Liputan6.com, Jakarta - Harga emas hari ini yang dijual oleh PT Pegadaian (Persero) turun semua baik dilihat dari jenis maupun ukuran. Namun penurunan harga emas hari ini yang dijual oleh Pegadaian ini tidak terlalu dalam.
Untuk diketahui, Pegadaian menjual empat jenis emas, yaitu emas Antam, Antam Batik, retro dan emas UBS. Ukuran yang dijual untuk berbagai jenis tersebut juga beragam mulai dari 0,5 gram sampai dengan 1.000 gram.
Baca Juga
Mengutip laman resmi Pegadaian, Minggu (22/1/2023), harga emas untuk jenis emas Antam dijual Rp 1.072.000 per gram. Angka ini turun jika dibanding harga kemarin yang dipatok Rp 1.076.000 per gram.
Advertisement
Harga emas Retro dibanderol Rp 1.045.000 per gram. Angka ini juga turun jika dibandingkan dengan perdagangan kemarin yang di angka Rp 1.048.000 per gram.
Masyarakat bisa memantau langsung rincian harga emas 24 karat di Pegadaian melalui website resminya www.pegadaian.co.id.
Bagi yang minat membeli emas di Pegadaian harus tahu jika harga logam mulia selalu berubah-berubah mengikuti pasar. Berikut ini daftar lengkap dan terbaru harga emas Pegadaian hari ini:
Â
Harga Emas Antam
- Harga emas Antam 0,5 gram = Rp 588.000
- Harga emas Antam 1 gram = Rp 1.072.000
- Harga emas Antam 2 gram = Rp 2.080.000
- Harga emas Antam 3 gram = Rp 3.094.000
- Harga emas Antam 5 gram = Rp 5.121.000
- Harga emas Antam 10 gram = Rp 10.184.000
- Harga emas Antam 25 gram = Rp 25.328.000
- Harga emas Antam 50 gram = Rp 50.574.000
- Harga emas Antam 100 gram = Rp 101.067.000
- Harga emas Antam 250 gram = Rp 252.391.000
- Harga emas Antam 500 gram = Rp 504.562.000
- Harga emas Antam 1.000 gram = Rp 1.009.082.000
Â
Harga Emas Antam Retro
- Harga emas retro 0,5 gram = Rp 558.000
- Harga emas retro 1 gram = Rp 1.045.000
- Harga emas retro 2 gram = Rp 2.069.000
- Harga emas retro 3 gram = Rp 3.073.000
- Harga emas retro 5 gram = Rp 5.106.000
- Harga emas retro 10 gram = Rp 10.148.000
- Harga emas retro 25 gram = Rp 25.227.000
- Harga emas retro 50 gram = Rp 50.362.000
- Harga emas retro 100 gram = Rp 100.634.000
- Harga emas retro 250 gram = Rp 251.280.000
- Harga emas retro 500 gram = Rp 502.318.000
- Harga emas retro 1000 gram = Rp 1.004.590.000.
Â
Harga Emas Antam Batik
- Harga emas Antam Batik 0,5 gram = Rp 661.000
- Harga emas Antam Batik 1 gram = Rp 1.227.000
- Harga emas Antam Batik 8 gram = Rp 9.310.000
Â
Harga Emas UBS
- Harga emas UBS 0,5 gram = Rp 555.000
- Harga emas UBS 1 gram = Rp 1.040.000
- Harga emas UBS 2 gram = Rp 2.063.000
- Harga emas UBS 5 gram = Rp 5.097.000
- Harga emas UBS 10 gram = Rp 10.138.000
- Harga emas UBS 25 gram = Rp 25.296.000
- Harga emas UBS 50 gram = Rp 50.487.000
- Harga emas UBS 100 gram = Rp 100.932.000
- Harga emas UBS 250 gram = Rp 252.254.000
- Harga emas UBS 500 gram = Rp 503.914.000.
