Liputan6.com, Jakarta PT Taspen (Persero) telah menyerahkan manfaat pensiun dan Tabungan Hari Tua (THT) kepada sejumlah mantan menteri Kabinet Indonesia Maju dan mantan pejabat tinggi negara.
Penyerahan uang pensiun ini dilangsungkan langsung di kantor kementerian masing-masing sebagai bentuk apresiasi atas pengabdian para menteri dan pejabat tinggi negara.
Baca Juga
Informasi mengenai penyerahan uang pensiun ini menjadi berita yang paling banyak dibaca. Berikut datanya per 13 November 2024:
Advertisement
1. Mantan Menteri Jokowi Ramai-Ramai Terima Uang Pensiun, Segini Besarannya
PT Taspen (Persero) telah menyerahkan manfaat pensiun dan Tabungan Hari Tua (THT) kepada sejumlah mantan menteri Kabinet Indonesia Maju dan mantan pejabat tinggi negara. Penyerahan uang pensiun ini dilangsungkan langsung di kantor kementerian masing-masing sebagai bentuk apresiasi atas pengabdian para menteri dan pejabat tinggi negara.
Penyerahan manfaat pensiun dilakukan oleh Komisaris Utama Taspen, Suhardi Alius; Plt. Direktur Utama Taspen, Rony Hanityo Aprianto; serta Direktur Operasional Taspen, Ariyandi.
Corporate Secretary Taspen, Henra, menjelaskan bahwa Taspen, sebagai pengelola jaminan sosial Aparatur Sipil Negara (ASN) dan pejabat negara, selalu proaktif dalam memberikan seluruh hak dan manfaat bagi para abdi negara.
2. Siap-siap, Harga Tiket Pesawat Domestik Naik Tahun Depan
PT Garuda Indonesia Tbk menjelaskan, fenomena harga tiket penerbangan internasional yang seringkali lebih murah dibandingkan dengan penerbangan domestik. Selain itu, Garuda Indonesia juga telah memberikan kisi-kisi bahwa harga tiket pesawat domestik akan lebih mahal pada tahun depan. Ada beberapa hal yang mendasari.
Direktur Utama Garuda Indonesia, Irfan Setiaputra, mengungkapkan bahwa pajak merupakan salah satu komponen penting dalam perhitungan harga tiket pesawat.
Untuk penerbangan internasional, terutama rute luar negeri, tidak dikenakan pajak avtur, sedangkan penerbangan domestik harus membayar pajak tersebut.
“Avtur yang kita beli untuk penerbangan domestik dikenakan pajak, sedangkan untuk penerbangan ke Singapura, pajak tidak berlaku. Contohnya, tiket penerbangan ke Balikpapan dikenakan pajak, sementara tiket ke Shanghai tidak,” jelas Irfan dikutip Selasa (12/11/2024).
Advertisement
3. Ahli Waris Korban Meninggal Kecelakaan KM 92 Tol Cipularang Dapat Santunan Rp 50 juta
PT Jasa Raharja memastikan seluruh korban kecelakaan beruntun di KM 92 Tol Cipularang mendapat santunan. Korban meninggal dunia akibat kecelakaan Tol Cipularang mendapat santunan Rp 50 juta ke ahli waris, dan korban luka mendapat Rp 20 juta.
Direktur Utama Jasa Raharja, Rivan A. Purwantono, menyampaikan seluruh korban kecelakaan beruntun yang melibatkan sejumlah kendaraan di Tol Cipularang, Jawa Barat, pada Senin 11 November 2024, terjamin oleh Jasa Raharja.
Rivan menyampaikan korban meninggal dunia mendapat santunan sebesar Rp 50 juta yang diserahkan kepada ahli waris sah. Sementara bagi korban luka akan mendapat jaminan biaya perawatan maksimal Rp 20 juta yang dibayarkan kepada rumah sakit tempat korban dirawat.