Sukses

Rano Karno Maju Jadi Cawagub di Pilkada 2024, Intip Kekayaannya

Pasangan Pramono Anung dan Rano Karno mendapatkan nomor urut 3 untuk pemilihan gubernur (Pilgub) Jakarta 2024.

Liputan6.com, Jakarta - Komisi Pemilihan Umum (KPU) DKI Jakarta telah menggelar pengundian nomor urut untuk tiga pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Jakarta pada Senin malam, 23 September 2024.

Adapun tiga pasangan itu antara lain Pramono Anung-Rano Karno, Ridwan Kamil-Suswono, dan Dharma Pongrekum-Kun Wardhana. Pengundian nomor urut pasangan calon gubernur dan wakil gubernur itu digelar di Kantor KPU Jakarta, Jakarta Pusat.

Pada pengundian tersebut, pasangan Pramono Anung dan Rano Karno mendapatkan nomor urut 3 untuk pemilihan gubernur (Pilgub) Jakarta 2024. Sedangkan pesaing mereka, pasangan Ridwan Kamil-Suswono mendapatkan nomor urut 1, dan pasangan Dharma Pongrekun-Kun Wardhana mendapatkan nomor urut 2.

Menariknya, pada pilpres 2024, pasangan Ganjar Pranowo dan Mahfud MD yang diusung PDIP juga mendapatkan nomor urut 3 sama dengan nomor PDIP di Pilpres 2024.

Sementara itu, pelaksanaan pemilihan kepala daerah (Pilkada) untuk memilih gubernur/wakil gubernur, bupati/wakil bupati dan wali kota/wakil wali kota akan digelar serentak seluruh daerah di Indonesia pada 27 November 2024.

Seiring hal itu menarik juga diketahui kekayaan Rano Karno yang sebelumnya menjabat sebagai anggota DPR RI periode 2019-2024. Adapun Rano Karno resmi mundur dari jabatannya sebagai anggota DPR dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) untuk ikut Pilgub Jakarta 2024.

Berikut kekayaan Rano Karno yang dikutip dari laporan harta kekayaan penyelenggara negara (LHKPN) KPK pada 31 Maret 2024 untuk laporan 2024 yang tercatat sebagai anggota DPR dari fraksi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan.

 

2 dari 4 halaman

Rincian Kekayaan

Rano Karno mencatat total kekayaan Rp 18,49 miliar. Kekayaan itu terdiri dari tanah dan bangunan senilai Rp 13,25 miliar. Berikut rinciannya:

1.Tanah dan bangunan di Bogor yang merupakan hasil sendiri senilai Rp 735,30 juta.

2.Tanah dan bangunan di Jakarta Selatan yang merupakan hasil sendiri senilai Rp 8 miliar

3.Tanah di Jakarta Selatan yang merupakan hasil sendiri senilai Rp 520 juta.

4.Tanah dan bangunan di Bandung yang merupakan hasil sendiri senilai Rp  4 miliar.

Selain itu, Rano Karno juga memiliki alat transportasi dan mesin senilai Rp 848,54 juta. Rinciannya sebagai berikut:

1.Mobil, Toyota Alphard yang merupakan hasil senilai Rp 352,80 juta.

2.Mobil, Toyota Innova yang merupakan hasil sendiri senilai Rp 135,05 juta.

3.Mobil, Mitsubishi Pajero yang merupakan hasil sendiri senilai Rp 225,69 juta.

4.Mobil, Honda Jazz yang merupakan hasil sendiri senilai Rp 135 juta.

Selain itu, Rano Karno juga memiliki harta bergerak lainnya senilai Rp 207,24 juta, surat berharga senilai Rp 675 juta. Ia juga mengantongi kas dan setara kas sebesar Rp 3,36 miliar. Harta lainnya senilai Rp 140 juta.

Menariknya Rano Karno tidak memiliki utang. Dengan demikian, total kekayaan Rano Karno senilai Rp 18,49 miliar.

3 dari 4 halaman

Tawa Semringah Pramono Anung Dapat Nomor Urut 3, Rano Karno Pamer Salam Metal

Sebelumnya, pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Jakarta, Pramono Anung dan Rano Karno, mendapatkan nomor urut 3 untuk Pilgub Jakarta 2024. Keduanya tampak semringah saat pengundian nomor berlangsung.

Proses dimulai ketika Pramono membuka gulungan nomor urut. Ketika gulungan terbuka dan angka 3 terlihat, ia langsung tersenyum lebar, menandakan kebahagiaannya. Pramono kemudian menunjukkan nomor tersebut kepada pasangannya, lantas Rano Karno langsung mengepalkan tangan kirinya ke atas.

Rano Karno, yang juga terlihat senang, memberikan salam tiga jari khas PDIP.

Di sisi lain, pesaing mereka, pasangan Ridwan Kamil-Suswono, mendapatkan nomor urut 1, sementara pasangan Dharma Pongrekun-Kun Wardhana mendapatkan nomor urut 2.

Menariknya, pada Pilpres 2024, pasangan Ganjar Pranowo dan Mahfud MD yang diusung PDIP juga mendapatkan nomor urut 3, sama dengan nomor PDIP di Pilpres 2024.

 

4 dari 4 halaman

Nomor Urut Cagub Cawagub Jakarta 2024: Ridwan Kamil-Suswono 1, Dharma-Kun 2, Pramono-Rano 3

Sebelumnya, Komisi Pemiliham Umum (KPU) Provinsi DKI Jakarta menggelar pengundian nomor urut untuk 3 pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Jakarta. Ketiga pasangan tersebut adalah Pramono Anung-Rano Karno, Ridwan Kamil-Suswono, dan Dharma Pongrekun - Kun Wardana.

Pengundian nomor urut pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Jakarta digelar di Kantor KPU Jakarta, Jalan Salemba Raya, Jakarta Pusat, Senin (23/9/2024). Acara tersebut dimulai pukul 19.00 WIB.

Sebelum pengundian dilakukan, para peserta nomor mengambil nomor antrean terlebih dahulu. Setelah itu baru mereka melakukan pengundian nomor urut.

Hasilnya, pasangan Pramono Anung-Rano Karno mendapatkan nomor 3. Sedangkan pasangan Ridwan Kamil-Suswono memperoleh nomor urut 1. Dan pasangan Dharma Pongrekun-Kun Wardana Abyoto mendapatkan nomor urut 2.

Â