Sukses

Jazz Gunung Ijen Kembali Digelar, BRI Hadirkan Ragam Promo Spesial Ini!

Ada promo dimana kamu bisa mendapatkan saldo BRImo sebesar Rp200 ribu, e-voucher Tokopedia senilai Rp300 ribu, merchandise menarik, hingga logam mulia 1 gram.

Liputan6.com, Jakarta Salah satu festival jazz paling ikonik di Indonesia, Jazz Gunung Ijen, kembali hadir pada 17 Agustus 2024 di Taman Gandrung Terakota, Banyuwangi. Di tahun ini, Jazz Gunung Ijen kembali menawarkan kejutan menarik bagi para penggemar musik jazz dan wisatawan.

Bagaimana tidak? Dengan hanya menampung 700 orang, Jazz Gunung Ijen mampu memberikan keintiman kepada para penonton yang hadir dengan view rimbun pepohonan yang mempesona. Selain itu, penonton pun bisa merasakan dari dekat bagaimana para musisi menampilkan aksi panggungnya.

Ya, para penonton bisa menikmati alunan musik dari musisi papan atas Tanah Air, seperti Indra  Lesmana Trio, Aditya Ong Quartet, Rodrigo Parejo Quintet, dan Straight & Stretch Quartet. 

Kehadiran ragam musisi tersebut pun bisa memberikan pengalaman yang berbeda ketika menikmati festival musik biasanya. Selain itu, lokasi digelarnya Jazz Gunung Ijen semakin indah dengan hadirnya deretan koleksi patung penari gandrung yang terbuat dari terakota.

Deretan patung-patung tersebut pun memberikan sentuhan artistik yang unik dan menambah daya tarik tersendiri bagi para pengunjung. Dengan perpaduan sentuhan itu, Jazz Gunung Ijen mampu memberikan nuansa budaya asli Nusantara yang tak terlupakan.

Promo Spesial dari BRI

Selain menghadirkan deretan musisi dan juga nuansa Jazz Gunung Ijen yang intimate sekaligus syahdu, ada pula promo spesial yang ditawarkan. Ya, para pengunjung yang hadir di Jazz Gunung Ijen bisa mendapatkan promo spesial dari BRI.

Promo spesial tersebut bisa didapatkan ketika pengunjung membuka rekening BritAma secara langsung. Setelah membuka rekening BritAma, pengunjung bisa mendapatkan saldo BRImo senilai Rp100 ribu.

Pemberian hadiah kepada nasabah tabungan BritAma yang melakukan top up Program Top Up dana itu berupa saldo BRImo sebesar Rp200 ribu dengan kuota 50, e-voucher Tokopedia senilai Rp300 ribu dengan kuota 50, merchandise menarik dengan kuota 50, dan logam mulia 1 gram dengan kuota 1.

Selain itu, ada pula promo sebesar 30% dengan maksimal Rp200 ribu ketika pengunjung membeli tiket Jazz Gunung Ijen menggunakan BRImo dan Kartu Debit BRI.

Tak hanya itu, ada pula promo 10% di Merchant Jiwa Jawa Group ketika bertransaksi menggunakan BRImo. Promo ini berlaku dengan minimal transaksi Rp250 ribu dan maksimal potongan Rp25 ribu di merchant Roemah Oleh-Oleh, Java Banana, Roemah Tjoeklat, Lien & Cafe Kolam Terakota, Warung Terakota & Coffee Garden, dan Merchandise.

Banyak promo spesial dari BRI di Jazz Gunung Ijen, bukan? Jadi jangan lewatkan kesempatan mendapatkan berbagai promo menarik dari BRI. Grab it fast tiket Jazz Gunung Ijen sekarang juga, ya!

 

 

 

(*)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini