Sukses

Rusia dan China Jadi Investor Perintis di IKN, Nilainya Fantastis

Proses groundbreaking pertama dilakukan Jokowi untuk memulai pembangunan hunian Magnum Resort Nusantara di IKN yang berasal dari investasi Magnum Estate asal Rusia

Liputan6.com, Jakarta Presiden Joko Widodo (Jokowi) melaksanakan proses peletakan batu pertama (groundbreaking) untuk dua proyek investasi asing perdana yang masuk ke Ibu Kota Nusantara (IKN), yakni Magnum Resort Nusantara dari Rusia dan Delonix Nusantara dari China. Dengan total nilai investasi mencapai sekitar Rp 800 miliar.

Proses groundbreaking pertama dilakukan Jokowi untuk memulai pembangunan hunian Magnum Resort Nusantara yang berasal dari investasi Magnum Estate asal Rusia, senilai Rp 300 miliar.

Jokowi menyampaikan, pembangunan resort mewah ini dibangun di atas lahan seluas 1.300 meter persegi. Sehingga memberi harapan untuk memberikan lebih banyak pilihan properti berkualitas bagi masyarakat di IKN.

"Pembangunan resort ini memberikan keleluasaan pilihan bagi masyarakat yang ingin tinggal di IKN," kata Jokowi dalam sesi groundbreaking Magnum Resort Nusantara, Rabu (25/9/2024).

Setelahnya, Jokowi melakukan proses peletakan batu pertama untuk Delonix Nusantara milik investor China, Delonix Groups senilai Rp 500 miliar. RI 1 meyakini, kehadiran dua investor asing perdana ini bakal membuka kesempatan bagi penanam modal luar negeri lainnya untuk masuk ke Ibu Kota Nusantara.

"Tadi kita melakukan peletakan batu pertama untuk pembangunan properti dari Rusia investornya. Kemudian pada kesempatan yang baik ini akan dilakukan groundbreaking investasi, juga untuk properti mix used dari Delonix Nusantara untuk investor yang berasal dari China," ungkapnya.

"Artinya kelihatan sekali bahwa mulai berdatangan investasi-investasi dari mancanegara, yang memberikan kepercayaan dan rasa confindence kita, bahwa Nusantara adalah lokasi yang sangat menarik bagi sebuah investasi," ujar Jokowi.

Kawasan Mix Used

RI 1 menerangkan, Delonix Nusantara merupakan kawasan mix used berupa jaringan hotel dan gaya hidup internasional, dengan investasi kurang lebih Rp 500 miliar.

"Mix used ini akan dibangun di atas lahan seluas 24.000 meter persegi, yang akan dikembangkan menjadi model G hotel, service apartemen, pusat perbelanjaan, perkantoran, dan juga pusat olahraga dan kebugaran di kawasan Ibu Kota Nusantara," terangnya.

 

2 dari 2 halaman

Portofolio

Menurut pemaparannya, Delonix telah mengoperasikan beragam portofolio. Mencakup 9 inti hotel dan resort ternama, dan lebih dari 1.600 properti hotel di berbagai negara.

Sehingga, ia meyakini Delonix Nusantara akan berkembang pesat dan menjadi bagian dari IKN sebagai ibu kota masa depan.

"Dengan investasi di IKN ini, Delonix Groups masuk sebagai perusahaan asing perintis yang berinvestasi di IKN. Dan ini akan membawa dampak kepercayaan kepada investor-investor lain untuk segera masuk ke Ibu Kota Nusantara," pungkas Jokowi.