Sukses

Layani Nasabah Disabilitas dengan Sepenuh Hati, CS BRI Ini Viral di Media Sosial

Benar saja, CS BRI yang diketahui bernama Baby Silvia tersebut ternyata tengah melayani nasabah disabilitas.

Liputan6.com, Jakarta Selalu ada momen menarik perhatian yang viral di media sosial. Paling baru terjadi pada pegawai BRI. Lewat sebuah unggahan video di akun Instagram @jakarta.terkini dengan caption “The real melayani” pada Kamis (21/11), tampak seorang perempuan sedang melayani nasabah di BRI. Diketahui momen tersebut terjadi di Kantor Cabang BRI Rawamangun.

Sekilas apa yang dilakukan oleh pegawai BRI tersebut tampak biasa saja, dimana lazimnya bagian customer service (CS) yang sigap melayani nasabah dengan ramah. Namun, jika diperhatikan secara saksama, pegawai BRI tersebut rupanya turut menggunakan bahasa isyarat.

Benar saja, CS BRI yang diketahui bernama Baby Silvia tersebut ternyata tengah melayani nasabah disabilitas. Ia tampak memahami dengan cermat apa yang disampaikan nasabah tersebut. Sontak saja, apa yang dilakukan Baby tersebut menyita banyak perhatian warganet. Tak butuh waktu lama, video itu pun langsung viral dan menjadi perbincangan di media sosial.

2 dari 3 halaman

Dedikasi Terhadap Pelayanan Inklusif

Lebih lanjut, tindakan yang dilakukan oleh CS BRI tersebut menunjukkan pemahaman dan dedikasi terhadap pelayanan yang inklusif. Pasalnya, Baby tidak mendengarkan dengan saksama dan penuh perhatian, tetapi juga merespon nasabah disabilitas tersebut dengan gerakan tangan yang sama.

Warganet pun semakin dibuat terpukau dengan sikap ramah yang ditunjukkan oleh CS BRI tersebut. Sebab, sepanjang video, tampak ia melayani dengan senyuman yang tulus. Apa yang ditunjukkan oleh pegawai BRI ini bukan hanya mencerminkan profesionalitas, melainkan sebagai bentuk rasa hormat dan kepedulian terhadapan nasabah, tanpa pandang bulu latar belakang maupun keterbatasan.

3 dari 3 halaman

Banjir Komentar Positif Warganet

Hingga artikel ini ditayangkan video tersebut sudah berhasil meraih 15 ribu lebih likes. Selain itu, banyak warganet yang memberikan komentar positif akan pelayanan yang dilakukan oleh CS BRI ini. Misalnya, akun @muaamarr_ berkomentar “Keren mbaknya, proud”. Komentar senada juga dituliskan oleh akun @69ersjembatanlima, “Ahh keren kakaknya.”

Momen menarik ini pun menjadi pengingat akan pentingnya sikap inklusif dalam dunia pelayanan. Bank BRI, sebagai salah satu bank terkemuka di Indonesia, berhasil membuktikan jika setiap nasabah bank berhak mendapatkan pelayanan terbaik tanpa diskriminasi. Hasilnya, semua nasabah, termasuk mereka yang berkebutuhan khusus bisa mendapatkan pengalaman dan pelayanan yang setara.