Sukses

Tri Hardjono Ditunjuk Jadi Bos Pindad

Menteri BUMN Dahlan Iskan telah menunjuk Tri Hardjono sebagai Direktur Utama PT Pindad yang baru.

Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Dahlan Iskan telah menunjuk Tri Hardjono sebagai Direktur Utama PT Pindad (Persero) yang baru. Tri menggantikan Adik Avianto Soedarsono.

Dahlan menyebutkan alasan penggantian tersebut yaitu telah habisnya masa jabatan Adik sebagai orang nomor satu di Pindad tersebut. Penggantinya, Tri Hardjono merupakan salah satu orang dalam perusahaan yang saat ini masih meduduki kursi direktur operasional PT Pindad.

"Orang dalam Pindad juga. Tri Hardjono namanya," ujar Dahlan dalam kunjungannya ke Atambua, Nusa Tenggara Timur, Sabtu (24/8/2013).

Saat dikonfirmasi mengenai kapan Tri Hardjono akan dilantik dan mengapa Dahlan tak mau memperpanjang masa jabatan Adik, mantan Dirut PLN ini tidak menjelaskannya.

Adik Avianto Soedarsono menjabat sebagai Dirut Pindad mulai 2007. Sebelumnya dia menjabat Direktur Operasional di BUMN pembuat alat utama sistem persenjataan (Alutsista) seperti senjata dan panser itu. (Yas/Ndw)

  • Dahlan Iskan adalah mantan Menteri Badan Usaha Milik Negara yang kini berstatus sebagai tersangka

    Dahlan Iskan

  • PT Pindad (Persero) adalah perusahaan industri dan manufaktur yang bergerak dalam pembuatan produk militer dan komersial di Indonesia.

    Pindad

  • dirut pindad