Sukses

[VIDEO] Harga Daging Ayam Mahal, Pembelian Melesu

Harga daging ayam di berbagai daerah terus mengalami kenaikan. Para pedagang pun merugi akibat berkurangnya pembeli.

Harga daging ayam di berbagai daerah terus mengalami kenaikan. Para pedagang pun merugi akibat berkurangnya pembeli. Namun di Jakarta, harga daging ayam sudah mulai turun.

Lapak-lapak tempat penjualan ayam potong di pasar tradisional Sampang Jawa Timur kini semakin sepi pembeli. Saat hari telah siang pun masih banyak daging ayam yang belum terjual.

Kondisi ini terjadi sejak harga daging ayam terus naik. Akibat makin mahalnya harga pakan ternak. Dalam sepekan terakhir ini saja terjadi tiga kali kenaikan harga.

Dari Rp 30 ribu menjadi Rp 34 ribu dan kini kembali naik menjadi Rp 35 ribu per kilogram (kg) akibat sepinya pembeli, pedagang jadi merugi.

Di Pasar Kota Boyolali Jawa Tengah, harga daging ayam terus naik. Dalam 4 hari terakhir, harga daging ayam terus merangkak naik dari semula Rp 24 ribu kini menembus Rp 32 ribu per kg.

Para konsumen yang menggunakan daging ayam sebagai bahan pembuatan bakso kebingungan sehingga mereka pun terpaksa mengecilkan ukuran bakso.

Namun di Jakarta, harga daging ayam sudah mulai turun. Di Pasar Benhil Jakarta, daging ayam kini dijual seharga Rp 23 ribu per ekor setelah sebelumnya sempat mencapai Rp 25 ribu per ekor. Masyarakat berharap pemerintah segera menstabilkan harga daging ayam. (Nur)