Sukses

Daftar 10 Bank Digital Terbaik di Dunia, Ada dari Indonesia?

Berikut ini adalah 10 Bank Digital Terbaik di Dunia menurut TABInsight per Maret 2024

Liputan6.com, Jakarta Seiring dengan perkembangan teknologi, layanan perbankan mengalami peningkatan pelayanan yang pesat. Berbagai bank mulai membuka layanan seperti pembayaran, transfer, hingga investasi secara online. 

Dengan digitalisasi yang dilakukan oleh berbagai bank di dunia, nasabah tidak perlu mengambil cuti dari kantor untuk pergi ke bank dan menikmati berbagai layanan perbankan.Tidak hanya itu, layanan digital juga dapat membantu teller yang bekerja di kantor cabang dalam melayani nasabah karena antrian menjadi berkurang sehingga para teller menjadi lebih bebas dapat memberikan layanan finansial yang rumit bagi nasabah yang datang ke kantor cabang bank.

Di Indonesia, bank digital diatur oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dalam Peraturan OJK nomor 12/POJK.03/2021. OJK mengkategorikan bank digital sebagai bank berbadan hukum Indonesia atau BHI. Bank digital juga didefinisikan sebagai bank yang menyediakan layanan perbankan secara digital tanpa kantor fisik selain kantor pusat atau kantor fisik terbatas. 

Kelebihan Bank Digital

Bank digital memiliki berbagai keuntungan yang membedakannya dengan bank  konvensional. Dilansir dari OJK, Rabu (19/06/2024), terdapat empat keuntungan yang didapatkan nasabah bank digital, diantaranya:

1. Administrasi pembukaan dan penutupan rekening

Membuka rekening di bank digital hanya memerlukan KTP dan NPWP tanpa memerlukan calon nasabah pergi ke bank. Berbeda dengan bank konvensional, pembukaan dan penutupan rekening cukup dilakukan melalui aplikasi di smartphone

2. Otorisasi transaksi

Otorisasi transaksi perbankan digital dilakukan secara mandiri melalui aplikasi tanpa harus melalui teller atau costumer service. 

3. Pengelolaan keuangan

Layanan perbankan digital menawarkan pengelolaan keuangan berdasarkan kebutuhan nasabah. 

4. Pelayanan produk keuangan lainnya

Sebagaimana layanan perbankan lainnya, bank digital menawarkan layanan seperti tabungan rencana, deposito, pinjaman, bank assurance, transaksi e-commerce bahkan investasi.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Ranking Bank Digital Terbaik di Dunia

Seiring banyaknya bank digital yang berkembang di seluruh dunia, persaingan untuk merebut nasabah menjadi semakin sengit. Melihat tren ini, TABInsight melihat performa lebih dari 150 bank digital di seluruh dunia. Dalam melakukan penelitiannya, TABInsight menimbang faktor seperti profitabilitas, efisiensi operasional, kemampuan untuk mendapatkan pendanaan, dan cara mengelola pembukuan dan neraca keuangan yang kuat. 

Berikut ini adalah 10 Bank Digital Terbaik di Dunia menurut TABInsight per Maret 2024:

10. MYBank (China)

  • Nasabah: 12.7
  • Cakupan pasar: 3.0
  • Kemampuan finansial: 13.7
  • Neraca keuangan: 16.4
  • Pendanaan: 2.0
  • Keseluruhan skor: 47.8

9. Suning Bank (China)

  • Nasabah: 16.2
  • Cakupan pasar: 4.0
  • Kemampuan finansial: 13
  • Neraca keuangan: 13.6
  • Pendanaan: 2.0
  • Keseluruhan skor: 48.8 

8. Toss Bank (Korea Selatan)

  • Nasabah: 18.5
  • Cakupan pasar: 3.0
  • Kemampuan finansial: 13
  • Neraca keuangan: 10.9
  • Pendanaan: 4.0
  • Keseluruhan skor: 49.4

7. ING (Jerman)

  • Nasabah: 4.6
  • Cakupan pasar: 5.5
  • Kemampuan finansial: 18.9
  • Neraca keuangan: 18.2
  • Pendanaan: 4.0
  • Keseluruhan skor: 51.2

6. Ally Bank (Amerika Serikat)

  1. Nasabah: 5.8
  2. Cakupan pasar: 5.5
  3. Kemampuan finansial: 16.3
  4. Neraca keuangan: 20.0
  5. Pendanaan: 7.0
  6. Keseluruhan skor: 54.6 

 

3 dari 3 halaman

5. Tinkoff Bank (Rusia)

5. Tinkoff Bank (Rusia)

  • Nasabah: 19.6
  • Cakupan pasar: 4.5
  • Kemampuan finansial: 16.3
  • Neraca keuangan: 13.6
  • Pendanaan: 1.0
  • Keseluruhan skor: 55.1

4. KakaoBank (Korea Selatan)

  • Nasabah: 18.5
  • Cakupan pasar: 5.0
  • Kemampuan finansial: 9.8
  • Neraca keuangan: 16.4
  • Pendanaan: 6.0
  • Keseluruhan skor: 55.6

3. WeBank (China)

  • Nasabah: 19.6
  • Cakupan pasar: 5.0
  • Kemampuan finansial: 15
  • Neraca keuangan: 15.5
  • Pendanaan: 2.0
  • Keseluruhan skor: 57.1

2. ING (Global) (Belanda)

  • Nasabah: 6.9
  • Cakupan pasar: 10.0
  • Kemampuan finansial: 17
  • Neraca keuangan: 19.1
  • Pendanaan: 7.0
  • Keseluruhan skor: 60.0

1. Nubank (Brasil)

  • Nasabah: 21.9
  • Cakupan pasar: 6.5
  • Kemampuan finansial: 16.3
  • Neraca keuangan: 10.0
  • Pendanaan: 7.0
  • Keseluruhan skor: 61.7

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini