Liputan6.com, Jakarta PT Pertamina (Persero) memperluas wilayah pendaftaran pembelian BBM Pertalite dan Solar di MyPertamina ke wilayah Jakarta Timur. Corporate Secretary PT Pertamina Patra Niaga, Irto Ginting, mengatakan secara bertahap akan diperluas ke wilayah-wilayah Jakarta lainnya.
"Masih pendaftaran (MyPertamina) dan sosialisasi. Iya bertahap (ke wilayah lainnya di Jakarta)," kata Irto saat dihubungi di Jakarta, Rabu (20/7).
Baca Juga
Tak hanya masyarakat Jakarta Timur, Irto menyebut semua bisa melakukan pendaftaran sejak dini. Tidak perlu menunggu rencana perluasan pembatasan pembelian BBM Pertalite dan Solar bersubsidi.
Advertisement
"Sebenarnya semua wilayah juga bisa ikut mendaftar," kata Irto.
Hingga kini, Irto menyebut antusias masyarakat yang mendaftar sangat tinggi. Hampir di semua provinsi sudah ada yang mendaftar.
"Saat ini dari list yang daftar, masyarakat cukup antusias, list pendaftar ada di semua provinsi," kata dia.
Salah satu pendaftar beli pertalite pakai MyPertamina terbanyak berasal dari Jawa Barat. Khususnya mereka yang ada di Kota Bandung.
"Terbanyak Jawa Barat, khususnya Kota Bandung," kata dia.
* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.
Daftar 50 Kabupaten/Kota Wajib Daftar My Pertamina untuk Beli Pertalite dan Solar
Sebagai informasi, saat ini sudah ada 50 kota dan kabupaten yang menjadi sasaran pembatasan pembelian Pertalite dan Solar melalui aplikasi My Pertamina. Ke-50 kota tersebut antara lain:
Aceh
- Kota Banda Aceh
Bali
- Kabupaten Badung- Kota Denpasar
Daerah Istimewa Yogyakarta
- Kabupaten Sleman- Kabupaten Kulon Progo- Kabupaten Bantul- Kabupaten Gunung Kidul- Kota Yogyakarta
DKI Jakarta
- Kota Jakarta Timur
Gorontalo
- Kota Gorontalo
Bengkulu
- Kota Bengkulu
Jambi
- Kabupaten Muaro Jambi
Jawa Barat
- Kabupaten Bandung Barat- Kota Cirebon- Kota Bogor- Kabupaten Bekasi- Kabupaten Cianjur- Kota Bandung- Kabupaten Ciamis- Kota Tasikmalaya- Kota Sukabumi
Jawa Tengah
- Kota Semarang- Kabupaten Cilacap- Kota Surakarta
Advertisement
Wilayah Lain
Jawa Timur
- Kota Madiun- Kota Malang- Kota Mojokerto
Kalimantan Barat
- Kota Pontianak
Kalimantan Selatan
- Kota Banjarbaru- Kota Banjarmasin
Kalimantan Utara
- Kota Tarakan
Kepulauan Riau
- Kabupaten Karimun
Maluku
- Kota Ambon
Nusa Tenggara Barat
- Kota Mataram
Nusa Tenggara Timur
- Kabupaten Timor Tengah Utara
Papua
- Kabupaten Mimika
Papua Barat
- Kabupaten Sorong
Riau
- Kota Pekanbaru
Sulawesi Selatan
- Kota Makassar
Sulawesi Tengah
- Kota Palu
Sulawesi Utara
- Kota Manado
Sumatera Barat
- Kota Pariaman- Kabupaten Agam- Kota Bukittinggi- Kota Padang Panjang- Kabupaten Tanah Datar
Sumatera Selatan
- Kota Palembang
Sumatera Utara
- Kota Pematang Siantar- Kota Sibolga
Reporter: Anisyah Al Faqir
Sumber: Merdeka.com