Sukses

Top 5 Artikel Bisnis Edisi 17 September 2013

Kisah gelandangan yang mengembalikan tas berisi cek US$ 2.400 atau setara Rp 440,51 juta ke pemiliknya, berhasil mencuri perhatian pembaca.

Kisah seorang gelandangan yang mengembalikan tas berisi cek US$ 2.400 atau setara Rp 440,51 juta ke pemiliknya berhasil menarik perhatian pembaca sepanjang hari ini.

Tas yang berisi uang, paspor dan berkas pribadi tersebut ditemukan di depan sebuah toko dan diserahkan ke polisi. Berkat kejujuran gelandangan di kota Boston, Amerika Serikat (AS), tas berharga itu berhasil kembali ke pemiliknya.

Tak hanya kisah gelandangan berhati mulia, cerita Sultan Brunei Hassanal Bolkiah yang tergila-gila dengan kehidupan serba mewah juga menjadi salah satu artikel teratas atau terpopuler di kanal bisnis Liputan6.com, edisi Selasa, 17 September 2013.

Di samping kedua topik tersebut, sepanjang hari ini pembaca disajikan berbagai informasi seperti 58 instansi yang buka lowongan kerja calon pegawai negeri sipil (CPNS), aksi demo 3.000 petani tebu, peresmian pabrik ban Hankook, peluncuran mobil murah Datsun, hingga peresmian tol atas laut Bali yang akan dilaksanakan pada 23 September 2013.

Dari puluhan artikel yang kami kabarkan hari ini,  berikut adalah urutan 5 tertinggi artikel paling populer Liputan6.com:

1.  Gelandangan Kembalikan Tas Temuan Berisi Cek Rp 449,51 Juta

Di tengah kemiskinan, uang merupakan hal yang sangat menggiurkan. Seorang gelandangan justru mengembalikan uang berjumlah US$ 2.400 atau setara Rp 27,31 juta yang dia temukan pada polisi yang tengah berpatroli. Tas yang ditemukan sang gelandangan berhati mulia tersebut pun dikembalikan pada pemiliknya.

2. Sultan Brunei Hassanal Bolkiah Tak Bisa Hidup Tanpa Kemewahan

Menjadi anak sulung dari seorang raja membuat Sultan Brunei Hassanal Bolkiah mengemban tugas berat sejak kecil. Keahliannya berbisnis menjadikan dirinya sebagai salah satu raja terkaya di dunia dengan harta berjumlah US$ 20 miliar (Rp 216,9 triliun). Dia merupakan raja yang tergila-gila dengan kehidupan serba mewah.


3. Jakarta-Surabaya Cuma 2,5 Jam dengan Kereta Super Cepat Jepang

Jepang berencana membangun kereta super cepat di Indonesia untuk meningkatkan kelancaran konektivitas antarkota dan mempersingkat perjalanan transportasi. Dengan kereta super cepat ini, waktu tempuh Jakarta - Surabaya hanya sekitar 2,5 jam.

4.  Rupiah Kini yang Terburuk di Asia

Laporan terbaru dari Nomura Holdings Inc menunjukkan, rekor neraca transaksi berjalan yang dialami Indonesia akan mendorong investor asing menarik dananya dan menekan rupiah. Mata uang Indonesia ini telah menjadi yang terburuk di Asia sejak Juni.

5. Tol Atas Laut Bali dan Bandara Ngurah Rai Diresmikan 23 September

Setelah sempat tertunda, Menteri BUMN Dahlan Iskan memastikan peresmian jalan tol atas laut Bali bakal dilakukan pada 23 September 2013. Peresmian jalan tol itu bersamaan dengan pengoperasian Bandara Internasional Ngurah Rai. (Ndw)