Liputan6.com, Jakarta - Kementerian Perhubungan (Kemenhub) telah mengumumkan pembukaan pendaftaran Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) di lingkungannya. Tercatat, ada sebanyak 1.391 formasi CPNS Kemenhub yang disiapkan.
Setiap kementerian dan lembaga (K/L) memang sudah mengumumkan pembukaan pendaftaran CPNS 2024 secara bertahap sejak 19 Agustus 2024.
Baca Juga
Informasi mengenai formasi CPNS Kemenhub sendiri didapat dari laman resmi casn.dephub.go.id. Laman tersebut memuat sejumlah informasi soal rekrutmen CPNS Kemenhub.
Advertisement
Adapun, formasi CPNS yang dibuka Kemenhub terdiri untuk 2 kategori. Yakni, tenaga teknis dan tenaga kesehatan. Paling banyak porsinya memang untuk CPNS Teknis Kemenhub.
"Sebanyak 1391 Formasi CPNS dengan rincian: CPNS Teknis 1385 Formasi, CPNS Tenaga Kesehatan 6 Formasi," seperti dikutip dari laman resmi Kemenhub, Jumat (23/8/2024).
Sedikitnya ada 5 kriteria pelamar yang diatur dalam rekrutmen CPNS Kemenhub ini, yaitu:
Pertama, kebutuhan khusus putra/putri lulusan terbaik berpredikat “dengan pujian”/cumlaude dari perguruan tinggi dalam negeri atau luar negeri.
Kedua, kebutuhan khusus penyandang disabilitas.
Ketiga, kebutuhan khusus putra/putri Papua merupakan keturunan Papua berdasarkan garis keturunan bapak dan/atau ibu asli Papua yang dibuktikan dengan akte kelahiran dan/atau surat keterangan lahir pelamar yang bersangkutan dan surat keterangan dari kepala desa/kepala suku.
Keempat, kebutuhan khusus putra/putri Kalimantan yang dibuktikan dengan Kartu Tanda Penduduk di Kabupaten/Kota Kalimantan pada saat pembuatan akun SSCASN.
Kelima, kebutuhan umum, yang tidak diatur dalam beberapa kriteria sebelumnya.
Cara Pendaftaran
Perlu diingat, Pendaftaran dilakukan secara daring melalui laman https://sscasn.bkn.go.id. Pendaftar bisa menggunakan Nomor Induk Kependudukan (NIK) pada Kartu Tanda Penduduk Elektronik (e-KTP)/ Nomor Induk Kependudukan (NIK) pada Kartu Keluarga (KK) dan Nomor Kartu Keluarga (KK).
Pendaftaran dimulai tanggal 20 Agustus 2024 sampai dengan 6 September 2024 pukul 23:59 WIB;
Pendaftaran dan unggah dokumen persyaratan dilaksanakan secara daring melalui laman https://sscasn.bkn.go.id segera setelah pelamar memperoleh notifikasi untuk melakukan aktivasi melalui email dari portal nasional, mulai tanggal 20 Agustus 2024 sampai dengan 6 September 2024 pukul 23:59 WIB.
Perlu diketahui, syarat lengkap dari CPNS Kemenhub bisa diakses di laman casn.dephub.go.id. Laman tersebut memuat pengumuman hingga pembaruan informasi mengenai rekrutmen CPNS Kemenhub.
Advertisement