Liputan6.com, Jakarta Majelis Hakim Pengadilan Negeri Jakarta Selatan menyatakan Richard Eliezer atau Bharada E divonis 1 tahun 6 bulan dalam kasus pembunuhan berencana yang diotaki Ferdy Sambo. Atas hukuman ini, maka Richard Eliezer berpelung bisa kembali bertugas di Polri.
Sementara itu, tunjangan polisi diatur dalam Perpres (Peraturan Presiden) No 103 Th 2018 tentang "Tunjangan Kinerja Pegawai Di Lingkungan Kepolisian Negara Republik Indonesia".
Berita mengenai tunjangan Richard Eliezer jadi yang paling banyak dibaca. Selain tiu masih ada berita lain yang tak kalah menari.
Advertisement
Berikut daftar berita yang banyak dibaca di kanal Bisnis Liputan6.com, Selasa (21/2/2023:
1. Tunjangan Richard Eliezer Jika Tugas Lagi di Polri
Majelis Hakim Pengadilan Negeri Jakarta Selatan menyatakan Richard Eliezer atau Bharada E divonis 1 tahun 6 bulan dalam kasus pembunuhan berencana yang diotaki Ferdy Sambo. Atas hukuman ini, maka Richard Eliezer berpelung bisa kembali bertugas di Polri.
Semua didapat Bharada E atas buah manis kejujurannya dengan dikabulkannya status Bharada E sebagai justice collaborator (JC) dari Lembaga Perlindungan Saksi dan Korban (LPSK).
"Sehingga layak terdakwa ditetapkan sebagai saksi pelaku yang bekerja sama, justice collaborator (JC) serta berhak mendapatkan penghargaan sebagaimana ditentukan Pasal 10 a UU Nomor 31 Tahun 2014 tentang perubahan UU Nomor 13 tahun 2006," kata Hakim Anggota, Alimin Ribut Sujono.
Bharada E kini bisa tersenyum dan bernapas lega setelah vonis ringan tersebut nyatanya telah berkekuatan hukum tetap atau inkracht.
Baca berita selengkapnya di sini
2. Sah, Bank Fama Ganti Nama Jadi Superbank
T Bank Fama International (Bank Fama) resmi berganti nama menjadi PT Super Bank Indonesia (Superbank) per 20 Februari 2023. Perubahan nama ini sebagai realisasi perluasan akses layanan finansial Superbank sebagai bank yang memberikan pelayanan berbasis digital.
Direktur Utama Superbank Tigor M. Siahaan mengatakan perubahan nama Bank Fama menjadi Superbank menjadi tonggak perjalanan penting dalam perubahan bisnis perbankan yang memberikan layanan berbasis bank digital.
“Kami sangat antusias dengan perubahan nama menjadi Superbank yang merupakan tonggak penting perjalanan kami menjadi bank dengan layanan berbasis digital yang didukung penuh oleh mitra ekosistem kami sejak awal,” kata Tigor dalam keterangan resminya, Jakarta, Senin (20/2/2023).
Baca berita selengkapnya di sini
Advertisement
3. Resesi Global 2023 Mengintai, 2 Sektor Ini Justru Bakal Panen Cuan
Pengamat Ekonomi Indonesia Strategic and Economic Action Institution Ronny P Sasmita memperkirakan, terjadinya resesi global justru akan memberikan keuntungan bagi Indonesia untuk beberapa sisi. Khususnya bagi para pelaku usaha di sektor pariwisata dan tambang.
Ronny menilai, sektor pariwisata bakal diuntungkan dengan pelemahan nilai tukar rupiah. "Ongkos berpariwisata ke Indonesia menjadi murah bagi turis asing karena nilai rupiah murah," ujarnya kepada Liputan6.com, Senin (20/2/2023).
Sementara untuk sektor tambang, para pelaku industri di bidang tersebut juga akan diberkahi harga komoditas sumber daya alam (SDA) yang alami kenaikan. Terlebih, Indonesia punya kekayaan mineral yang kini banyak diincar untuk komponen kendaraan listrik.
Baca artikel selengkapnya di sini