Sukses

Top 5 Artikel Bisnis Edisi 9 September 2013

Peluncuran mobil murah Ayla dan Agya rupanya paling ditunggu masyarakat. Mobil murah ini menjadi dambaan banyak orang Indonesia.

Peluncuran mobil murah Ayla dan Agya rupanya paling ditunggu masyarakat. Mobil murah ini menjadi dambaan banyak orang Indonesia.

Dua produsen otomotif Daihatsu dan Toyota akhirnya mengambil momentum bulan ini sebagai tonggak dimulainya jualan mobil murah.

Pangsa pasar mobil murah memang cukup besar, makanya banyak negara lain yang sudah minta izin untuk masuk. Namun pemerintah memprioritaskan untuk mendahulukan produk lokal.

Selain mobil murah, berita tentang lowongan kerja untuk menjadi pegawai negeri sipil juga mendapat perhatian besar pembaca.

Berita lainnya yang jadi sorotan adalah aksi mogok pedagang tahu tempe selama 3 hari mulai 9-11 September 2013.

Mau tahu lengkapnya, berita bisnis apa saja yang menjadi favorit pembaca liputan6.com, berikut urutan 5 tertingginya untuk edisi Senin 9 September 2013:

1. Toyota Luncurkan Mobil Murah Agya Seharga Rp 99,9 Juta

Dengan mengusung mesin 1 KR 1.000 cc performa mobil murah ini tidak hanya bertenaga tetapi juga efisien dalam penggunaan bahan bakar. Toyota Agya menghadirkan 3 pilihan grade yaitu tipe E, tipe G, dan tipe TRD S.

2. Daihatsu Resmi Jual Mobil Murah Ayla Rp 76 Juta

Bagi yang berminat, harga yang ditawarkan untuk mobil ini berkisar Rp 76 juta hingga Rp 106 juta dengan enam pilihan varian yaitu D MT, D+ MT, M MT/AT, X MT/AT.

3. Cihuy, Ada Lowongan CPNS di Badan Pertanahan Nasional

Badan Pertanahan Nasional (BPN) menggelar seleksi penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Golongan II dan III Tahun Anggaran 2013. Jumlah karyawan yang dicari BPN sebanyak 595 orang.

4. Mulai Hari Ini, Perajin Tahu Tempe se-Indonesia Mogok Produksi

erajin tahu dan tempe di seluruh Indonesia benar-benar merealisasikan janji mereka untuk menggelar aksi mogok produksi dan berdagang sejak Senin (9/9/2013) ini sampai Rabu (11/9/2013) nanti.

5. 10 Negara dengan Harga Gas Termurah di Dunia (1)

Sejumlah negara di dunia memberikan harga yang luar biasa murah untuk gas. Misalnya di Venezuela, Anda bisa memperoleh satu galon gas seharga Rp 3.576, atau setara Rp 956 per setara liter.

(Igw)