bisa punya akses pendanaan murah untuk pembiayaan daripada perdagangan,” katanya, mengutip Instagram Live di akun @erickthohir, Selasa (22/2/2022).
Advertisement
Ia menyebut, saat ini, BRI telah mampu mendorong digitalisasi di 6.588 pasar dan memayungi sekitar 190 ribu pedagang. Artinya, pedagang dan pembeli telah berhasil disambungkan melalui platform digital.
“Dan alhamdulillah kita sekarang sudah ada di 6.588 pasar memayungi 190 ribu pedagang, ini tidak hanya pembiayaan tapi juga tadi disampaikan mendag bagaimana kita sambungkan pedagang dan pembelinya,” kata dia.
Dengan demikian, diharapkan pedagang mampu lebih cepat memanfaatkan potensi pasar online. Apalagi, saat pandemi Covid-19 terjadi lonjakan pedagang yang melirik pasar online. Artinya, kedepan, semakin banyak masyarakat yang memanfaatkan pasar digital.
“Tentu nanti turun sampai 50 persen (pembeli ke pasar) tapi tidak mungkin kembali 100 persen seperti jaman dulu, yang artinya pembeli datang ke pasar,” katanya.
“Ini salah satu kita berikan kurir, jadi pelayanan kurir ini ada disini jadi fokus di pasar ini. insyaaAllah kita kerja sama masing-masing kementerian dan pemda,” imbuh Erick.
* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.
Mengecek Harga Kebutuhan Pokok
Pada kesempatan itu, Menteri Erick dan Mendag Lutfi juga melakukan peninjauan sejumlah harga bahan pokok di Pasar Purworejo.
“Bersama Menteri Perdagangan dan Bupati Purworejo meresmikan Pasar Purworejo. Kami sekaligus mengecek harga-harga kebutuhan pokok, Pada kesempatan ini saya didampingi Dirut BRI yang akan emmbantu akses pembiayaan para pedagang pasar dan membantu mereka berjualan online,” tulisnya dalam akun Instagram pribadinya.
“BRI sudah membantu 6.588 pasar dan 190 ribu pedagang untuk berjualan secara online. Semoga ini bisa terus ditingkatkan sehingga semakin banyak pasar di Indonesia yang masuk ekosistem digital,” tambah dia.
Advertisement