Sukses

Jenguk David Latumahina, Sri Mulyani: Penganiayaan Keji Tidak Boleh Dibiarkan

Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati menjenguk David Latumahina, putra anggota GP Anshor yang jadi korban penganiyaaan oleh Mario Dandy Satrio

Liputan6.com, Jakarta - Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati menjenguk David Latumahina, putra anggota GP Anshor yang jadi korban penganiyaaan oleh Mario Dandy Satrio, anak pejabat pajak Rafael Alun Trisambodo.

Kunjungan itu dilakukannya selepas pulang dari India penerbangan Bangalore-Jakarta pukul 10.00 WIB, langsung menuju RS Mayapada Kuningan tempat David dirawat.

"Sungguh pedih dan remuk hati melihat kondisi David akibat penganiayaan yang kejam dan keji," tulis Sri Mulyani dalam unggahan video di akun Instagram @smindrawati, Sabtu (25/2/2023).

Bendahara Negara melaporkan, ia dan mendapat penjelasan dokter ICU mengenai perkembangan kesehatan David. Dokter menyampaikan keadaan David yang lebih baik dibanding hari pertama perawatan, yang memberikan harapan.

"Namun proses observasi perkembangan dan perawatan David masih panjang. Kita semua mendoakan secara tulus dan khusyuk, untuk pemulihan dan kesembuhan David," imbuhnya.

"Ya Allah, Engkaulah Maha Penyembuh, sembuhkanlah David atas kehendak dan kuasa-Mu," kata Sri Mulyani seraya memanjatkan doa.

Sri Mulyani menceritakan, ia bertemu dengan orang tua David, Pak Jonathan Latumahina beserta istri. Ia pun turut menyampaikan keprihatinan atas kejadian yang dialami David, seraya memberi dukungan sepenuhnya untuk proses kesembuhan.

"Saya juga mendukung penuh langkah hukum dilakukan oleh Pak Jonathan untuk mendapat keadilan dan kepastian bahwa tindakan kekerasan dan penganiayaan keji tidak boleh dibiarkan-tidak boleh terulang lagi dan tidak dapat dibenarkan oleh alasan apapun," tegasnya.

 

2 dari 2 halaman

Berdiskusi dengan Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas

Saat di rumah sakit, ia juga berdiskusi dengan Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas beserta istri yang dianggapnya sudah seperti orang tua sendiri bagi ananda David.

"Saya juga bersama mbak @alissa wahid dan @yennywahid yang keduanya memberikan perhatian dan dukungan moral yang hebat bagi pak Jonathan dan doa yang tulus bagi kesembuhan David," kata dia.

"Saya sangat menghargai, menghormati dan mendukung penuh langkah LBH Ansor dalam menyikapi kejadian ini, dan mendukung keputusan LBH Ansor untuk menindak kasus ini secara hukum. Mari kita semua berdoa untuk kesembuhan dan pemulihan David," tuturnya.

Dalam unggahan video singkat di Instagram, Sri Mulyani juga membagikan momen saat dirinya berjumpa Jonathan Latumahina dan istri. Ia meminta maaf sebesar-besarnya atas kelakuan anak dari bawahannya, dan menegaskan akan mendukung penuh proses hukum yang tengah berjalan.

"Kita doakan terus, David juga bisa membaik dan sembuh, yang tabah. Turut prihatin banget, saya minta maaf ya," ujar Sri Mulyani sembari menepuk pundak Jonathan.