Sukses

Bertemu Daring dengan Mendag Australia, Airlangga Bahas Rantai Pasok Kawasan Indo-Pasifik

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto melakukan pertemuan secara daring dengan Menteri Perdagangan dan Pariwisata Australia Senator the Hon Don Farrell pada Selasa pagi (23/5/2023).

Liputan6.com, Jakarta Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto melakukan pertemuan secara daring dengan Menteri Perdagangan dan Pariwisata Australia Senator the Hon Don Farrell pada Selasa pagi (23/5/2023).

Pertemuan tersebut membahas beberapa pokok pikiran dalam isu rantai pasok yang menjadi perhatian 14 negara di Indo-Pasifik yang sedang melakukan putaran perundingan Indo-Pacific Economic Framework for Prosperity (IPEF), untuk memastikan rantai pasok yang aman dan tangguh serta untuk meminimalkan gangguan dan kerentanan bagi negara-negara di Kawasan Indo-Pasifik.

Negara-negara mitra IPEF diharapkan dapat berkomitmen untuk mencapai tujuan kolektif rantai pasok yang tangguh, antisipatif, tahan uji, cepat pulih dari tantangan dan berdaya saing di kawasan Indo-Pasifik.

Pembahasan dalam isu rantai pasok meliputi penetapan kriteria sektor dan barang kritis, peningkatkan ketahanan dan investasi pada sektor dan barang kritis, penetapan mekanisme berbagi informasi dan respons krisis, memperkuat logistik rantai pasok, peningkatan peran pekerja, dan peningkatan transparansi rantai pasok.

Dalam pertemuan tersebut, kedua Menteri menegaskan pentingnya kerja sama untuk kesejahteraan ekonomi dan kestabilan di kawasan tersebut dan menyoroti kemajuan yang dicapai selama putaran perundingan.

“Kemajuan dalam setiap pembahasan perundingan sangat penting, untuk itu pembahasan berbagai isu-isu yang masih pending perlu disegerakan," ujar Senator Farrell.

"Dalam negosiasi, negara-negara mitra berkepentingan agar pembahasan isu-isu terkait dapat menggunakan acuan pada perjanjian dan kesepakatan internasional yang telah diadopsi bersama, dan mendorong agar dapat dijembatani berbagai perbedaan yang ada, tentunya dengan memperhatikan berbagai kepentingan domestik negara-negara mitra," tegas Menko Airlangga menyampaikan catatan dan pengamatan.

Pertemuan diakhiri dengan diskusi mengenai agenda perundingan Pertemuan Tingkat Menteri IPEF yang akan dilaksanakan minggu ini. Sebagaimana diketahui, Menko Airlangga dan Senator Farrell bersama Menteri dari 12 negara peserta IPEF lainnya diundang untuk hadir pada Pertemuan Kedua Tingkat Menteri Indo-Pacific Economic Framework for Prosperity (IPEF) yang akan diselenggarakan pada tanggal 26-27 Mei 2023 di Detroit, Michigan, Amerika Serikat.

Tahun lalu, para Menteri dari 14 negara peserta IPEF menyepakati Deklarasi Menteri yang dikeluarkan pada Pertemuan Tingkat Menteri IPEF pertama tanggal 8-9 September 2022 di Los Angeles, Amerika Serikat.

2 dari 3 halaman

Menko Airlangga Bertemu US-ASEAN Business Council, Ini yang Dibahas

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto melakukan pertemuan dengan Delegasi Bisnis US-ASEAN Business Council (US-ABC) di Kantor Kemenko Perekonomian, Senin (22/5/2023). Pertemuan ini digelar Usai Menko Airlangga menghadiri KTT G7 di Hiroshima, Jepang.

Pertemuan ini bertujuan untuk saling bertukar pandangan mengenai cara-cara meningkatkan hubungan Business to Government (B2G) dengan memanfaatkan momentum global economic recovery.

Sektor swasta AS dapat berperan penting dalam mempercepat pemulihan ekonomi Indonesia melalui program energi bersih, konektivitas, daya saing, keuangan, serta sistem kesehatan yang tangguh di tengah tantangan global.

Menko Airlangga menjelaskan, Ekonomi Indonesia telah menunjukkan kinerja yang baik dengan tingkat ketahanan yang tinggi, inflasi terkendali, dan peluang resesi yang rendah.

"Pertumbuhan ekonomi Indonesia pada 2022 mencapai 5,31%, tertinggi kedua di antara negara- negara G20 setelah Arab Saudi," jelas dia dalam keterangan tertulis.

Survei Bloomberg juga menunjukkan bahwa peluang terjadinya resesi ekonomi di Indonesia hanya sebesar 3% atau sangat rendah jika dibandingkan dengan sebagian besar negara di dunia.

Perwakilan Qualcomm Nies Purwati menyampaikan bahwa IBM Academy untuk Hybrid Cloud dan AI telah resmi dibuka di KEK Nongsa Digital Park pada bulan Februari 2023. “Kami berharap adanya dukungan dari perusahaan-perusahaan dan Pemerintah terhadap keberadaan akademi ini,” ujar Nies Purwati.

Sebagai informasi, IBM Academy bertujuan untuk mendukung Indonesia guna menjadi negara terdepan di bidang teknologi dan keterampilan teknis profesional di Asia Tenggara, sesuai dengan Peta Jalan Ekonomi Digital Indonesia.

3 dari 3 halaman

Supply Chain

Sejalan dengan salah satu pilar IPEF perihal Supply Chain, Perwakilan Fedex Choo Pin Ang menyampaikan bahwa penyederhanaan peraturan dan insentif lainnya dapat mendukung seamless connectivity di kawasan.

“Fedex siap mendukung Chairmanship Indonesia di ASEAN tahun 2023,” ujar Choo Pin Ang.

Menko Airlangga mengutarakan bahwa pembahasan perihal Supply Chain akan menjadi salah satu fokus IPEF Ministerial Meeting di Detroit pada tanggal 26-27 Mei 2023.

Menko Airlangga juga menyampaikan apresiasinya kepada Exxon atas dukungannya selama krisis energi.

“Kami menyambut baik inisiatif Exxon terkait Carbon Capture and Storage (CCS) yang akan tersedia dalam pasar saat ini,” ujar Menko Airlangga.