Liputan6.com, Jakarta Bentoel Group terus menunjukkan komitmen keberlanjutan bisnisnya. Bentoel Group mengumumkan Komitmen Green Mobility di kantor perusahaan di Karanglo, Malang.
Komitmen Green Mobility bertujuan untuk mengurangi emisi gas rumah kaca, meningkatkan efisiensi energi, dan mengadopsi praktik mobilitas yang berkelanjutan sesuai dengan dengan prioritas perusahaan.
Baca Juga
“Dengan tantangan lingkungan yang semakin kompleks, kami turut bertanggung jawab untuk mengadopsi praktik-praktik ramah lingkungan yang mempromosikan penggunaan sumber daya yang efisien, mengurangi gas rumah kaca, dan mendorong pemanfaatan mobilitas yang lebih ramah lingkungan dan berkelanjutan," kata Head of Regulatory & External Affairs Bentoel Group Dian Widyanarti dikutip Jumat (14/7/2023).Â
Advertisement
Dalam acara yang digelar untuk memperingati Hari Lingkungan Sedunia yang jatuh pada tanggal 5 Juni setiap tahunnya tersebut, manajemen Bentoel Group bersepakat untuk melakukan langkah perubahan untuk mencapai target Net Zero secara global pada tahun 2050.
Komitmen tersebut di antaranya mengurangi emisi yang berkaitan dengan transportasi perusahaan, terutama dengan mempromosikan kendaraan rendah karbon atau nol emisi dan bahan bakar alternatif.
Hal Ini dapat melibatkan transisi ke kendaraan listrik dan mendukung penggunaan sistem transportasi umum.
Bentoel Group juga berkomitmen untuk meningkatkan efisiensi energi dengan mempromosikan kendaraan hemat bahan bakar, mengoptimalkan arus lalu lintas, menerapkan sistem transportasi cerdas, dan mendorong praktik eco-driving untuk meminimalkan konsumsi energi dalam kegiatan operasional perusahaan.
Selain itu, Perusahaan juga mendukung solusi mobilitas alternatif, mempromosikan solusi mobilitas yang inovatif dan berkelanjutan di luar moda transportasi tradisional – hal ini termasuk berbagi mobil dan berbagi kendaraan operasional yang digunakan untuk keperluan bisnis perusahaan.
"Selain itu, perusahaan juga berkomitmen untuk terus meningkatkan kesadaran individu, karyawan, serta berbagai pemangku kepentingan akan pentingnya mobilitas yang ramah lingkungan dan manfaatnya bagi lingkungan dan kualitas hidup masyarakat," tutup dia.
Tekan Emisi Karbon, Bentoel Group Resmikan Proyek PLTS Tahap 2
Sebelumnya, dalam rangka memperingati Hari Lingkungan Hidup Sedunia atau World Environmental Day yang diperingati pada tanggal 5 Juni setiap tahunnya, Bentoel Group telah meresmikan Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS) Atap (solar panel) tahap kedua dengan kapasitas 0,8 MW inverter. Kegiatan ini dilakukan pada tanggal 19 Juni 2023 yang lalu di pabrik Bentoel Group yang berada di Karanglo, Malang.
Pengoperasian tambahan kapasitas 0,8 MW tersebut merupakan bentuk tanggung jawab sosial dan kontribusi Perusahaan dalam mengatasi masalah perubahan iklim global.
“Pengoperasian PLTS Atap tahap kedua ini merupakan upaya kami dalam mendukung program pemerintah dalam menerapkan energi terbarukan untuk mendukung lingkungan dan komitmen kami terhadap keberlanjutan. Ini juga merupakan investasi strategis jangka panjang kami yang akan membantu kami mencapai target carbon neutrality untuk scope 1 dan 2 pada tahun 2030," kata Head of Operations Regulatory & External Affairs Bentoel Group Latifu Shabur dikutip Senin (3/7/2023).
"Selain itu, kami berharap dapat menginspirasi dan mendorong perusahaan lain serta komunitas di sekitar kami untuk beralih ke energi terbarukan," tutur dia.
Tahap kedua proyek PLTS Atap ini merupakan bagian dari upaya Bentoel Group untuk meningkatkan penggunaan sumber energi bersih dan mengurangi emisi karbon.
Â
Advertisement
Bangun PLTS
Bentoel Group juga telah mengoperasikan PLTS Atap sebesar 0,7 MW inverter pada tahun 2021, sehingga saat ini kapasitas total yang telah beroperasi adalah sebesar 1,5 MW. Bentoel Group berinvestasi dalam solusi energi terbarukan yang ramah lingkungan.
Pada tahun 2022, Bentoel Group juga telah menerima penghargaan IDX Awards atas inisiatif pengurangan emisi, konservasi energi, serta penggunaan energi terbarukan. Bentoel Group juga berkomitmen untuk terus mengejar inovasi dan solusi berkelanjutan dalam operasi bisnis Perusahaan, sejalan dengan komitmen Bentoel Group untuk menjaga bumi yang lebih baik bagi generasi mendatang.
“Bentoel Group juga mengucapkan terima kasih kepada berbagai pihak yang telah terlibat dalam inisiatif ini, utamanya kepada PLN dan Kementerian ESDM baik di tingkat pusat maupun di Jawa Timur, serta karyawan yang telah mendukung upaya Perusahaan dalam menerapkan teknologi hijau. Dengan kerjasama yang baik, kami dapat mempercepat peralihan ke energi bersih dan meningkatkan kualitas lingkungan hidup kita bersama," tutup dia.Â