Menikah dengan pria kaya tentu menjadi impian banyak wanita di seluruh dunia. Terlebih lagi jika pria idaman tersebut memiliki harta bernilai triliunan rupiah. Namun bukan hanya pernikahan yang dapat membuat wanita menjadi kaya, ternyata perceraian pun mampu membuat para perempuan meraup banyak harta.
Begitulah yang dialami Slavica `Ecclestone` Radic, mantan istri Bos Formula One (F1) Bernie Ecclestone. Harta gono-gini yang diperoleh Slavica diprediksi mencapai US$ 1 miliar-US$ 1,2 miliar atau sekitar Rp 11,3 triliun-Rp 13,6 triliun. Meski begitu, hingga saat ini belum ada pengumuman resmi mengenai jumlah tersebut.
Slavica dan Bernie mengakhiri mahligai rumah tangga yang telah diarungi bersama selama 25 tahun. Gugatan cerai tersebut dilayangkan Slavica karena dirinya merasa menerima berbagai sikap yang tak masuk akal dari suaminya. Bernie sering bertindak semaunya tanpa alasan.
Dengan harta gono-gini sebanyak itu, wanita yang berprofesi sebagai model ini tentu menjadi jauh lebih kaya dari sebelumnya. Berikut kilas balik kehidupan Slavica hingga akhirnya bercerai dengan miliarder F1 Bernie Ecclestone seperti dikutip dari Daily Mail, Zimbio, Forbes dan sejumlah sumber lainnya, Senin (4/11/2013):
Siapakah Slavica Radic?
Slavica Radic merupakan wanita kelahiran 25 Mei 1958 di Rijeka, Kroasia. Dia merupakan anak bungsu dari empat bersaudara. Lahir sebagai anak buruh pelabuhan, saat masih kecil Radic harus hidup menderita di tengah kemiskinan.
Namun siapa sangka tubuhnya yang indah dengan tinggi 1,88 meter mampu mengantarkannya terjun ke dunia model. Perawakannya yang tinggi langsing dengan paras super cantik tentu saja memudahkan jalannya menjadi model ternama di Kroasia.
Karirnya pun melejit, Slavica lalu menyandang gelar model internasional. Dia pun malang melintang di dunia fashion menjajal sejumlah merek ternama karya para desainer papan atas. Kehebatan Slavica bergaya di depan kamera akhirnya membuat dia menjadi model tetap karya-karya hasil rancangan Armani.
Kasih nomor telepon palsu ke Bernie
Pada 1984, saat Slavica bekerja sebagai model pendukung salah satu acara F1, wanita cantik ini bertemu dengan Bernie Ecclestone. Lucunya, saat itu Slavica tidak tahu siapa Bernie yang terus mencoba mendekatinya. Maklum, meski menjabat sebagai orang nomor satu di F1, dirinya jarang dipublikasikan media.
Slavica pun mengaku sempat memberikan nomor telepon palsu pada Bernie yang sudah jatuh cinta pada pandangan pertama. Bernie tanpa menyerah terus mencari tahu siapa gadis cantik bernama Slavica yang berhasil menarik hatinya tersebut.
Namun kerja keras Bernie meluluhkan hati wanita berusia 28 tahun itu pun akhirnya membuahkan hasil. Bernie yang saat itu berstatus duda anak satu sukses menaklukan hati wanita cantik yang usianya 28 tahun lebih muda dari dia. Bukan hanya tersandung perbedaan usia, tinggi badan Slavica (1,88 meter) pun jauh melebihi Bernie yang tingginya hanya sekitar 1,59 meter.
Selain itu, komunikasi keduanya juga diwarnai kendala karena Bernie berbicara bahasa Inggris, sementara Slavica hanya bisa bahasa Kroasia dan Italia. Meski memiliki banyak perbedaan, keduanya akhirnya memutuskan untuk menikah pada 17 Juli 1984.
Sertifikat properti atas nama Slavica
Banyaknya perbedaan antara Slavica dan Bernie tidak menghalangi keduanya untuk hidup bersama. Meski seringkali kelihatan timpang di kamera karena tinggi Slavica jauh melebihi Bernie, tapi keduanya selalu tampak serasi dan akur.
Dari pernikahan tersebut, keduanya dianugerahi dua anak perempuan yaitu Petra Eccleston dan Tamara Ecclestone. Tamara berhasil mengikuti jejak sang bunda menjadi model ternama, bahkan dirinya pernah berfoto telanjang di salah satu sampul majalah pria dewasa Playboy.
Untuk urusan harta, sistem perusahaan yang rumit membuat kebanyakan kekayaan Bernie ditulis atas nama Slavica. Begitu pula dengan sejumlah properti F1 yang dimiliki perusahaan Bernie di Jersey ditulis atas nama SLEC, singkatan dari Slavica Eccleston. Di perusahaan tersebut, Slavica tercatat sebagai pemegang saham terbesar.
Tak hanya itu, dia juga memiliki perusahaan promosi sendiri. Slavica merupakan patron masyarakat keturunan Inggris-Kroasia yang tinggal di London. Terbukti, menikah dengan Bernie, membuat kehidupan Slavica semakin glamor.
Raup harta gono-gini termahal di dunia
Pada November 2008, rumor perceraian Slavica dan Bernie mulai tercium media. Wanita berusia 52 tahun itu pun mengakui kebenaran kabar tentang dirinya yang tengah mengurus perceraian dengan Bernie, sang suami.
Perceraian seringkali membuat banyak wanita frustrasi. Namun sepertinya kondisi tersebut tak pernah dirasakan Slavica. Bagaimana tidak? Putusan perceraiannya yang resmi diumumkan pada Maret 2009 membuat Slavica mengantongi harta gono-goni sekitar US$ 1 miliar-US$ 1,2 miliar atau setara Rp 11,3 triliun-Rp 13,6 triliun.Â
Tak heran, perceraian Slavica dan Bernie dianggap yang paling mahal sepanjang sejarah pada waktu itu. Tentu saja jumlah tersebut membuatnya jauh lebih kaya dari sebelumnya.
Hidup super mewah usai bercerai
Sejumlah media menyebarkan kabar perceraian Bos F1 dan istrinya tersebut ke seluruh dunia. Bagaimana tidak, harta gono-gini yang digelontorkan Bernie membuat perceraian keduanya menjadi salah satu yang paling mahal seopanjang sejarah.
Saat dikonfirmasi mengenai nominal uang yang diterima Slavica, pengacara dia, Liz Vernon tetap memilih untuk bungkam. Namun dia katakan, jumlah uang yang diterima Slavica tidak membuatnya menjadi seorang miliarder. Meski telah bercerai dengan orang nomor satu di bisnis F1 itu, Slavica dikabarkan tetap hidup bahagia bahkan masih bisa bergaya super mewah.
Hingga saat ini, Slavica belum dikabarkan dekat dengan pria lain. Sementara tiga tahun bercerai dengan Slavica, Bernie telah menikah lagi dengan wanita cantik dan tentu saja lebih muda darinya bernama Fabiana Flosi. Meski telah menikah sejak 2012, Eccleston masih belum menimang anak dari Fabiana. (Sis/Ndw)
Slavica Radic, Anak Buruh yang Kaya Raya Usai Cerai dari Bos F1
Slavica Radic mengantongi harga gono-gini US$ 1 miliar-US$ 1,2 miliar usai bercerai dari Bos F1 Bernie Ecclestone.
Advertisement