PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) telah menyeberangkan penumpang sebanyak 525.658 orang pemudik hingga H-2 lebaran tahun ini, atau naik tipis 9,5% dibanding periode yang sama tahun lalu 522.711 orang.
Menurut Corporate Secretary ASDP Christine Hutabarat, sejak H-7 hingga H-4 jelang Lebaran, sebanyak 53.668 unit sepeda motor telah diseberangkan dari Pelabuhan Merak, atau naik 3% jika dibandingkan perolehan tahun lalu sebanyak 52.345 unit.
"Roda empat campuran yang sudah diberangkatkan mencapai sebanyak 56.429 unit atau mengalami kenaikan 0,9% jika dibandingkan perolehan tahun lalu sebanyak 55.923 unit," terang Christine dalam keterangan tertulisnya, Rabu (7/8/2013)
Selain itu, ia menyebutkan untuk puncak arus mudik penumpang terjadi pada H-3 menjelang lebaran sebanyak 112.977 orang. Sementara puncak arus mudik kendaraan terjadi pada H-5 menjelang lebaran.
"Pada H-5 lebaran, kami mencatat telah menyeberangkan roda dua sebanyak 13.704 unit dan roda empat campuran sebanyak 10.545 unit," ungkapnya.
Selain itu, ASDP juga telah menambah jumlah penyeberangan kapal dari Pelabuhan Merak menjadi 8 trip sejak pukul 08.00 WIB.
Penambahan ini dilakukan guna mengurangi kepadatan di pelabuhan penumpang terpadat di Indonesia itu. (Dis/Ndw)
ASDP Telah Seberangkan 525.658 Pemudik ke Sumatera
PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) telah menyeberangkan 525.658 orang sampai H-2 lebaran tahun ini.
Advertisement