Liputan6.com, Jakarta Tabungan BRI Junio bisa menjadi salah satu langkah awal bagi setiap individu untuk memiliki rencana keuangan yang baik. Pasalnya, Tabungan BRI Junio tak hanya membantu untuk mengelola keuangan dengan lebih baik, tetapi juga memberikan rasa aman di masa depan.
Dengan menggunakan Tabungan BRI Junio, para orang tua bisa memberikan pembelajaran untuk anak-anaknya guna memiliki tabungan sejak dini agar bisa menjadi fondasi yang kuat mempelajari nilai uang serta pentingnya pengelolaan uang sedari kecil.
Selain itu, Tabungan BRI Junio bisa menjadi solusi jitu bagi para orang tua yang ingin mengajarkan serta mendisiplinkan anak-anak soal menabung. Selain itu, produk tabungan BRI itu pun dirancang khusus untuk anak-anak, dengan fitur yang menarik dan edukatif.Â
Advertisement
Tak hanya itu, dengan Tabungan BRI Junio, orang tua dapat memberikan pengalaman berharga dalam membangun kebiasaan menabung yang sehat dan bertanggung jawab bagi anak-anak. Di sisi lain, terdapat beberapa keuntungan yang bisa kamu dapatkan saat membuka Tabungan BRI Junio, apa saja?
Keuntungan Tabungan BRI Junio
Terdapat setidaknya 4 alasan mengapa kamu perlu membuka Tabungan BRI Junio untuk mempersiapkan keuangan anak-anak sedari dini. Apa saja alasannya?
Transaksi Mudah
Dengan Tabungan BRI Junio, kamu bisa merasakan transaksi yang real time. Tak hanya itu, kamu pun bisa mendapatkan kemudahan bertransaksi di lebih dari 9.500 unit kerja BRI dan 15.000 ATM BRI di seluruh Indonesia, fasilitas e-banking (BRImo), hingga gratis asuransi kecelakaan diri bagi anak hingga Rp150 juta tersedia di Tabungan BRI Junio.
Desain Kartu Menarik
Kartu ATM Tabungan BRI Junio memiliki desain menarik dengan berbagai karakter yang bisa dipilih langsung oleh anak-anak. Tidak hanya itu, anak-anak pun bisa mengikuti program menarik dan mendapatkan promo dari berbagai merchant yang telah bekerja sama dengan Bank BRI.
Terdapat Fitur Junio Rencana
Guna membantu orang tua untuk mempersiapkan masa depan anak sejak dini, Tabungan BRI Junio pun memiliki fitur Junio Rencana. Lewat fitur ini, kamu bisa menabung dalam jumlah tetap setiap bulannya, dengan jangka waktu 1 hingga 20 tahun yang bisa dipilih ketika membuka rekening.Â
Setiap bulannya, fitur ini akan melakukan autodebet dari Tabungan BRI Junio yang dimiliki. Jadi, kamu tidak perlu repot-repot melakukan setoran ataupun transfer.
Bebas Biaya Administrasi Bulanan
Cukup dengan setoran bulanan minimal Rp100.000, kamu bisa menikmati berbagai keunggulan dari fitur Junio Rencana, mulai dari gratis biaya administrasi bulanan, hingga mendapatkan suku bunga lebih tinggi dibandingkan tabungan umum.Â
Setoran Junio Rencana pun bersifat fleksibel, jadi kamu dapat mengubahnya sewaktu-waktu, sesuai dengan kemampuan.
Advertisement
Syarat Buka Tabungan BRI Junio
Setelah melihat ragam keuntungan yang dihadirkan Tabungan BRI Junio, kamu pun perlu mengetahui syarat dan ketentuan ketika ingin membuka produk Tabungan BRI tersebut.
Usia Nasabah Kurang dari 12 Tahun
1. Belum memiliki identitas.
2. Orang tua memiliki rekening Tabungan BRI BritAma/Simpedes.
3. Bagi orang tua yang belum memiliki rekening di BRI dapat melakukan pembukaan rekening Tabungan BRI BritAma/Simpedes terlebih dahulu.
4. Dokumen Pembukaan Identitas orang tua atau wali: WNI: KTP dan NPWP dan WNA: Paspor dan KIMS/KITAS/KITAP
5. FC kartu Keluarga / akta kelahiran anak.
6. Mengisi form aplikasi pembukaan rekening.
7. Kartu Keluarga/Akte Kelahiran.
8. Setoran awal Rekening Induk Rp250.000,-. Tabungan BRI Junio sebesar Rp100.0000,-. Total Rp350.000,- (Bundling),-
Usia Nasabah 12 hingga Kurang dari 17 Tahun (Non-Bundling)
1. Telah memiliki Identitas Kartu Pelajar.
2. Untuk siswa setingkat SMP dan SMA (sederajat).
3. Mengisi form aplikasi pembukaan rekening.
4. Dokumen Pembukaan Identitas Nasabah: FC Kartu pelajar yang disahkan pihak sekolah (dengan membawa aslinya) FC KTP Orang Tua / Wali
5. Surat Pernyataan Orang Tua atau Wali yang menyatakan mengetahui dan menyetujui permohonan pembukaan rekening dan bertransaksi di BRI
6. Identitas diri: WNI: Kartu Tanda Penduduk (KTP) dan WNA: Paspor dan KIMS/KITAP/KITAS
7. Setoran awal Tabungan BRI Junio sebesar Rp150.000,-
Nah, itulah syarat dan ketentuan yang perlu kamu penuhi ketika ingin membuka Tabungan BRI Junio dan menikmati beragam keuntungan yang ditawarkan.
Banjir Hadiah Menarik
So, dengan membuka Tabungan BRI Junio, kamu pun bisa mendapatkan banjir hadiah menarik. Kini, terdapat program pemberian reward kepada nasabah yang melakukan pembukaan rekening Tabungan BRI Junio rencana selama periode program, yakni hingga 31 Desember 2024.
Yup, dalam periode tersebut, jika kamu membuka Tabungan BRI Junio, bisa mendapatkan reward dua tiket KidZania dan saldo BRImo senilai Rp500 ribu, lho! Menarik dan menguntungkan, bukan?
Jangan sampai terlewatkan hadiah menarik ketika kamu membuka Tabungan BRI Junio untuk anak, ya! Jika ingin mendapatkan informasi lebih lengkap terkait program reward ketika membuka Tabungan BRI Junio, kamu bisa cek di laman ini.
Last but not least, jangan lupa juga untuk memudahkan transaksi sehari-hari dalam berbelanja atau kirim uang ke sana ke mari, kamu wajib unduh dan gunakan aplikasi BRImo sekarang juga!
#TabunganAnak #TabunganBRIPasBuatmu #TabunganBRI #BRImoMudahSerbaBisa #JunioRencana
Â
(*)
Advertisement