Sukses

Jalan Tol Atas Laut Bali Menunggu Diresmikan SBY

Jalan tol atas laut di Bali segera diresmikan Presiden SBY, menjelang perhelatan akbar Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) APEC 2013.

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Hatta Rajasa memastikan jalan tol atas laut di Bali akan segera diresmikan menjelang perhelatan akbar Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) APEC 2013.

"Sekarang ini, jalan (tol) itu sudah selesai. Kami akan resmikan jelang APEC. Pasti diresmikan," ungkap dia saat ditemui di kantornya, Jakarta, Jumat (13/9/2013).

Meski begitu, Hatta enggan menyebut kepastian peresmian jalan tol tersebut yang sebelumnya dijadwalkan pada 12 September 2013. Rencananya, jalan bebas hambatan di atas perairan jalur Denpasar-Bandara Ngurah Rai-Nusa Dua-Benoa ini akan diresmikan oleh Presiden Susilo Bambang Yudhoyono.

"Banyak sekali jalan yang sudah dipakai tapi belum diresmikan, tidak masalah. Ini kan persoalannya tinggal waktu saja," tegasnya.

Sementara itu, saat dikonfirmasi kepada Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Dahlan Iskan juga belum bersedia menyebut kepastian waktu peresmian jalan tol yang menelan dana sekitar Rp 2,4 triliun itu.

"Saya belum tahu," ucap dia saat ditemui secara terpisah usai acara Garuda Indonesia Travel Fair 2013.

Sebelumnya Dahlan mengaku peresmian jalan tol atas laut di Bali kemungkinan akan mundur dari rencana pada 12 September disebabkan padatnya jadwal Presiden SBY.

"Mundur lagi (peresmian tol), Presiden sibuk," kata Dahlan. (Fik/Ndw)
Video Terkini