Rincian Harga Emas Antam 22 Januari 2023
Harga logam mulia emas yang dijual oleh PT Aneka Tambang (Antam) pada perdagangan Minggu 22 Januari 2023 ini tetap dibandingkan dengan perdagangan hari sebelumnya. Harga emas hari ini di Antam dijual Rp 1.035.000 per gram.
Demikian juga dengan harga emas Antam untuk pembelian kembali atau buyback juga tetap di Rp 941.000. Harga buyback ini merupakan patokan bila Anda menjual emas, maka Antam akan membelinya di harga Rp 941.000 per gram.
Saat ini, Antam menjual emas dengan ukuran mulai 0,5 gram hingga 1.000 gram. Antam juga menawarkan emas seri batik, gift seri dengan ukuran beragam.
Harga emas Antam belum termasuk PPh 22 sebesar 0,9 persen. Hingga pukul 07.10 WIB, Minggu (22/1/2023), harga emas Antam sebagian besar masih ada.
Anda bisa memperoleh potongan pajak lebih rendah (0,45 persen) jika menyertakan Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP).
Â
Berikut rincian harga emas Antam hari ini:
- Harga emas Antam 0,5 gram = Rp 567.500
- Harga emas Antam 1 gram = Rp 1.035.000
- Harga emas Antam 2 gram = Rp 2.010.000
- Harga emas Antam 3 gram = Rp 2.990.000
- Harga emas Antam 5 gram = Rp 4.950.000
- Harga emas Antam 10 gram = Rp 9.845.000
- Harga emas Antam 25 gram = Rp 24.487.000
- Harga emas Antam 50 gram = Rp 48.895.000
- Harga emas Antam 100 gram = Rp 97.712.000
- Harga emas Antam 250 gram = Rp 244.015.000
- Harga emas Antam 500 gram = Rp 487.820.000
- Harga emas Antam 1.000 gram = Rp 975.600.000.
Advertisement
Harga Emas Dunia Lebih Murah Usai Dolar AS Menguat
Harga emas melemah pada hari Jumat karena dolar menguat, meskipun harapan kenaikan suku bunga yang lebih lambat dari Federal Reserve AS membuat emas tetap berada di jalur untuk kenaikan mingguan kelima berturut-turut.
Dikutip dari CNBC, Sabtu (21/1/2023), harga emas di pasar spot turun 0,15 persen menjadi USD 1.925,33 per ons, setelah naik ke level tertinggi sejak 22 April di USD 1.937,49 di awal sesi. Harga emas naik 0,4 persen minggu ini.
"Dolar AS menemukan beberapa bentuk stabilitas dan pada gilirannya kita bisa melihat harga emas menuju lebih rendah ke minggu depan," kata Daniel Ghali, ahli strategi komoditas di TD Securities.
Dolar naik 0,1 persen terhadap para pesaingnya, membuat emas lebih mahal bagi pemegang mata uang lainnya.
Namun, pembacaan ekonomi AS yang lemah baru-baru ini dan pernyataan hawkish dari pembuat kebijakan Fed memicu kekhawatiran atas perlambatan global dan mendorong investor mencari perlindungan di logam safe-haven.
Komentar dari pejabat Fed telah menunjuk tingkat terminal di atas 5 persen, tetapi pedagang masih bertaruh pada tingkat memuncak pada 4,9 persen pada bulan Juni dan melihat peluang 93,7 persen untuk kenaikan suku bunga 25 basis poin pada bulan Februari.
Emas cenderung naik ketika ekspektasi kenaikan suku bunga surut karena suku bunga yang lebih rendah mengurangi biaya peluang memegang emas yang tidak memberikan imbal hasil.
Sementara di sini telah terjadi akumulasi emas oleh berbagai bank sentral dan lembaga, ETF emas yang dipegang oleh individu telah menurun.
Jika pembelian ETF untuk kembali, itu akan membatasi penurunan overbought pada logam, kata Caesar Bryan, manajer portofolio emas di Gabelli Funds.
Â