Sukses

Top 3: Pencairan Gaji ke-13 PNS Dihentikan?

Berikut ini tiga artikel terpopuler di kanal bisnis Liputan6.com pada Rabu 22 Mei 2024. salah satunya mengenai gaji ke-13 PNS.

Liputan6.com, Jakarta - Viral di platform sosial media Facebook bahwa penyaluran gaji ke-13 untuk pegawai Negeri Sipil (PNS) akan dihentikan oleh pemerintah. Sontak postingan tersebut mendapatkan banyak komentar dari pengguna Facebook lainnya.

Staf Khusus Menteri Keuangan Bidang Komunikasi Strategis Yustinus Prastowo pun akhirnya harus buka suara mengenai kabar  bahwa gaji ke-13 akan dihentikan tersebut. 

Artikel mengenai pencairan gaji ke-13 ini menjadi salah satu artikel yang banyak dibaca. Selain itu masih ada beberapa artikel lain yang layak untuk disimak.

Lengkapnya, berikut ini tiga artikel terpopuler di kanal bisnis Liputan6.com pada Rabu 22 Mei 2024:

1. Benarkah Gaji ke-13 PNS Dihentikan, Ini Kata Kemenkeu

Kementerian Keuangan (Kemenkeu) buka suara terkait isu penghentian pembayaran gaji ke-13 PNSatau pegawai negeri sipil yang menjadi viral di platform sosial media Facebook. Sontak postingan tersebut mendapatkan banyak komentar dari pengguna Facebook lainnya.

Staf Khusus Menteri Keuangan Bidang Komunikasi Strategis Yustinus Prastowo mematikan bahwa gaji ke-13 tetap akan diberikan kepada PNS. 

Simak artikel selengkapnya di sini

2 dari 3 halaman

Menteri Basuki Enggan Pindah ke IKN jika Belum Ada Air

Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) menekankan pentingnya infrastruktur penyediaan air bersih di Ibu Kota Nusantara (IKN). Bahkan, dirinya enggan pindah ke IKN jika fasilitas itu belum tersedia.  

"Jadi saya juga mau pindah kalau airnya sudah masuk. Karena air itu memang esensial. Kalau listrik bisa pakai genset, walaupun sekarang sudah ada PLN.

Tapi kalau air, mau mandi pakai apa? Masa pakai air botolan, enggak," ujar Basuki saat ditemui di sela kegiatan World Water Forum ke-10. 

Namun, ia memastikan sambungan air bersih akan segera masuk ke IKN pada bulan depan. "Jadi kita masukkan, Insya Allah akhir juni air sudah bisa masuk sampai ke hotel, perkantoran, dan rumah," imbuhnya. 

Simak artikel selengkapnya di sini

3 dari 3 halaman

3. Sederet Kesuksesan Era Jokowi Diungkap Sri Mulyani

Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati mengungkap sejumlah capaian pembangunan nasional dalam kurun waktu satu dekade terakhir. Ini artinya selama pemerintahan Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Sri Mulyanimengatakan, ada tiga aspek yang cukup jadi perhatian dalam 10 tahun terakhir disamping besaran pertumbuhan ekonomi. Yakni, upaya peningkatan infrastruktur, kualitas SDM dan kesejahteraan masyarakat.

"Penguatan tiga aspek ini merupakan langkah strategis membangun fondasi perekonomian yang kuat untuk akselerasi pertumbuhan ekonomi yang berkelanjutan ke depan," ucap Sri Mulyani.

Simak artikel selengkapnya di sini

Video Terkini