Sukses

Top 3: Menu Makan Siang Jokowi hingga Joe Biden di KTT G20

Informasi menu makan siang Jokowi dan kelapa negara G20 ini menjadi berita yang paling banyak dibaca.

Liputan6.com, Jakarta Presiden Joko Widodo menjamu para pemimpin negara G20 makan siang di Bamboo Dome, halaman belakang The Apurva, Kempinski, Nusa Dua Bali. Makan siang ini dilakukan disela-sela Konferensi Tingkat Tinggi atau KTT G20.

Saat jamuan makan siang, sebagai tuan rumah, Indonesia menyajikan menu Nusantara termasuk berbagai macam menu baik untuk yang vegetarian maupun non vegetarian.

Untuk makanan utama, Indonesia menyajikan panggang ikan barramundi bumbu Bali, terik sirloin wagyu dan nasi ungu urap sayur. Makanan utama ini didampingi emping Yogya dan kerupuk udang.

Informasi menu makan siang Jokowi dan kelapa negara G20 ini menjadi berita yang paling banyak dibaca. Selain itu, masih ada berita lain yang tak kalah menarik.

Berikut daftar berita yang paling banyak dibaca di kanal Bisnis Liputan6.com, Rabu (16/11/2022):

1. Sandiaga Uno Bocorkan Menu Makan Siang Jokowi hingga Joe Biden di KTT G20, Apa Itu?

Presiden Jokowi menggelar jamuan makan siang di Bamboo Dome yang ada di halaman belakang The Apurva, Kempinski. Dalam momen makan siang, sebagian para leader terlihat lebih santai karena ada menanggalkan jas yang digunakan.

"Dari leaders meeting, Presiden sarankan meninggalkan jas karena cuaca cerah saat menuju ruangan makan siang," kata Sandiaga.

Baca artikel selengkapnya di sini

2 dari 3 halaman

2. Korsel Ikut Garap Proyek MRT Jakarta Fase 4 Rute Fatmawati-TMII

Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi melakukan pertemuan bilateral dengan delegasi Jepang dan Korea Selatan di Bali, membahas sejumlah kerja sama yang tengah berjalan dan potensi kerja sama sektor transportasi di masa depan.

Pada Senin (14/11/2022) kemarin, Menhub bertemu dengan Menteri Pertanahan, Infrastruktur, dan Transportasi Korea Selatan Won Hee-Ryong.

Pada pertemuan dengan Korsel membicarakan sejumlah pembangunan yang telah dan akan dikerjasamakan dengan Korsel, seperti pengembangan MRT Jakarta dan LRT Jakarta, potensi kerja sama pembangunan di sektor laut dan udara, serta pengembangan SDM sektor transportasi.

Baca artikel selengkapnya di sini

3 dari 3 halaman

3. Ratusan Mahasiswa IPB Diduga Terjerat Pinjol, Ini Kata Satgas Waspada Investasi OJK

Satgas Waspada Investasi (SWI) Otoritas Jasa Keuangan (OJK) masih mengumpulkan informasi terkait kabar ratusan mahasiswa Institut Pertanian Bogor (IPB) yang diduga terjerat pinjaman online (pinjol). Namun, SWI menduga ada penipuan dengan cicilan yang tidak dibayar.

Ketua Satgas Waspada Investasi OJK, Tongam L.Tobing mengatakan pihaknya belum menerima laporan resmi terkait ratusan mahasiswa yang diduga terjerat pinjol. Tongam mengatakan, ada dugaan penipuan yang dilakukan orang tak bertanggung jawab lantaran tidak membayar cicilan kepada penjual barang. Padahal mahasiswa telah membayar cicilan pembelian barang kepada orang yang diduga melakukan penipuan tersebut.

Baca artikel selengkapnya di sini