Liputan6.com, Jakarta Bagi kamu lulusan SLTA/D3/S1 yang ingin berkarir sebagai di perusahaan modal ventura terkemuka, saat ini PT Bina Artha Ventura membuka lowongan kerja sebagai Branch Manager di perusahaan ini.Â
PT Bina Artha Ventura (Bina Artha) adalah perusahaan modal ventura yang pesat dalam perkembangannya dan aktif beroperasi di sektor keuangan mikro di Indonesia sejak Desember 2011.
Baca Juga
Awalnya, Bina Artha menawarkan pinjaman modal usaha dengan mengadaptasi metode pembiayaan mikro tradisional bernama metode Grameen, yang khusus ditujukan untuk perempuan dengan akses terbatas ke perbankan.
Advertisement
Selain itu, Bina Artha juga memberikan akses pinjaman modal usaha untuk usaha mikro dan kecil, baik bagi laki-laki maupun perempuan.
Saat ini, Bina Artha memiliki jaringan pemasaran yang luas, mencakup sekitar 400 cabang yang melayani lebih dari 450.000 mitra di Pulau Jawa, Sulawesi, dan Sumatera.
Di masa depan, Bina Artha berencana untuk perlahan-lahan memperluas distribusinya ke berbagai pulau lain di Indonesia. Visi Bina Artha adalah memberikan akses keuangan kepada rumah tangga berpenghasilan rendah yang bergerak di usaha mikro dan kecil, guna mencapai peningkatan ekonomi dan sosial.
Perusahaan ini berkembang dengan memberikan layanan yang adil, transparan, efisien, dan berkelanjutan bagi mitra (klien) yang dilayani. Impian ambisius Bina Artha adalah menjangkau 1.000.000 rumah tangga untuk menggunakan layanan keuangan mereka dalam beberapa tahun mendatang.
Â
Branch Manager di PT Bina Artha Ventura
Sebagai Branch Manager, tanggung jawabmu sangat vital dalam mengelola cabang perusahaan di wilayah tertentu. Berikut ini adalah deskripsi pekerjaan dan persyaratan yang harus dipenuhi untuk melamar posisi ini:
Deskripsi Pekerjaan:
- Melakukan survey dan sosialisasi Produk dan perusahaan di tingkat kecamatan dan desa.
- Memantau dan mengevaluasi kinerja AO (Account Officer) dan administrasi & kasir secara berkala.
- Memberikan informasi jumlah mitra dan kebutuhan pembiayaan yang riil per hari kepada sesuai dengan SLA (Service Level Agreement) yang disepakati.
- Melakukan monitoring secara periodik ke semua Kumpulan yang terdaftar.
- Membuat laporan bulanan cabang yang menjadi tanggung jawabnya.
- Memimpin Meeting mingguan cabang untuk melakukan evaluasi kinerja dan perencanaan minggu berikutnya.
Syarat Melamar
Berikut adalah beberapa kualifikasi yang diperlukan untuk mendaftar posisi Branch Manager di PT Bina Artha Ventura:
- Pendidikan minimal SLTA/D3/S1 dari semua jurusan.
- Usia antara 25-35 Tahun.
- Memiliki pengalaman minimal 2 Tahun di bidang perbankan atau keuangan.
- Memiliki pengalaman memimpin (Supervisor/Team Leader) minimal 2 tahun diutamakan di bidang sejenis.
- Memiliki jiwa kepemimpinan, komunikatif, disiplin, dan jujur.
- Memiliki Sepeda motor + SIM C.
- Sudah divaksin minimal Dosis 2.
Advertisement
Cara Melamar
Jika kamu adalah individu yang bersemangat dalam bidang penjualan, memiliki kemampuan komunikasi yang baik, dan memiliki motivasi untuk mencapai target penjualan, PT Bina Artha Ventura memberikan kesempatan bagi kamu untuk mengembangkan karir di industri ini.
Bergabunglah dengan tim dan menjadi bagian dari perusahaan yang memiliki visi untuk menjadi pemimpin di sektor keuangan mikro.
Untuk mendaftar, kamu dapat menggunakan aplikasi KitaLulus. Sebagai platform yang telah terbukti efektif dengan lebih dari 35 juta lamaran yang telah disalurkan sejak diluncurkan, KitaLulus telah memperoleh penghargaan Google Play Best App of 2022 sebagai pengakuan atas keamanan dan kenyamanan yang diberikan kepada penggunanya.
Salah satu keuntungan utama menggunakan KitaLulus adalah kamu tidak perlu khawatir di-ghosting oleh rekruter, karena kamu dapat terhubung langsung dengan mereka melalui WhatsApp.
Selain itu, kamu juga dapat dengan aman menghindari lowongan kerja palsu, karena setiap lowongan di KitaLulus telah melalui kurasi ketat dan hampir 100% terjamin asli. Selain itu, kamu juga bisa bergabung dengan berbagai komunitas di aplikasi ini untuk mendapatkan tips berharga dalam melamar kerja dan mengembangkan koneksi yang bermanfaat.
Â